Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Uncategorized » Desa Tamekan Bentuk Desa Siaga TBC, Babinsa Dampingi Pelatihan Kader

Desa Tamekan Bentuk Desa Siaga TBC, Babinsa Dampingi Pelatihan Kader

  • account_circle Rossa Rossa
  • calendar_month Jumat, 28 Nov 2025
  • comment 0 komentar

Sumbawa Barat – NTB, Dalam upaya memperkuat pencegahan Tuberkulosis (TBC) di tingkat desa, Babinsa Desa Tamekan, Sertu Zulkifli Dari Koramil 1628-01/Taliwang menghadiri kegiatan Musyawarah Pembentukan Desa Siaga TBC sekaligus pelatihan kader TBC di Aula Kantor Desa Tamekan, Jum’at (28/11/2025) pukul 09.00 Wita. Kegiatan berjalan dengan aman dan lancar.

Acara ini dihadiri oleh berbagai pihak, antara lain Kepala Desa Tamekan, Bapak Yulhaidir S. AP; pemegang program TBC dari Puskesmas 1 Taliwang, Ibu Sahdia Daeng K., beserta tim; Sekretaris Desa, Ibu Tuti Riana SE; kader Posyandu; Tim AGR Desa Tamekan; serta para RT/RW se-Desa Tamekan.

Kegiatan dimulai dengan pembukaan, sambutan Kepala Desa, penyampaian materi oleh pemegang program TBC, hingga sesi tanya jawab. Puncaknya, pembentukan kader Desa Siaga TBC dan pelatihan kader TBC bertujuan untuk meningkatkan kemampuan masyarakat dalam mendeteksi, mencegah, dan menangani TBC secara mandiri.

“Dengan terbentuknya kader TBC yang kompeten, kami berharap program pencegahan dan pengendalian TBC di Desa Tamekan dapat berjalan lebih efektif dan partisipasi masyarakat meningkat,” ujar Sertu Zulkifli.

Kegiatan ini menjadi salah satu langkah nyata Kodim 1628/KSB melalui Babinsa untuk mendukung kesehatan masyarakat dan membangun desa yang tangguh terhadap penyakit menular.

(Pendim 1628/KSB).

  • Penulis: Rossa Rossa

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Dukung Ketahanan Pangan, Babinsa Kunjungi Petani Hortikultura di Desa Pondok
    NTT

    Dukung Ketahanan Pangan, Babinsa Kunjungi Petani Hortikultura di Desa Pondok

    • calendar_month Jumat, 25 Jul 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 34
    • 0Komentar

    SUMBA TENGAH – Babinsa Koramil 03/Katikutana Kodim 1613/Sumba Barat, Serka Helmy Pattipeilohy, melaksanakan kunjungan dan komunikasi sosial (komsos) dengan para petani hortikultura di Desa Pondok, Kecamatan Umbu Ratu Nggay Barat, Kabupaten Sumba Tengah, pada Kamis (24/7/2025). Kegiatan ini merupakan bentuk pendampingan Babinsa kepada para petani dalam rangka mendorong peningkatan produksi hasil pertanian serta mendukung program […]

  • Dukungan Babinsa untuk Petani Panen Raya di Lahan Subak Lungatad Berjalan Lancar

    Dukungan Babinsa untuk Petani Panen Raya di Lahan Subak Lungatad Berjalan Lancar

    • calendar_month Rabu, 22 Okt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 13
    • 0Komentar

    BALI – Denpasar, Babinsa Desa Peguyangan Kangin, Sertu Hendra, menunjukkan kepeduliannya terhadap petani di wilayah dengan membantu panen raya di Lahan Subak Lungatad, Desa Peguyangan Kangin, Kecamatan Denpasar Utara, Kota Denpasar. Kegiatan panen raya ini masih berlangsung dan telah mencapai hasil panen padi sebesar 4 ton dari luas lahan 10 hektar. Rabu, (22/10/25). Kegiatan panen […]

  • Sertu Okto Kosat Ajak Warga Desa Humusu Wini Jaga Kesehatan dan Rayakan Kemerdekaan dengan Kibarkan Bendera
    NTT

    Sertu Okto Kosat Ajak Warga Desa Humusu Wini Jaga Kesehatan dan Rayakan Kemerdekaan dengan Kibarkan Bendera

    • calendar_month Jumat, 8 Agt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 99
    • 0Komentar

    NTT-Kefamenanu, Kamis 07 Agustus 2025, Komunikasi menjadi jembatan utama untuk memahami dan memantau dinamika perkembangan di wilayah binaan, Sertu Okto Kosat, anggota Babinsa Koramil 1618-03/Insut, melakukan monitoring wilayah serta komunikasi sosial (Komsos) dengan Masyarakat di Desa Humusu Wini, Kecamatan Insana Utara. Kegiatan ini dilaksanakan dalam rangka mempererat hubungan antara TNI dan Masyarakat sekaligus memberikan himbauan […]

  • Babinsa Koramil Wolowaru Tingkatkan Kamtibmas dan Kemanunggalan di Wolojita

    Babinsa Koramil Wolowaru Tingkatkan Kamtibmas dan Kemanunggalan di Wolojita

    • calendar_month Rabu, 8 Okt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 18
    • 0Komentar

    Ende, Babinsa Koramil 1602-02/Wolowaru, Serka Hilarius, melaksanakan kegiatan komunikasi sosial (Komsos) dan pengamanan wilayah (Pamwil) di RT Ratebata, Kelurahan Wolojita, Kecamatan Wolowaru, Kabupaten Ende. Kegiatan dimulai pukul 09.30 Wita (8/10/2025) dan berjalan hingga selesai. Dalam pelaksanaan Komsos dan Pamwil tersebut, Babinsa memantau situasi keamanan untuk menjaga ketertiban dan keamanan masyarakat di wilayah binaan. Selain itu, […]

  • Babinsa Koramil Nusa Penida Gencarkan Sosialisasi Rekrutmen TNI AD 2025

    Babinsa Koramil Nusa Penida Gencarkan Sosialisasi Rekrutmen TNI AD 2025

    • calendar_month Rabu, 1 Okt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 25
    • 0Komentar

    Klungkung,- Melalui optimalisasi peran aktif para Babinsa, Dandim Kodim 1610/Klungkung terus menggencarkan sosialisasi terkait rekrutmen TNI AD 2025 diseluruh wilayah binaannya. Seperti halnya yang dilakukan Babinsa Sakti Koramil 1610-04/Nusa Penida Sertu Nyoman Dayuh saat melaksanakan kunjungan ke Kantor Desa Sakti, Kecamatan Nusa Penida, Kabupaten Klungkung, Rabu ( 01/10/25 ). Dalam kunjungannya ini, Sertu Nyoman Dayuh […]

  • Babinsa Desa Bampalola Laksanakan Komsos Bersama Pemuda Jaga Keamanan Lingkungan

    Babinsa Desa Bampalola Laksanakan Komsos Bersama Pemuda Jaga Keamanan Lingkungan

    • calendar_month Sabtu, 3 Jan 2026
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 7
    • 0Komentar

    NTT—ALOR—, Babinsa Desa Bampalola, Kecamatan Alor Barat Laut, Kabupaten Alor, Koptu Samsul Soana melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) bersama pemuda Desa Bampalola pada Sabtu, 03 Januari 2026, pukul 08.30 WITA. Kegiatan tersebut berlangsung di rumah Bapak Jufri, Desa Bampalola. Komsos ini bertujuan untuk mempererat silaturahmi serta meningkatkan kepedulian pemuda terhadap situasi dan kondisi lingkungan di […]

expand_less