Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Uncategorized » Babinsa Sepang Kelod Hadiri Penetapan RKPDes 2026 dan Perubahan APBDes 2025

Babinsa Sepang Kelod Hadiri Penetapan RKPDes 2026 dan Perubahan APBDes 2025

  • account_circle Rossa Rossa
  • calendar_month Senin, 3 Nov 2025
  • comment 0 komentar

Busungbiu, 3 November 2025 – Dalam rangka mendukung tata kelola pemerintahan desa yang transparan dan akuntabel, Babinsa Desa Sepang Kelod, Serda Kadek Nova Juliana, bersama dengan Bhabinkamtibmas, Aiptu Komang Sumariawan, menghadiri undangan Musyawarah Desa (Musdes) di Kantor Desa Sepang Kelod.

Musdes yang diselenggarakan pada hari Senin, 3 November 2025, mulai pukul 08.30 Wita hingga 14.00 Wita, ini memiliki agenda utama mengenai Perubahan Anggaran Pendapatan dan Belanja Desa (APBDes) Tahun Anggaran 2025 dan Penetapan Rencana Kerja Pemerintah Desa (RKPDes) Tahun Anggaran 2026.

Kegiatan penting ini dihadiri oleh berbagai pihak, menunjukkan komitmen bersama dalam pembangunan desa, antaranya,
Camat Busungbiu yang diwakili oleh Kasi Kesra,Perbekel Sepang Kelod I Made Suarja.S.S.Kar.M.Si.,
Ketua BPD Sepang Kelod I Dewa Suantara, Perwakilan dari BUMDES, PKK, Posyandu, Tokoh Adat, Tokoh Masyarakat, dan Tokoh Pendidikan,Babinsa Sepang Kelod Serda Kadek Nova Juliana dan Babinkamtibmas Aiptu Komang Sumariawan.

Dalam sambutannya, Perbekel Sepang Kelod, I Made Suarja, menekankan pentingnya Musyawarah Desa agar dapat terlaksana dengan cepat demi merealisasikan anggaran untuk kepentingan masyarakat. Sementara itu, Kasi Kesra, Gede Witara, yang mewakili Camat Busungbiu, mengingatkan bahwa kegiatan ini merupakan rutinitas tahunan dan mengajak semua pihak untuk berpikir positif dan berkomitmen dalam kinerja desa demi mencapai tujuan yang baik.

Kehadiran Babinsa Serda Kadek Nova Juliana dalam Musdes ini merupakan wujud nyata dukungan TNI terhadap pembangunan dan kemajuan desa, memastikan seluruh tahapan Musdes berjalan aman, lancar, dan sesuai dengan koridor hukum yang berlaku.

Kegiatan Musyawarah Desa dalam keadaan aman dan lancar, menandai kesiapan Desa Sepang Kelod untuk melaksanakan program kerja di tahun berikutnya dan menyesuaikan anggaran di sisa tahun berjalan.

  • Penulis: Rossa Rossa

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Pendampingan Pendistribusian Beras Pangan Bulog Berjalan Tertib

    Pendampingan Pendistribusian Beras Pangan Bulog Berjalan Tertib

    • calendar_month Rabu, 30 Jul 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 30
    • 0Komentar

    BALI – Denpasar, Dalam rangka pendistribusian bantuan beras pangan pemerintah dari Bulog, Babinsa Serka I Gede Wasana dan Bhabinkamtibmas mendampingi kegiatan pendistribusian bantuan beras pangan dari Bulog di Desa Dauh Puri Klod, Kecamatan Denpasar Barat, Kota Denpasar. Kegiatan ini berlangsung di Kantor Desa Dauh Puri Klod dan dihadiri oleh staf Desa serta warga masyarakat yang […]

  • Kodim 1607/Sumbawa Bersama Pemda Hijaukan Bendungan Gapit Lewat Safari Sumbawa Menanam
    NTB

    Kodim 1607/Sumbawa Bersama Pemda Hijaukan Bendungan Gapit Lewat Safari Sumbawa Menanam

    • calendar_month Minggu, 21 Des 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 12
    • 0Komentar

    Sumbawa, NTB — Kodim 1607/Sumbawa menunjukkan komitmen nyata dalam mendukung program prioritas Pemerintah Kabupaten Sumbawa, Sumbawa Hijau Lestari melalui keikutsertaan aktif pada kegiatan Safari Sumbawa Menanam Putaran II, yang digelar pada Minggu, 21 Desember 2025. ‎ ‎Kegiatan tersebut dihadiri oleh Kasdim 1607/Sumbawa Mayor Inf Dahlan, S.Sos. beserta personel Kodim 1607/Sumbawa, mendampingi Bupati Sumbawa bersama jajaran […]

  • Serka Ibrahim Dampingi Penyerapan Gabah 7.604 Kg di Desa Samili, Woha

    Serka Ibrahim Dampingi Penyerapan Gabah 7.604 Kg di Desa Samili, Woha

    • calendar_month Sabtu, 9 Agt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 114
    • 0Komentar

    Bima_ Sabtu, 09 Agustus 2025, Serka Ibrahim, Babinsa Desa Samili Kecamatan Woha Kabupaten Bima, melaksanakan kegiatan pengawalan dan pendampingan penyerapan gabah di Kelompok Tani (Poktan) So Dore yang berlokasi di Desa Samili. Penyerapan gabah dilakukan dengan harga Rp6.500 per kilogram oleh Bulog Kabupaten Bima. Dalam kegiatan ini turut hadir beberapa pihak penting yakni staf gudang […]

  • Jelang HUT TNI ke-80, Kodim 1625/Ngada Gelar Aksi Bersih di Taman Kartini Bajawa

    Jelang HUT TNI ke-80, Kodim 1625/Ngada Gelar Aksi Bersih di Taman Kartini Bajawa

    • calendar_month Selasa, 23 Sep 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 31
    • 0Komentar

    Ngada, 23 September 2025 – Menyambut Hari Ulang Tahun Tentara Nasional Indonesia (TNI) yang ke-80, Kodim 1625/Ngada melaksanakan kegiatan karya bakti pembersihan lingkungan di Taman Kartini, yang terletak di pusat Kota Bajawa, Kecamatan Bajawa, Kabupaten Ngada, Nusa Tenggara Timur. Kegiatan pembersihan ini dilaksanakan pada Selasa (23/9/2025) pagi personel TNI dari Kodim 1625/Ngada, Dengan semangat kebersamaan, […]

  • Babinsa Telaga Bertong Dampingi Penanganan Crossing Kayu di Jalan Pendidikan

    Babinsa Telaga Bertong Dampingi Penanganan Crossing Kayu di Jalan Pendidikan

    • calendar_month Sabtu, 23 Agt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 92
    • 0Komentar

    Sumbawa Barat – Dalam rangka menjaga keamanan dan keselamatan pengguna jalan, Babinsa Kelurahan Telaga Bertong, Koramil 1628-01/Taliwang, Sertu Sukardin, melaksanakan kegiatan pendampingan pelaksanaan crossing kayu yang berada di Jalan Pendidikan, Kelurahan Telaga Bertong, Kecamatan Taliwang, Kabupaten Sumbawa Barat, pada Sabtu (23/8/2025). Crossing kayu tersebut dinilai dapat membahayakan pengguna jalan umum, sehingga perlu dilakukan penanganan bersama […]

  • Koramil Sape Raih Juara Pertama Lomba Yel-Yel Sambut HUT RI ke-80 Kodim 1608

    Koramil Sape Raih Juara Pertama Lomba Yel-Yel Sambut HUT RI ke-80 Kodim 1608

    • calendar_month Selasa, 12 Agt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 76
    • 0Komentar

    Sape Bima,_ Kodim 1608/Bima menggelar lomba meriah menyambut Hari Kemerdekaan RI ke-80, termasuk lomba Yel-Yel yang menjadi ajang menunjukkan semangat dan kreativitas tiap Koramil. Lomba ini menguji kekompakan melalui sorak-sorai dan gerakan khas yang memotivasi peserta dan penonton.Senin,(11/8/2025). Koramil 1608-03/Sape sukses meraih juara pertama lomba Yel-Yel, diikuti Koramil 1608-07/Monta dan Koramil 1608-04/Woha di posisi kedua […]

expand_less