Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » NTB » Milad Muhammadiyah ke-113, Koramil Empang Tegaskan Dukungan untuk Pemberdayaan Masyarakat
NTB

Milad Muhammadiyah ke-113, Koramil Empang Tegaskan Dukungan untuk Pemberdayaan Masyarakat

  • account_circle Rossa Rossa
  • calendar_month Selasa, 18 Nov 2025
  • comment 0 komentar

Sumbawa, NTB — Komandan Koramil 1607-02/Empang, Kapten Cba Ruslan, yang diwakili oleh Bati Tuud Koramil, Serma Suaeb, menghadiri kegiatan Resepsi Milad Muhammadiyah ke-113 Tahun 2025 yang berlangsung di Perguruan Muhammadiyah Labuhan Liang, Desa Labuhan Jambu, Kecamatan Tarano. Acara tersebut digelar oleh Pimpinan Cabang Muhammadiyah (PCM) Aipaya dan PCM Empang sebagai bagian dari peringatan hari bersejarah bagi organisasi Islam terbesar di Indonesia tersebut.

Dengan mengusung tema Memajukan Kesejahteraan Bangsa, kegiatan ini berlangsung khidmat dan penuh antusiasme dari para peserta, baik dari kalangan pengurus Muhammadiyah, tokoh masyarakat, tenaga pendidik, hingga warga sekitar.

Dalam kesempatan tersebut, Serma Suaeb menyampaikan apresiasi dan dukungan Koramil 1607-02/Empang terhadap eksistensi dan kontribusi Muhammadiyah yang selama ini aktif bergerak dalam bidang pendidikan, sosial, dan pemberdayaan masyarakat.

Atas nama Komandan Koramil 1607-02/Empang, kami menyampaikan selamat Milad Muhammadiyah yang ke-113. Semoga Muhammadiyah terus menjadi teladan dalam memajukan bangsa, khususnya melalui pendidikan dan kegiatan sosial yang langsung menyentuh masyarakat,” tutur Serma Suaeb.

Peringatan Milad tersebut juga diisi dengan rangkaian acara yang menampilkan penampilan siswa-siswi Perguruan Muhammadiyah serta penyampaian tausiah tentang kiprah panjang Muhammadiyah dalam membangun peradaban umat dan bangsa.

Kegiatan berjalan dengan lancar, aman, dan tertib hingga selesai, mencerminkan sinergi positif antara TNI, lembaga pendidikan, organisasi masyarakat, dan seluruh elemen masyarakat dalam mewujudkan kesejahteraan bersama. (Pendim Sumbawa).

  • Penulis: Rossa Rossa

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Dansatgas Letkol Kav Rizal Wijaya: Jalan Usaha Tani Simbol Kebersamaan TNI-Rakyat

    Dansatgas Letkol Kav Rizal Wijaya: Jalan Usaha Tani Simbol Kebersamaan TNI-Rakyat

    • calendar_month Senin, 18 Agt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 23
    • 0Komentar

    Gianyar – Sukawati, Senin (18/8/2025). Memasuki hari ke-26 pelaksanaan TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-125 tahun 2025, wajah Desa Batuan, Kecamatan Sukawati, Kabupaten Gianyar, semakin menunjukkan perubahan nyata. Pembangunan Jalan Usaha Tani (JUT) dengan saluran air primer yang menghubungkan Banjar Penida dan Banjar Lantangidung kini kian mendekati rampung, berkat kerja keras dan pengabdian Satgas TMMD […]

  • Koramil Ropang Tingkatkan Keamanan Wilayah Melalui Patroli Malam Terpadu
    NTB

    Koramil Ropang Tingkatkan Keamanan Wilayah Melalui Patroli Malam Terpadu

    • calendar_month Kamis, 6 Nov 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 16
    • 0Komentar

    NTB, Sumbawa — Dalam upaya menjaga situasi keamanan dan ketertiban masyarakat, anggota Koramil 1607-03/Ropang melaksanakan patroli malam di wilayah Kecamatan Lantung dan sekitarnya pada Kamis malam (06/11/2025). ‎ ‎Kegiatan patroli ini bertujuan untuk memastikan kondisi wilayah tetap aman dan kondusif, serta mencegah potensi gangguan kamtibmas yang mungkin terjadi di malam hari. Para personel Koramil berkeliling […]

  • Tingkatan Produksi Pertanian, Serda Hironimus Kono Bantu Petani Basmi Gulma Persiapan Masa Tanam

    Tingkatan Produksi Pertanian, Serda Hironimus Kono Bantu Petani Basmi Gulma Persiapan Masa Tanam

    • calendar_month Sabtu, 15 Nov 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 14
    • 0Komentar

    SATGASTER KODIM 1605/BELU, Sebelum memasuki masa tanam, Anggota Satgaster Kodim 1605/Belu Pos Halibete 2 Serda Hironimus Kono membantu petani dalam menyiapkan lahan pertanian dengan menyemprotkan obat (Herbisida) untuk membasmi gulma. Kegiatan tersebut dilakukan Serda Hironimus Kono pada lahan milik Bapak Yohanes Loko salah seorang petani di Dusun Raibulan, Desa Maneikun, Kecamatan Lasiolat, Kabupaten Belu NTT […]

  • Babinsa Kodim Loteng Bersama Pokmas Kecamatan Praya Gelar Patroli pantau titik rawan

    Babinsa Kodim Loteng Bersama Pokmas Kecamatan Praya Gelar Patroli pantau titik rawan

    • calendar_month Jumat, 2 Jan 2026
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 7
    • 0Komentar

    Lombok Tengah – Dalam rangka menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas), anggota Koramil 01/Praya, Kodim 1620/Loteng melaksanakan patroli malam bersama aparat desa menyusuri titik rawan diwilayah binaan, Jum’at  (2/1/2026). Kegiatan tersebut dilakukan bersama sama dengan tokoh pemuda dan kelompok organisasi masyarakat untuk mengantisipasi potensi gangguan keamanan sekaligus memberikan rasa aman bagi masyarakat diwilayah binaan. Patroli […]

  • Babinsa Koramil 1625-05/Aesesa Laksanakan Patroli Malam di Wilayah Kelurahan Danga

    Babinsa Koramil 1625-05/Aesesa Laksanakan Patroli Malam di Wilayah Kelurahan Danga

    • calendar_month Senin, 8 Des 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 13
    • 0Komentar

    Nagekeo — Babinsa Koramil 1625-05/Aesesa, Sertu Hendi Wibowo melaksanakan kegiatan patroli malam dan siskamling pada hari Minggu, 07 Desember 2025, pukul 21.00 WITA, bertempat di wilayah Kelurahan Danga, Kecamatan Aesesa, Kabupaten Nagekeo. Kegiatan patroli ini bertujuan untuk menjaga keamanan dan ketertiban lingkungan serta mencegah terjadinya gangguan kamtibmas di wilayah binaan. Dalam pelaksanaannya, Babinsa juga berkoordinasi […]

  • Satkowil Kodim 1609/Buleleng Bangun Irigasi, Wujud Nyata Kemanunggalan TNI dan Rakyat

    Satkowil Kodim 1609/Buleleng Bangun Irigasi, Wujud Nyata Kemanunggalan TNI dan Rakyat

    • calendar_month Rabu, 6 Agt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 112
    • 0Komentar

    Buleleng, Bali – Sebagai bagian dari upaya peningkatan infrastruktur, kegiatan Karya Bhakti Satkowil berupa pembuatan saluran irigasi telah sukses dilaksanakan. Kegiatan ini bertujuan untuk menyediakan akses saluran irigasi yang digunakan sebagai pengairan lahan persawahan dan perkebunan warga di Desa Padangbulia, Kecamatan Sukasada, Kabupaten Buleleng. Kegiatan ini melibatkan anggota Kodim 1609/Buleleng dan partisipasi aktif masyarakat setempat. […]

expand_less