Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Uncategorized » Peduli Terhadap Lingkungan, Personel Koramil Kerambitan Terlibat Dalam Aksi Bersih-Bersih Sampah

Peduli Terhadap Lingkungan, Personel Koramil Kerambitan Terlibat Dalam Aksi Bersih-Bersih Sampah

  • account_circle Rossa Rossa
  • calendar_month Jumat, 14 Nov 2025
  • comment 0 komentar

Tabanan — Dalam rangka menjaga kebersihan lingkungan dan peringatan Hari Ulang Tahun Kota Singasana yang ke-532, Personel Koramil 1619-05/Kerambitan yang dipimpin langsung oleh Danramil Kapten Cke Gede Resmanto turut berpartisipasi dalam kegiatan Gerebek Sampah Secara Serentak yang digelar di Pantai Kelating, Desa Kelating, Kec. Kerambitan, Jumat (14/11/2025)

 

Sejak pagi hari, jajaran TNI dari Koramil Kerambitan bersama pemerintah kecamatan, komunitas peduli lingkungan, dan masyarakat setempat bergotong royong membersihkan kawasan pantai dari sampah plastik, ranting, dan material lain yang mencemari area pesisir. Pantai Kelating menjadi salah satu titik pelaksanaan karena merupakan destinasi wisata alam yang perlu dijaga kebersihannya.

 

Kehadiran Koramil Kerambitan dalam kegiatan ini sekaligus menjadi bentuk dukungan terhadap program pemerintah dalam menjaga kebersihan lingkungan serta mewujudkan kawasan Tabanan yang sehat dan lestari.

 

Dalam kesempatan tersebut, Danramil Kapten Cke Gede Resmanto menegaskan bahwa kepedulian terhadap lingkungan merupakan tanggung jawab semua pihak, tanpa terkecuali TNI.

 

“Kegiatan gerebek sampah ini bukan sekadar seremonial, tetapi wujud komitmen kami untuk terus mendukung terciptanya lingkungan yang bersih, sehat, dan nyaman. Apalagi momentum ini bertepatan dengan HUT Kota Singasana ke-532, sehingga memiliki nilai kebersamaan yang tinggi,” ucap Kapten Cke Gede Resmanto.

 

“Kami berharap kegiatan seperti ini dapat meningkatkan kesadaran masyarakat untuk tidak membuang sampah sembarangan dan terus menjaga kelestarian pantai sebagai aset wisata daerah,” tambahnya.

 

Dengan berakhirnya kegiatan gerebek sampah serentak ini, diharapkan kesadaran kolektif terhadap pentingnya menjaga lingkungan semakin meningkat. Keterlibatan Koramil Kerambitan di bawah pimpinan Danramil menunjukkan bahwa TNI tidak hanya hadir dalam menjaga keamanan, namun juga aktif dalam kegiatan sosial dan lingkungan demi kesejahteraan masyarakat.

  • Penulis: Rossa Rossa

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Babinsa Praka Khairil Mustafa Aktif Lakukan Pengamanan dan Komunikasi di Desa Watunggere

    Babinsa Praka Khairil Mustafa Aktif Lakukan Pengamanan dan Komunikasi di Desa Watunggere

    • calendar_month Selasa, 26 Agt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 24
    • 0Komentar

    Ende – Babinsa Koramil 1602-04/Maurole, Praka Khairil Mustafa, melaksanakan kegiatan Monitoring, Komunikasi Sosial (Komsos), dan Pengamanan Wilayah (Pamwil) di Desa Watunggere, Kecamatan Detukeli, Kabupaten Ende pada Selasa pagi pukul 10.40 WITA. Kegiatan ini merupakan upaya Babinsa dalam menjaga keamanan dan membangun kedekatan dengan masyarakat di wilayah binaannya, Selasa 26/08/2025. Dalam kegiatan tersebut, Praka Khairil Mustafa […]

  • Sinergi Desa Pangsan dan TNI: Percepatan Penurunan Stunting Jadi Prioritas Utama

    Sinergi Desa Pangsan dan TNI: Percepatan Penurunan Stunting Jadi Prioritas Utama

    • calendar_month Rabu, 26 Nov 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 16
    • 0Komentar

    BALI – Badung, Dalam rangka Percepatan Penurunan Stunting. Tim (TPPS) Desa Pangsan, tepatnya di Aula Lantai 3 Kantor Desa Pangsan pelaksanaan kegiatan evaluasi Tim Percepatan Penurunan Stunting (TPPS) Desa Pangsan, Kecamatan Petang, Kabupaten Badung. Acara ini dihadiri oleh berbagai elemen penting Desa, termasuk Babinsa Desa Pangsan, Peltu Dewa Gede Sena, yang menunjukkan komitmen TNI dalam […]

  • Peringati HUT TNI ke-80, Kodim 1625/Ngada Adakan Syukuran Penuh Khidmat dan Kekeluargaan

    Peringati HUT TNI ke-80, Kodim 1625/Ngada Adakan Syukuran Penuh Khidmat dan Kekeluargaan

    • calendar_month Rabu, 8 Okt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 58
    • 0Komentar

    Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun Tentara Nasional Indonesia (HUT TNI) ke-80, Komando Distrik Militer (Kodim) 1625/Ngada menggelar acara syukuran yang berlangsung khidmat dan penuh kebersamaan, pada Selasa (7/10/2025), bertempat di Aula Makodim 1625/Ngada, Bajawa, Kabupaten Ngada, Nusa Tenggara Timur. Kegiatan syukuran ini digelar sebagai bentuk rasa syukur atas perjalanan panjang dan pengabdian TNI selama […]

  • Sinergi Koramil 1614-03/Hu’u dan Pemda Dompu dalam Karya Bakti
    NTB

    Sinergi Koramil 1614-03/Hu’u dan Pemda Dompu dalam Karya Bakti

    • calendar_month Senin, 21 Jul 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 29
    • 0Komentar

    Dompu, NTB — Pascaselainya Festival Lakey Tingkat Nasional Tahun 2025, kawasan Pantai Lakey kembali disulap menjadi bersih dan asri berkat sinergi Pemerintah Kabupaten Dompu, TNI-Polri, dan masyarakat melalui kegiatan Karya Bakti pembersihan massal, yang digelar pada Senin, 21 Juli 2025. Kegiatan yang berlangsung sejak pukul 08.00 WITA ini dipusatkan di sepanjang garis Pantai Lakey, area […]

  • TNI AD Dorong UMKM Melalui Komsos Kreatif 2025 di Dompu

    TNI AD Dorong UMKM Melalui Komsos Kreatif 2025 di Dompu

    • calendar_month Selasa, 16 Sep 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 36
    • 0Komentar

    Dompu, NTB – Kodim 1614/Dompu mengikuti kegiatan Zoom Meeting Komunikasi Sosial (Komsos) Kreatif Tingkat Pusat Tahun Anggaran 2025 pada Selasa (16/9/2025). Kegiatan ini dipusatkan di Aula Makodim 1614/Dompu, Jalan A. Yani, Kelurahan Dorotangga, Kecamatan Dompu, dengan melibatkan unsur TNI AD, pemerintah daerah, dan para penggiat UMKM. Dari Kodim 1614/Dompu hadir langsung Pasi Ter, Letda Inf […]

  • Cegah Abrasi, Dandim 1617/Jembrana Dukung Aksi Penanaman Pohon di Pekutatan

    Cegah Abrasi, Dandim 1617/Jembrana Dukung Aksi Penanaman Pohon di Pekutatan

    • calendar_month Kamis, 18 Des 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 28
    • 0Komentar

      JEMBRANA – Komandan Kodim (Dandim) 1617/Jembrana Letkol Inf Sy. Gafur Thalib terus berkomitmen dalam menjaga kelestarian lingkungan dan mencegah bencana alam di wilayah Kabupaten Jembrana. Hal ini dibuktikan dengan partisipasi aktif jajaran Babinsa dalam aksi gotong royong reboisasi yang digelar di bantaran sungai Desa Gumbrih, Kecamatan Pekutatan, Kamis (18/12/2025). Dalam kegiatan tersebut, Babinsa Desa […]

expand_less