Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Bali » Koramil 07/Payangan Bersama Warga Gelar Gotong Royong Sambut Hari Raya Aci Keburan

Koramil 07/Payangan Bersama Warga Gelar Gotong Royong Sambut Hari Raya Aci Keburan

  • account_circle Rossa Rossa
  • calendar_month Minggu, 23 Nov 2025
  • comment 0 komentar

Gianyar – Minggu (23/11/2025)

Menjelang Hari Raya Aci Keburan, Babinsa Desa Kelusa Koramil 1616-07/Payangan Serda I Wayan Martika bersama Bhabinkamtibmas Desa Kelusa Aiptu I Wayan Muriana serta masyarakat Desa Adat Kelusa melaksanakan kegiatan gotong royong bersih-bersih di areal Jaba Pura Hyang Api. Kegiatan ini digelar sebagai bentuk persiapan dan penghormatan dalam rangka menyambut Piodalan Aci Keburan yang akan berlangsung selama 35 hari, dimulai bertepatan dengan Hari Raya Kuningan di Pura Hyang Api Desa Adat Kelusa, Kecamatan Payangan, Kabupaten Gianyar.

Kegiatan gotong royong dilaksanakan dengan penuh semangat kebersamaan dan kekompakan antara aparat kewilayahan, perangkat desa, dan masyarakat adat. Hadir dalam kegiatan tersebut 5 personel Koramil 07/Payangan, 6 personel Polsek Payangan, Perbekel Desa Kelusa I Wayan Ardika beserta staf, Bendesa Adat Desa Kelusa I Nyoman Suarka, para Kelian Dinas dan Kelian Adat se-Desa Kelusa, masyarakat Desa Adat Kelusa kurang lebih 60 orang, serta Karang Taruna Br. Peliatan sekitar 20 orang.

Pada kesempatan tersebut, Bendesa Adat Desa Kelusa I Nyoman Suarka mewakili seluruh masyarakat menyampaikan ucapan terima kasih kepada Koramil 1616-07/Payangan dan Polsek Payangan atas dukungan dan peran sertanya dalam membantu pembersihan area Pura Hyang Api. Beliau menegaskan bahwa sinergi antara aparat TNI–Polri dengan masyarakat sangat berarti dalam menjaga kelestarian adat dan kelancaran rangkaian upacara Aci Keburan.

Kegiatan gotong royong ini menjadi wujud nyata kepedulian Babinsa dan aparat terkait dalam menjaga keharmonisan serta mendukung kelancaran kegiatan adat dan keagamaan di wilayah binaan.

(Pendim 1616/Gianyar)

  • Penulis: Rossa Rossa

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • ‎Babinsa Aik Dewa Ajak Warga Aktif Siskamling Lewat Patroli Kongkow-kongkow

    ‎Babinsa Aik Dewa Ajak Warga Aktif Siskamling Lewat Patroli Kongkow-kongkow

    • calendar_month Sabtu, 3 Jan 2026
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 15
    • 0Komentar

    ‎Lombok Timur – Babinsa Desa Aik Dewa, Serka Sahbudin, pada Jumat, 08 Januari 2026, melaksanakan kegiatan patroli kongkow-kongkow di wilayah Desa Aik Dewa, Kecamatan Pringgasela, Kabupaten Lombok Timur. Sabtu (03/01/2026). ‎ ‎Dalam kegiatan tersebut, Babinsa menghimbau kepada warga agar meningkatkan patroli malam dan tetap aktif melaksanakan Sistem Keamanan Lingkungan (Siskamling) guna menjaga keamanan wilayah secara […]

  • Babinsa Kodim 1624/Flotim Bersama Warga Bersihkan Lahar Dingin di Ile Bura

    Babinsa Kodim 1624/Flotim Bersama Warga Bersihkan Lahar Dingin di Ile Bura

    • calendar_month Minggu, 14 Des 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 4
    • 0Komentar

    Flores Timur – Kodim 1624/Flotim melalui Koramil 1624 – 06/Wulanggitang bergerak cepat melaksanakan penanganan dampak banjir lahar dingin Gunung Lewotobi Laki-laki yang terjadi pada Sabtu (13/12/2025). Banjir lahar dingin akibat curah hujan di puncak gunung tersebut menutup badan jalan di Desa Nurabelen dan mengganggu akses penghubung antar desa, yakni Desa Riangrita, Desa Lewotobi, Desa Persiapan […]

  • Babinsa Koramil 1608-02/Bolo Gelar Ronda Malam di Dusun Doro Luwu

    Babinsa Koramil 1608-02/Bolo Gelar Ronda Malam di Dusun Doro Luwu

    • calendar_month Kamis, 13 Nov 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 19
    • 0Komentar

    Bolo _ Pada Kamis, 13 November 2025, Babinsa Koramil 1608-02/Bolo melaksanakan ronda malam di beberapa desa binaan seperti Dusun Doro Luwu, Desa Madawau, Monggo, Ncandi, dan Tumpu. Kegiatan ini diisi dengan himbauan agar warga bersama-sama menjaga keamanan dan ketertiban lingkungan serta menyelesaikan masalah dengan musyawarah dan melibatkan aparat desa. Selain menjaga keamanan, Babinsa juga mengingatkan […]

  • Atasi kesulitan rakyat, Babinsa Desa Duda Utara bantu warga perbaiki jalan terputus dengan material bambu.

    Atasi kesulitan rakyat, Babinsa Desa Duda Utara bantu warga perbaiki jalan terputus dengan material bambu.

    • calendar_month Kamis, 7 Agt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 30
    • 0Komentar

    KARANGASEM – Babinsa Desa Duda Utara Koramil 1623-06/Selat Peltu I Kadek Suadnyana melaksanakan kegiatan gotong royong bersama warga memperbaiki akses jalan Desa yang terputus, di wilayah Banjar Dinas Perangsari Kelod Desa Duda Utara Kec.Selat Kab.Karangasem, pada Rabu (06/08/25). Jalan Desa yang menghubungkan Banjar Dinas Perangsari Tengah dengan Banjar Dinas Perangsari Kelod terputus karena tanahnya amblas. […]

  • Berselimut Malam, Aparat TNI Dan Polri Di Nusa Penida Semangat  Kawal Persembahyangan masyarakat Di Pura Ped

    Berselimut Malam, Aparat TNI Dan Polri Di Nusa Penida Semangat Kawal Persembahyangan masyarakat Di Pura Ped

    • calendar_month Rabu, 20 Agt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 24
    • 0Komentar

    Klungkung,- Puncak pujawali di Pura Penataran Ped yang jatuh pada Buda Cemeng Klawu tepat hari ini Rabu ( 20/08/25 ) terus dibanjiri pemedek. Seperti yang tampak saat ini, meski hari sudah malam, namun tak sedikitpun menurutkan langkah para pemedek untuk tangkil bersembahyang. Hal tersebut disampaikan Serda Zainul, Babinsa Koramil 1610-04/Nusa Penida yang terjun melaksanakan pengawalan […]

  • Kodim 1618/TTU Satukan Doa, Satukan Hati untuk Keutuhan NegeriKodim 1618/TTU Satukan Doa, Satukan Hati untuk Keutuhan Negeri

    Kodim 1618/TTU Satukan Doa, Satukan Hati untuk Keutuhan NegeriKodim 1618/TTU Satukan Doa, Satukan Hati untuk Keutuhan Negeri

    • calendar_month Senin, 1 Sep 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 23
    • 0Komentar

    NTT-Kefamenanu, Senin 01/09/2025., Dengan penuh khidmat, Kodim 1618/TTU menggelar Doa Bersama dalam rangka keselamatan bangsa dan negara. Kegiatan ini berlangsung di Aula Makodim 1618/TTU, Jl. A. Yani, Kelurahan Kefamenanu Selatan, Kecamatan Kota Kefamenanu, Kabupaten TTU, dan diikuti oleh seluruh prajurit beserta ASN Kodim 1618/TTU. Doa bersama tersebut dipimpin langsung oleh Danramil 1618-01/Miotim Mayor Inf Ery […]

expand_less