Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » NTB » Babinsa Koramil 1628-01/Taliwang Beri Pembekalan Dasar PBB di SMKN 1 Brang Rea
NTB

Babinsa Koramil 1628-01/Taliwang Beri Pembekalan Dasar PBB di SMKN 1 Brang Rea

  • account_circle Rossa Rossa
  • calendar_month Sabtu, 8 Nov 2025
  • comment 0 komentar

Udayanaupdata.com  – Sumbawa Barat, NTB — Dalam upaya menanamkan disiplin dan jiwa kedisiplinan sejak dini, Babinsa Desa Tepas Koramil 1628-01/Taliwang, Serda Rusdiansyah, memberikan materi dasar Peraturan Baris Berbaris (PBB) kepada para siswa-siswi SMKN 1 Brang Rea, yang berlangsung di halaman sekolah setempat, Desa Tepas, Kecamatan Brang Rea, Kabupaten Sumbawa Barat, Sabtu (08/11/2025).

Kegiatan pembekalan ini disambut antusias oleh para siswa. Dalam arahannya, Serda Rusdiansyah menekankan pentingnya memahami nilai-nilai kedisiplinan, kebersamaan, serta tanggung jawab sebagai generasi muda yang akan menjadi penerus bangsa.

“Melalui latihan dasar PBB ini, kami berharap siswa-siswi dapat menumbuhkan sikap disiplin, tanggung jawab, serta membangun semangat kebersamaan di lingkungan sekolah,” ujar Serda Rusdiansyah di sela kegiatan.

Selain memberikan teori dasar tentang baris-berbaris, Babinsa juga mempraktikkan langsung gerakan dasar seperti sikap sempurna, hadap kanan-kiri, penghormatan, serta tata cara barisan yang benar.

Kepala sekolah SMKN 1 Brang Rea menyampaikan apresiasinya kepada TNI melalui Babinsa yang telah meluangkan waktu memberikan pembinaan karakter kepada peserta didik. Ia menilai kegiatan semacam ini sangat bermanfaat untuk membentuk mental disiplin dan kebersamaan siswa.

Kegiatan pembekalan berlangsung hingga pukul 10.00 WITA dan berjalan dengan aman, tertib, serta penuh semangat dari para peserta.

(Pendim 1628/KSB).

  • Penulis: Rossa Rossa

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Sinergi Babinsa, Bhabinkamtibmas, dan Pecalang Kawal Upacara Melasti di Pantai Lebih

    Sinergi Babinsa, Bhabinkamtibmas, dan Pecalang Kawal Upacara Melasti di Pantai Lebih

    • calendar_month Selasa, 4 Nov 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 12
    • 0Komentar

    Gianyar – Lebih, Selasa (4/11/2025) Dalam rangka memastikan rangkaian upacara adat Melasti berjalan dengan aman dan tertib, Babinsa Desa Lebih Koramil 1616-01/Gianyar Serka Wayan Suama bersama Bhabinkamtibmas Desa Lebih Aiptu Made Sudiarta bersinergi dengan Pecalang Desa Adat Lebih melaksanakan pengamanan dan pengaturan lalu lintas di sepanjang jalur menuju Pantai Lebih, termasuk di Simpang Empat Lampu […]

  • Sertu Kuryansyah Dampingi Penyaluran Beras dan Minyak Goreng di Desa Tatede
    NTB

    Sertu Kuryansyah Dampingi Penyaluran Beras dan Minyak Goreng di Desa Tatede

    • calendar_month Jumat, 12 Des 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 6
    • 0Komentar

    Sumbawa, NTB – Babinsa Desa Tatede, Sertu Kuryansyah dari Koramil 1607-06/Lape Lopok, bersama Pemerintah Desa Tatede melaksanakan kegiatan pendampingan penyaluran bantuan pangan kepada warga penerima manfaat, bertempat di Kantor Desa Tatede, Kecamatan Lopok, Jum’at (12/12/2025).   Bantuan pangan tersebut berasal dari Badan Pangan Nasional dan disalurkan untuk periode Oktober – November 2025. Setiap kepala keluarga […]

  • Babinsa Koramil 1618-02/Miobar Hadiri Rapat Perdana Persiapan HUT RI ke-80 di Kecamatan Musi

    Babinsa Koramil 1618-02/Miobar Hadiri Rapat Perdana Persiapan HUT RI ke-80 di Kecamatan Musi

    • calendar_month Selasa, 29 Jul 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 31
    • 0Komentar

    NTT-Kefamenanu., Suasana penuh semangat kebangsaan mewarnai Aula Kantor Camat Musi, Desa Oeolo, pada Selasa, 29 Juli 2025. Babinsa Koramil 1618-02/Miobar, Koptu Samuel Malo Kaka, turut hadir dalam rapat pembentukan panitia Hari Ulang Tahun ke-80 Republik Indonesia. Agenda penting ini menjadi langkah awal dalam memastikan rangkaian perayaan berlangsung meriah dan penuh makna bagi masyarakat. Sebagai representasi […]

  • Forkopimka Lambu dan Mahasiswa KKN Kompak Jaga Kebersihan Desa

    Forkopimka Lambu dan Mahasiswa KKN Kompak Jaga Kebersihan Desa

    • calendar_month Jumat, 1 Agt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 32
    • 0Komentar

    Bima, 1 Agustus 2025 – Dalam rangka menjaga kebersihan lingkungan dan mempererat sinergi antar unsur pemerintahan, TNI, dan masyarakat, Serka Jamaluddin selaku Danpos Ramil Lambu Koramil 1608-03/Sape bersama sejumlah anggota melaksanakan kegiatan gotong royong umum di sepanjang pinggir jalan umum menuju Pantai Papa, Desa Sumi, Kecamatan Lambu, Kabupaten Bima. Titik pembersihan dimulai dari depan Kantor […]

  • Ronda Malam di Dusun Gunung Batu, Babinsa Ingatkan Warga Waspada

    Ronda Malam di Dusun Gunung Batu, Babinsa Ingatkan Warga Waspada

    • calendar_month Kamis, 25 Des 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 7
    • 0Komentar

    Pekat, NTB – Kamis (25/12/2025) malam, Sertu Hijibudin, Babinsa Koramil 1614-05/Pekat Kodim 1614/Dompu, melaksanakan patroli ronda malam di Dusun Gunung Batu. Kegiatan ini bertujuan untuk memantau situasi keamanan dan menjaga kondusifitas lingkungan. Patroli dilakukan dengan menyusuri lingkungan dusun sekaligus mengecek warga yang sedang ronda malam dan berkumpul bersama. Kegiatan ini menjadi momen untuk mempererat hubungan […]

  • Kapten Iwan Susanto Pimpin Aksi Ketahanan Pangan di Kecamatan Parado
    NTB

    Kapten Iwan Susanto Pimpin Aksi Ketahanan Pangan di Kecamatan Parado

    • calendar_month Minggu, 7 Des 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 19
    • 0Komentar

    Monta _ Pada hari Minggu, 07 Desember 2025, anggota Koramil 1608-07/Monta bersama ibu-ibu Persit Ranting 08/Monta menggelar kegiatan penanaman jagung di lahan Pos Ramil Parado 07/Monta. Kegiatan ini merupakan bagian dari dukungan nyata terhadap program Ketahanan Pangan Nasional demi terwujudnya swasembada pangan. Kegiatan yang dipimpin langsung oleh DPP Wadanramil 1608-07/Monta, Kapten Cba Iwan Susanto S.H., […]

expand_less