Babinsa Koramil 1628-05/Jereweh Laksanakan Patroli Malam Jaga Keamanan Wilayah
- account_circle Rossa Rossa
- calendar_month Kamis, 13 Nov 2025
- comment 0 komentar

Sumbawa Barat-Pada hari Kamis tanggal 13 November 2025 pukul 21.10 Wita, anggota Koramil 1628-05/Jereweh atas nama Serda Lalu Tunjung melaksanakan kegiatan piket dan patroli malam di seputar wilayah Kecamatan Jereweh, Kabupaten Sumbawa Barat.
Dalam kegiatan tersebut, Babinsa tidak hanya melakukan pemantauan situasi keamanan di lingkungan masyarakat, tetapi juga menyempatkan diri untuk memberikan imbauan kepada warga agar senantiasa menjaga ketertiban dan keamanan di sekitar tempat tinggal masing-masing.
Patroli malam ini merupakan bagian dari upaya TNI melalui Koramil 1628-05/Jereweh untuk menciptakan situasi wilayah yang aman, nyaman, dan kondusif, serta mempererat hubungan komunikasi dengan masyarakat.
Selama kegiatan berlangsung, situasi wilayah Kecamatan Jereweh dilaporkan dalam keadaan aman dan lancar, tanpa adanya kejadian menonjol.
- Penulis: Rossa Rossa

Saat ini belum ada komentar