Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Uncategorized » Mayor Inf Sambudi Hadiri Rapat Evaluasi Dalkarhut di Balai Taman Nasional Matalawa

Mayor Inf Sambudi Hadiri Rapat Evaluasi Dalkarhut di Balai Taman Nasional Matalawa

  • account_circle Rossa Rossa
  • calendar_month Rabu, 26 Nov 2025
  • comment 0 komentar

NTT – Sumba Timur. Mewakili Komandan Kodim 1601/Sumba Timur Letkol Inf Dobby Noviyanto, Kasdim 1601/Sumba Timur, Mayor Inf Sambudi menghadiri Rapat Evaluasi Pengendalian Kebakaran Hutan dan Lahan (Dalkarhut) yang diselenggarakan oleh Balai Taman Nasional Manupeu Tanah Daru dan Laiwangi Wanggameti (Matalawa). Kegiatan ini berlangsung di Aula Kantor Balai Taman Nasional Matalawa, Kelurahan Kambajawa, Kecamatan Kota Waingapu, Kabupaten Sumba Timur, Rabu (26/11/2025).

Rapat evaluasi tersebut digelar sebagai upaya memperkuat koordinasi lintas sektor dalam penanganan dan pencegahan kebakaran hutan serta lahan, khususnya di kawasan konservasi Taman Nasional Matalawa yang memiliki tingkat kerawanan karhutla cukup tinggi pada musim kemarau.

Kasdim 1601/Sumba Timur, Mayor Inf Sambudi menyampaikan bahwa TNI melalui Kodim 1601/Sumba Timur selalu siap bersinergi dengan pihak Taman Nasional, pemerintah daerah, dan unsur terkait lainnya dalam mendukung upaya mitigasi serta penanganan bencana kebakaran hutan dan lahan.

Kasdim juga menyampaikan bahwa khususnya di wilayah Sumba Timur terdapat sembilan desa yang masuk kategori rawan kebakaran hutan dan lahan. Oleh karena itu, diharapkan pemberdayaan masyarakat peduli api dapat semakin ditingkatkan guna meminimalkan terjadinya pembakaran hutan dan lahan, terutama yang dilakukan secara sengaja.

“Kerja sama dan komunikasi antarinstansi sangat penting untuk mencegah terjadinya karhutla. Kodim akan terus mendukung upaya penanggulangan di lapangan agar kelestarian kawasan Taman Nasional dapat terjaga,” ujar Mayor Inf Sambudi.

Kegiatan rapat evaluasi ini turut dihadiri oleh Kepala Balai Taman Nasional Matalawa, Kasdim 1601/Sumba Timur, Kasdim 1613/Sumba Barat, Plh. KSPTN II, Sek BPBD, Manggala Agni, Penyuluh kehutanan, Polhut Penyelia, Polhut kab. Sumba timur, Perwakilan Kapolres Sumba Timur, Perwakilan Kapolres Sumba barat, KKPH UPT KPH Sumba Timur DAN Sumba Barat,Kasat Bimas Polres Sumba Timur, Kaur Binops Satreskrim Sumba Timur, Pengendali dampak lingkungan, KPH Sumba Timur, Kasubag Tu UPT dan Kabag ops polres Sumba Barat. Melalui pertemuan ini, diharapkan strategi pencegahan dan pengendalian karhutla dapat semakin optimal dan memberikan perlindungan terhadap ekosistem hutan di wilayah Sumba Timur.

(Pendim 1601 ST)

  • Penulis: Rossa Rossa

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Pangdam IX/Udayana Hadiri Pengukuhan Satgas Patroli Imigrasi di Bali

    Pangdam IX/Udayana Hadiri Pengukuhan Satgas Patroli Imigrasi di Bali

    • calendar_month Selasa, 5 Agt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 23
    • 0Komentar

    Denpasar — Pangdam IX/Udayana, Mayjen TNI Piek Budyakto, menghadiri acara pengukuhan Satuan Tugas (Satgas) Patroli Imigrasi oleh Menteri Imigrasi dan Pemasyarakatan Republik Indonesia, Agus Andrianto, yang berlangsung di Pelabuhan Benoa, Denpasar, Bali, pada Selasa (5/8/2025). Acara pengukuhan ini menjadi tonggak penting dalam memperkuat sinergi pengawasan terhadap lalu lintas orang asing di wilayah Bali. Dihadiri oleh […]

  • ‎Lapangan Makodim Sumbawa Jadi Pusat Hiburan Rakyat Jelang HUT RI ke-80

    ‎Lapangan Makodim Sumbawa Jadi Pusat Hiburan Rakyat Jelang HUT RI ke-80

    • calendar_month Sabtu, 2 Agt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 139
    • 0Komentar

    ‎NTB — Sumbawa Besar, Dalam rangka menyambut Hari Ulang Tahun ke-80 Kemerdekaan Republik Indonesia, Kodim 1607/Sumbawa menggelar kegiatan Hiburan Rakyat dan Bazar Murah yang berlangsung di Lapangan Makodim 1607/Sumbawa. Sabtu Malam (02/08/2025). ‎ ‎Kegiatan ini direncanakan berlangsung selama satu bulan penuh, mulai dari tanggal 2 Agustus hingga 6 September 2025. ‎ ‎Komandan Kodim 1607/Sumbawa, Letkol […]

  • Koramil 1607-02/Empang Intensifkan Patroli Mandiri Demi Wujudkan Wilayah Aman dan Kondusif

    Koramil 1607-02/Empang Intensifkan Patroli Mandiri Demi Wujudkan Wilayah Aman dan Kondusif

    • calendar_month Selasa, 11 Nov 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 6
    • 0Komentar

    Sumbawa, NTB — Dalam rangka menjaga situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) agar tetap kondusif, anggota Koramil 1607-02/Empang melaksanakan kegiatan patroli mandiri di seputaran wilayah Kecamatan Sumbawa, Kabupaten Sumbawa, Selasa (11/11/2025). Kegiatan patroli ini dilaksanakan secara rutin sebagai langkah preventif untuk mengantisipasi berbagai potensi gangguan kamtibmas serta memberikan rasa aman kepada masyarakat. Rute patroli meliputi […]

  • Babinsa Dompu Hadiri Syukuran Warga dan Ajak Masyarakat Jaga Kamtibmas
    NTB

    Babinsa Dompu Hadiri Syukuran Warga dan Ajak Masyarakat Jaga Kamtibmas

    • calendar_month Minggu, 16 Nov 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 11
    • 0Komentar

    Dompu, NTB — Babinsa Koramil 1614-01/Dompu, Koptu M. Syarifuddin, melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) dengan warga binaan di Dusun Pandai, Desa Kareke, pada Minggu (16/11/2025) pukul 09.15 WITA. Kegiatan ini menjadi bagian dari rutinitas Babinsa untuk mengetahui kondisi sosial masyarakat dan memperkuat hubungan antara TNI dengan warga. Melalui pendekatan langsung, Babinsa ingin memastikan setiap kebutuhan […]

  • Pererat Hubungan dengan Tokoh Masyarakat, Dandim Gianyar Kunjungi Bendesa Adat Sumita

    Pererat Hubungan dengan Tokoh Masyarakat, Dandim Gianyar Kunjungi Bendesa Adat Sumita

    • calendar_month Selasa, 7 Okt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 24
    • 0Komentar

    Gianyar – Sumita, Selasa (7/10/2025) Dalam rangka menjalin dan mempererat tali silaturahmi dengan tokoh masyarakat, Komandan Kodim 1616/Gianyar Letkol Kav Rizal Wijaya, S.H., M.I.P. melaksanakan kunjungan ke kediaman Bendesa Adat Sumita, Saudara I Nyoman Wira Sugiartha, yang berlokasi di Banjar Tengah, Desa Sumita, Kecamatan/Kabupaten Gianyar. Kunjungan silaturahmi ini merupakan bentuk kepedulian dan upaya Dandim 1616/Gianyar […]

  • Pertina Dompu Gelar Rapat dan Seleksi Atlet Pelatda PORPROV NTB XII, Kapten Inf Hamzah Tekankan Disiplin dan Mental Juara
    NTB

    Pertina Dompu Gelar Rapat dan Seleksi Atlet Pelatda PORPROV NTB XII, Kapten Inf Hamzah Tekankan Disiplin dan Mental Juara

    • calendar_month Sabtu, 1 Nov 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 15
    • 0Komentar

    Dompu, NTB, udayanaupdata.com – Pengurus Persatuan Tinju Amatir Indonesia (Pertina) Kabupaten Dompu menggelar rapat sekaligus seleksi atlet dalam rangka persiapan Pelatihan Daerah (Pelatda) menuju Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) NTB XII. Kegiatan tersebut berlangsung di Sasana Tinju Kabupaten Dompu, Kelurahan Kandai Dua, Kecamatan Woja.Sabtu,1 November 2025. Rapat ini dihadiri oleh sejumlah unsur penting olahraga dan pemerintahan […]

expand_less