Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Bali » Pgs Pasi Opsdim 1626/Bangli Apreasiasi Semangat Generasi Muda dalam Lomba Beleganjur Piala Bupati II Bangli 2025

Pgs Pasi Opsdim 1626/Bangli Apreasiasi Semangat Generasi Muda dalam Lomba Beleganjur Piala Bupati II Bangli 2025

  • account_circle Rossa Rossa
  • calendar_month Sabtu, 8 Nov 2025
  • comment 0 komentar

Bangli – Pgs Pasi Opsdim 1626/Bangli, Kapten Inf I Ketut Suparwan, menghadiri kegiatan Lomba Beleganjur Piala Bupati II Tingkat SMP Se-Kabupaten Bangli Tahun 2025 yang diselenggarakan pada Sabtu (8/10/2025) di Alun-alun Kota Bangli. Kegiatan yang mengangkat tema “Dharma Bala Sena” ini dibuka secara resmi oleh Wakil Bupati Bangli, I Wayan Diar S.ST.Par., M.I.Kom.

Kegiatan tersebut turut dihadiri Ketua DPRD Kabupaten Bangli, perwakilan Kejaksaan Negeri Bangli, perwakilan Kodim 1626/Bangli, perwakilan Polres Bangli, Kadisdikpora Bangli, Kadis Pariwisata dan Kebudayaan Bangli, serta para kepala sekolah dan pendamping peserta. Total peserta dan undangan mencapai sekitar 600 orang.

Panitia menyampaikan bahwa tema “Dharma Bala Sena” dimaknai sebagai semangat pasukan kebenaran yang mencerminkan keberanian, kedisiplinan, dan kebersamaan generasi muda dalam menjunjung nilai-nilai Dharma. Lomba beleganjur menjadi agenda tahunan Pemerintah Kabupaten Bangli dan diikuti 11 sekolah SMP dari seluruh kecamatan.

Di tengah kegiatan, Pgs Pasi Opsdim 1626/Bangli Kapten Inf I Ketut Suparwan menyampaikan apresiasinya terhadap gelaran budaya tersebut. Ia menegaskan pentingnya pelestarian seni daerah bagi pembinaan generasi muda.

“Melalui kegiatan lomba beleganjur ini, kita berharap generasi muda Bangli terus berperan aktif dalam menjaga dan melestarikan seni budaya daerah. Kegiatan seperti ini bukan hanya ajang kompetisi, tetapi juga wahana pembentukan karakter, kedisiplinan, dan kekompakan para pelajar,” ujarnya.

Pembukaan lomba ditandai dengan pemukulan gong oleh Wakil Bupati Bangli. Para peserta kemudian menampilkan kreasi dan teknik tabuh yang dinilai oleh dewan juri berdasarkan aspek teknik, kekompakan, kreativitas, dan penghayatan tema.

Kegiatan berakhir pada pukul 21.30 WITA dan seluruh rangkaian acara berlangsung aman, tertib, dan lancar.
(Pendim 1626/Bangli)

  • Penulis: Rossa Rossa

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Dandim 1626/Bangli Tinjau Bangunan WC SDN 2 Batur yang Roboh Akibat Longsor

    Dandim 1626/Bangli Tinjau Bangunan WC SDN 2 Batur yang Roboh Akibat Longsor

    • calendar_month Jumat, 9 Jan 2026
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 7
    • 0Komentar

    Bangli – Komandan Kodim 1626/Bangli meninjau langsung lokasi robohnya bangunan WC di SDN 2 Batur, Banjar/Desa Batur Tengah, Kecamatan Kintamani, Kabupaten Bangli, Jumat (9/1/2026) Bangunan tersebut roboh dan mengalami longsor akibat curah hujan yang tinggi serta kondisi tanah yang labil, Peristiwa robohnya bangunan WC terjadi sekitar pukul 15.20 WITA, setelah hujan dengan intensitas sedang hingga […]

  • Babinsa Dompu Ajak Warga Jaga Kebersihan dan Ketertiban

    Babinsa Dompu Ajak Warga Jaga Kebersihan dan Ketertiban

    • calendar_month Jumat, 22 Agt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 23
    • 0Komentar

    Dompu NTB – Dalam rangka memperkuat sinergitas TNI dengan masyarakat, Babinsa Koramil 1614-01/Dompu Serka Hermansyah, melaksanakan kegiatan Jumat Bersih bersama pemerintah kelurahan, mahasiswa KKN STIE Bima, dan Tim Peduli Lingkungan di Kelurahan Karijawa, Jumat (22/8/2025). Kegiatan gotong royong tersebut dipimpin langsung oleh Babinsa Karijawa bersama Lurah dan jajaran staf kelurahan. Seluruh unsur masyarakat yang terlibat […]

  • Pejabat Baru Dandim 1608/Bima Pertama kali Menginjakkan kaki ke Bumi “Maja Labo Dahu”‘.
    NTB

    Pejabat Baru Dandim 1608/Bima Pertama kali Menginjakkan kaki ke Bumi “Maja Labo Dahu”‘.

    • calendar_month Jumat, 28 Nov 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 65
    • 0Komentar

    Bima_ Jum’at, 28 November 2025, Bandara Sultan Muhammad Salahuddin Bima kedatangan pejabat baru Kodim 1608/Bima, Letkol Arh. Samuel Asdianto Limbogan S. Kom., M.Sc. Ia datang bersama istri, Ny. Risky Julita, dan dua orang anak menggunakan pesawat dari Bandara Internasional Zainuddin Abdul Madjid (BIZAM) Lombok. Rombongan disambut langsung oleh sejumlah unsur penting di antaranya Kasdim 1608/Bima […]

  • Sinergi Koramil, Pol PP, dan Tokoh Masyarakat Perkuat Keamanan Lewat Patroli Siskamling
    NTB

    Sinergi Koramil, Pol PP, dan Tokoh Masyarakat Perkuat Keamanan Lewat Patroli Siskamling

    • calendar_month Selasa, 9 Des 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 10
    • 0Komentar

    Woha – Pada Selasa malam, 9 Desember 2025, di Koramil 1608-04/Woha berlangsung kegiatan apel pengecekan personil dalam rangka pelaksanaan patroli siskamling yang difokuskan di wilayah teritorial Kecamatan Woha, Desa Rabakodo, serta diperluas ke beberapa desa di Kecamatan Belo dan Palibelo. Acara ini dipimpin langsung oleh Sertu Bunyamin dengan melibatkan 10 personil gabungan. Pelaksanaan siskamling diikuti […]

  • Babinsa Koramil 1614-05/Pekat Lakukan Ronda Malam di Dusun Garuda

    Babinsa Koramil 1614-05/Pekat Lakukan Ronda Malam di Dusun Garuda

    • calendar_month Senin, 8 Des 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 11
    • 0Komentar

    Pekat,NTB — Koramil 1614-05/Pekat melaksanakan kegiatan ronda malam sebagai bagian dari pengamanan wilayah pada Selasa, 9 Desember 2025. Kegiatan ini dipimpin oleh Babinsa Desa Tambora, Serda Maman, yang turun langsung memantau kondisi keamanan lingkungan di Dusun Garuda. Dalam kegiatan tersebut, Serda Maman melakukan kontrol terhadap warga binaan yang sedang melaksanakan ronda malam maupun berkumpul di […]

  • Babinsa Koramil 1614-05/Pekat Amankan Tradisi Nyongkolan di Desa Sorinomo

    Babinsa Koramil 1614-05/Pekat Amankan Tradisi Nyongkolan di Desa Sorinomo

    • calendar_month Minggu, 4 Jan 2026
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 8
    • 0Komentar

    Dompu, NTB – Koramil 1614-05/Pekat terus melaksanakan kegiatan teritorial sebagai wujud pembinaan wilayah dan kedekatan TNI dengan masyarakat. Salah satu kegiatan tersebut dilaksanakan pada Minggu, 4 Januari 2026, di wilayah Desa Sorinomo, Kecamatan Pekat. Babinsa Desa Sorinomo, Sertu Holil, melaksanakan kegiatan komunikasi sosial (komsos) bersama warga binaannya yang bertempat di Dusun Sorinangka. Kegiatan ini merupakan […]

expand_less