Babinsa Kelurahan Sampir Pastikan Keamanan Pertandingan Bola Voli Antar Lingkungan
- account_circle Rossa Rossa
- calendar_month Kamis, 27 Nov 2025
- comment 0 komentar

Sumbawa Barat – NTB,
Babinsa Kelurahan Sampir, Koptu Fahrurrozi, anggota Koramil 1628-01/Taliwang, menunjukkan peran aktifnya dalam menjaga keamanan dan kenyamanan masyarakat dengan mengamankan pertandingan bola voli antar lingkungan se-Kelurahan Sampir. Kegiatan ini berlangsung pada Rabu, (26 November 2025), pukul 20.00 WITA, di lingkungan Sampir C, RT 15, Kecamatan Taliwang, Kabupaten Sumbawa Barat.
Kehadiran Babinsa di lokasi pertandingan tidak hanya untuk pengamanan, tetapi juga sebagai bentuk pembinaan masyarakat dan generasi muda. Koptu Fahrurrozi memastikan pertandingan berlangsung aman, tertib, dan sportif. Ia juga berinteraksi dengan warga untuk memberikan arahan agar kegiatan olahraga tetap berjalan lancar.
“Sebagai Babinsa, tugas kami tidak hanya menjaga keamanan, tetapi juga membina warga dan generasi muda agar kegiatan positif seperti olahraga tetap aman dan menyenangkan,” jelas Koptu Fahrurrozi.
Masyarakat mengapresiasi peran Babinsa yang aktif dan sigap. Kehadiran Babinsa memberi rasa aman sehingga pertandingan berjalan lancar tanpa gangguan. Kegiatan ini menjadi bukti nyata sinergi antara aparat TNI dan masyarakat dalam menciptakan lingkungan yang kondusif dan harmonis.
(Pendim 1628/KSB).
- Penulis: Rossa Rossa

Saat ini belum ada komentar