Babinsa Koramil 1602-03/Detusoko Laksanakan Komsos dan Pemantauan Wilayah di Desa Wologai Timur
- account_circle Rossa Rossa
- calendar_month Kamis, 6 Nov 2025
- comment 0 komentar

Ende, — Babinsa Koramil 1602-03/Detusoko, Kopka Edwin Derupay, melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) dan Pemantauan Wilayah di Desa Wologai Timur, Kecamatan Lepembusu Kelisoke, Kabupaten Ende, Kamis (6/11/2025). Kegiatan digelar di kantor desa dan diikuti oleh perangkat kecamatan, perangkat desa, serta aparat keamanan setempat.
Kegiatan yang dimulai pukul 09.00 WITA berlangsung aman, tertib, dan lancar dengan cuaca cerah. Babinsa Kopka Edwin Derupay melakukan pemantauan terhadap kondisi keamanan wilayah dan memberikan arahan kepada masyarakat untuk selalu menjaga ketertiban dan keamanan lingkungan.
Selain itu, kegiatan Komsos ini juga membahas pengembangan bidang usaha Kopdes Merah Putih, sebagai upaya mendukung pemberdayaan ekonomi masyarakat desa.
“Kehadiran Babinsa bersama Babinkamtibmas dan perangkat desa memberikan rasa aman sekaligus mendukung program pemberdayaan masyarakat,” ujar Kopka Edwin Derupay.
Babinsa Koramil 1602-03/Detusoko: Kopka Edwin Derupay
Babinkamtibmas: Brigpol Yohanes Padhi
Pegawai Kecamatan dan Perangkat Desa Wologai Timur
Kegiatan ini bertujuan untuk:
Memantau perkembangan situasi dan kondisi keamanan wilayah binaan.
Memberikan rasa aman kepada masyarakat.
Menguatkan komunikasi dan koordinasi antara Babinsa, aparat desa, dan masyarakat.
Mendukung program pengembangan usaha Kopdes Merah Putih.
Kegiatan Komsos dan pemantauan ini menegaskan bahwa Babinsa sebagai ujung tombak Satkowil TNI AD selalu hadir untuk membantu mengatasi kesulitan rakyat serta memperkuat kemanunggalan TNI-Rakyat.
(Pendim 1602/Ende)v
- Penulis: Rossa Rossa

Saat ini belum ada komentar