Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Uncategorized » Babinsa Bukit Damai Dampingi Penyaluran Bantuan Santunan untuk Ibu Melahirkan Guna Cegah Stunting.

Babinsa Bukit Damai Dampingi Penyaluran Bantuan Santunan untuk Ibu Melahirkan Guna Cegah Stunting.

  • account_circle Rossa Rossa
  • calendar_month Selasa, 22 Jul 2025
  • comment 0 komentar

Sumbawa Barat, NTB – Dalam upaya menekan angka stunting di wilayah pedesaan, Pemerintah Desa Bukit Damai, Kecamatan Maluk, Kabupaten Sumbawa Barat, menyalurkan bantuan santunan kepada para ibu yang baru melahirkan. Kegiatan tersebut berlangsung pada Hari Selasa, (22/07/2025) pukul 14.55 WITA.

Bantuan ini merupakan bentuk perhatian pemerintah desa terhadap tumbuh kembang anak sejak dini, khususnya pada masa-masa awal kehidupan yang sangat menentukan kualitas kesehatan anak. Bantuan santunan diberikan kepada sejumlah ibu yang baru melahirkan sebagai dukungan moral dan material agar bayi yang dilahirkan dapat tumbuh sehat dan terhindar dari risiko stunting.

Dalam kegiatan penyaluran tersebut turut hadir Kepala Desa Bukit Damai, Bhabinkamtibmas Desa Bukit Damai, Babinsa Desa Bukit Damai, serta staf desa lainnya. Para penerima bantuan tampak antusias dan bersyukur atas perhatian pemerintah desa yang konsisten dalam meningkatkan kesejahteraan warganya.

Babinsa Kopda Achmad Fahri menyampaikan bahwa pendampingan yang dilakukannya adalah bagian dari tugas TNI di wilayah dalam mendukung program pemerintah, khususnya dalam upaya pencegahan stunting yang menjadi isu nasional. Ia juga mengapresiasi kolaborasi antara aparat desa dan unsur keamanan yang terus bersinergi demi kesejahteraan masyarakat.

“Penyaluran bantuan berjalan dengan tertib dan lancar. Ini adalah bentuk nyata sinergi antara pemerintah desa, aparat keamanan, dan masyarakat dalam mendukung program prioritas nasional,” ujarnya.

Kegiatan ini juga menjadi bagian dari upaya edukasi kepada masyarakat agar lebih peduli terhadap kesehatan ibu dan anak, terutama dalam 1.000 hari pertama kehidupan.

Pemerintah Desa Bukit Damai berkomitmen untuk terus mengupayakan berbagai langkah strategis demi menekan angka stunting dan meningkatkan taraf hidup warganya secara berkelanjutan.

(Pendim 1628/Sumbawa Barat).

  • Penulis: Rossa Rossa

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Dukung kelancaran lomba gerak jalan, Babinsa 1623-03/Rendang latihkan PBB siswa-siswi  SMA N l Rendang.

    Dukung kelancaran lomba gerak jalan, Babinsa 1623-03/Rendang latihkan PBB siswa-siswi SMA N l Rendang.

    • calendar_month Senin, 4 Agt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 18
    • 0Komentar

    KARANGASEM – Babinsa Koramil 1623-03/Rendang Serka Dewa Made Suarjana beserta 2 orang, melaksanakan kegiatan pembinaan teritorial dalam bentuk pelatihan PBB di Lapangan sekolah SMA N l Rendang Desa Rendang Kec.Rendang Kab.Karangasem, pada Senin (04/08/25). Dalam rangka persiapan lomba gerak jalan menyambut HUT kemerdekaan RI ke-80 tahun 2025 di wilayah Kec.Rendang, SMA N l Rendang menggandeng […]

  • ‎Wujud Kepedulian TNI, Babinsa Dampingi RAT Koperasi Merah Putih di Desa Padesa
    NTB

    ‎Wujud Kepedulian TNI, Babinsa Dampingi RAT Koperasi Merah Putih di Desa Padesa

    • calendar_month Jumat, 9 Jan 2026
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 4
    • 0Komentar

    Lantung, Sumbawa — Sebagai wujud dukungan terhadap penguatan ekonomi kerakyatan dan ketahanan pangan desa, Babinsa Desa Padesa Koramil 1607-03/Ropang, Serka Nurdin, menghadiri dan mendampingi pelaksanaan Rapat Anggota Tahunan (RAT) Koperasi Merah Putih yang berlangsung di Desa Padesa, Kecamatan Lantung, Kabupaten Sumbawa, Jumat (09/01/2026). ‎ ‎Kegiatan RAT tersebut dihadiri oleh Kepala Desa Padesa, Babinsa, Bhabinkamtibmas, Ketua […]

  • Perkuat Mitigasi, Kodim 1607/Sumbawa Ikuti Apel Siaga Bencana Dipimpin Sekda
    NTB

    Perkuat Mitigasi, Kodim 1607/Sumbawa Ikuti Apel Siaga Bencana Dipimpin Sekda

    • calendar_month Rabu, 26 Nov 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 12
    • 0Komentar

    Sumbawa, NTB – Kodim 1607/Sumbawa bersama jajaran Pemerintah Kabupaten Sumbawa menggelar Apel Siaga Bencana yang berlangsung di halaman Kantor Bupati Sumbawa, Rabu (26/11/2025). Kegiatan ini merupakan langkah antisipatif dalam menghadapi potensi bencana alam yang kerap terjadi di wilayah Sumbawa, terutama menjelang musim hujan.   Apel siaga ini dipimpin langsung oleh Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Sumbawa, […]

  • Koptu Abd Syukur Kasim Ajak Warga Peduli Keamanan dan Kebersihan Lingkungan

    Koptu Abd Syukur Kasim Ajak Warga Peduli Keamanan dan Kebersihan Lingkungan

    • calendar_month Jumat, 2 Jan 2026
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 9
    • 0Komentar

    NTT—ALOR—, Babinsa Desa Ternate dan Ternate Selatan, Koptu Abd Syukur Kasim, melaksanakan kegiatan komunikasi sosial (komsos) bersama warga masyarakat pada Jumat, 2 Januari 2026, pukul 08.30 WITA. Kegiatan tersebut berlangsung di Desa Ternate Selatan, Kecamatan Alor Barat Laut, Kabupaten Alor. Kegiatan komsos ini merupakan bagian dari tugas Babinsa dalam membina wilayah serta mempererat hubungan antara […]

  • Bingkisan Natal, Bukti Negara Hadir di Papua Lewat Satgas Yonif 743/PSY

    Bingkisan Natal, Bukti Negara Hadir di Papua Lewat Satgas Yonif 743/PSY

    • calendar_month Senin, 29 Des 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 12
    • 0Komentar

    Suasana penuh sukacita menyelimuti Kampung Tirineri, Kabupaten Puncak Jaya, Papua, saat masyarakat menerima bingkisan Natal dari Satgas Yonif 743/PSY, Senin (29/12/2025). Kehadiran Prajurit Satgas Yonif 743/PSY membawa kehangatan dan harapan baru bagi masyarakat yang menyambut Natal dengan penuh sederhana namun penuh makna. Melalui Pos Tirineri, Satgas Yonif 743/PSY menghadirkan kasih Natal sebagai wujud kepedulian dan […]

  • Persit Kodim Klungkung Gelar Senam Bersama Dan Posbindu

    Persit Kodim Klungkung Gelar Senam Bersama Dan Posbindu

    • calendar_month Jumat, 17 Okt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 12
    • 0Komentar

    Klungkung,- Berbagai upaya terus dilakukan oleh Persit Kartika Chandra Kirana Cabang XXXIII Kodim 1610/Klungkung untuk selalu menjaga kesehatan dan kebugaran anggotanya. Disamping dengan menerapkan pola hidup sehat, olahraga bersama menjadi salah satu agenda rutin yang dilaksanakan oleh ibu-ibu Persit di Kodim Klungkung ini. Seperti yang terlihat pagi ini, ibu-ibu Persit Kartika Chandra Kirana Cabang XXXIII […]

expand_less