Babinsa Serma Okri Latih PBB Siswa SMK Negeri Babuin, Bentuk Disiplin Sejak Dini
- account_circle Rossa Rossa
- calendar_month Kamis, 27 Nov 2025
- comment 0 komentar

TTS — Babinsa Koramil 1621-02/Amanuban Tengah, Serma Okri, melaksanakan kegiatan pelatihan Peraturan Baris Berbaris (PBB) bagi para siswa SMK Negeri Babuin, Desa Babuin, Kecamatan Kolbano, Kabupaten Timor Tengah Selatan, Kamis (27/11/2025).
Kegiatan yang dimulai pukul 08.00 WITA ini berlangsung di halaman SMK Negeri Babuin dan diikuti oleh puluhan siswa dengan penuh semangat.
Pelatihan PBB yang diberikan Babinsa bertujuan untuk membentuk kedisiplinan, memperkuat mental, serta menanamkan jiwa kebersamaan dan tanggung jawab kepada para siswa. Serma Okri menekankan bahwa pembinaan karakter sejak dini sangat penting, terutama bagi generasi muda yang kelak akan menjadi tulang punggung bangsa.
Setelah berlangsung selama dua jam, kegiatan pelatihan PBB resmi ditutup pada pukul 10.00 WITA dalam keadaan aman, tertib, dan penuh antusiasme.
Selesai memberikan materi PBB, Babinsa Serma Okri melanjutkan kegiatan pembinaan teritorial lainnya di wilayah Desa Babuin.
Terpisah Danramil 1621-02/Abanteng Kapten Inf I Komang Wenten mengatakan “Kami sangat mengapresiasi kegiatan Babinsa di lapangan. Pelatihan PBB kepada para siswa bukan hanya untuk menanamkan kedisiplinan, tetapi juga membentuk karakter generasi muda yang tangguh, beretika, dan siap menghadapi tantangan ke depan. Koramil 1621-02/Amanuban Tengah akan terus hadir mendukung pendidikan dan pembinaan mental di wilayah binaan.(Pen1621)
- Penulis: Rossa Rossa

Saat ini belum ada komentar