Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Uncategorized » Kebersamaan TNI dan Rakyat Wujud Nyata di Oepoli

Kebersamaan TNI dan Rakyat Wujud Nyata di Oepoli

  • account_circle Rossa Rossa
  • calendar_month Rabu, 29 Okt 2025
  • comment 0 komentar

NTT-KUPANG, – Sebagai bentuk kebersamaan dan keharmonisan antara TNI dengan rakyat, Kodim 1604/Kupang melaksanakan seremonial ritual adat sebelum dimulainya pekerjaan penggalian sumur bor di Desa Netemnanu Utara, Kecamatan Amfoang Timur. Kegiatan tersebut dipimpin oleh Serka Andres bersama Ketua Adat, Bapak Tom Kameo, dihadiri juga oleh Danramil 03/Naikliu Mayor Inf Sudirman, sebagai simbol bahwa TNI menghormati adat istiadat setempat sebelum memulai kegiatan pembangunan. Selasa (28/10/2025).

Dalam pelaksanaan ritual tersebut, suasana penuh keakraban tampak antara prajurit TNI dan masyarakat. Serka Andres menegaskan bahwa TNI selalu menjunjung tinggi nilai-nilai budaya lokal dalam setiap kegiatan, karena hubungan yang harmonis dengan masyarakat merupakan dasar keberhasilan pembangunan. “Kita harus permisi kepada tuan rumah sebelum memulai pekerjaan di wilayah mereka,” ujarnya.

Ritual adat ini merupakan bagian dari kegiatan Program Kolaborasi Pembangunan SMPN Oepoli TA 2025 yang dilaksanakan oleh Kodim 1604/Kupang. Hingga saat ini, progres pembangunan telah mencapai 20% untuk tiga ruang kelas, 15% untuk ruang guru, 3% untuk tiga unit MCK, dan 3% untuk pembangunan sumur bor, sementara pengadaan meubeler masih dalam tahap persiapan awal.

Dengan adanya sinergi antara TNI dan masyarakat melalui kegiatan ritual adat ini, diharapkan seluruh proses pembangunan SMPN Oepoli berjalan lancar dan membawa manfaat besar bagi dunia pendidikan di wilayah perbatasan. Kodim 1604/Kupang berkomitmen untuk terus mendukung upaya peningkatan fasilitas pendidikan demi kesejahteraan dan kemajuan generasi muda di daerah perbatasan Negara. (Pendim1604)

  • Penulis: Rossa Rossa

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Babinsa Dampingi Posyandu di Modu Waimaringu

    Babinsa Dampingi Posyandu di Modu Waimaringu

    • calendar_month Minggu, 13 Jul 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 102
    • 0Komentar

    SUMBA BARAT – Wujud kepedulian terhadap kesehatan masyarakat, Babinsa Koramil 01/Loli Kodim 1613/Sumba Barat, Sertu Silas Kikhau, aktif melaksanakan pendampingan kegiatan Posyandu di wilayah desa binaan, tepatnya di Desa Modu Waimaringu, Kecamatan Kota Waikabubak, Kabupaten Sumba Barat, Sabtu (12/7/2025). Kegiatan ini bertujuan untuk mendukung program pemerintah dalam meningkatkan kualitas pelayanan kesehatan dasar bagi ibu hamil, […]

  • Babinsa TDM Pererat Toleransi di Syukuran Gereja Paroki

    Babinsa TDM Pererat Toleransi di Syukuran Gereja Paroki

    • calendar_month Jumat, 18 Jul 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 38
    • 0Komentar

    NTT-KUPANG, – Babinsa Kelurahan TDM/Kayu Putih, Sersan Kepala Alexander Tanesib, menghadiri undangan syukuran Hari Ulang Tahun ke-6 Gereja Paroki Santo Petrus Rasul TDM Tahun 2025. Acara yang berlangsung di Aula Gereja St. Petrus RT 18 RW 05, Kelurahan TDM, Kecamatan Oebobo, Kota Kupang ini menjadi momen penuh sukacita dan kebersamaan antar umat serta tokoh masyarakat […]

  • Babinsa Bungbungan Pelopori Aksi Bersih-Bersih Lingkungan

    Babinsa Bungbungan Pelopori Aksi Bersih-Bersih Lingkungan

    • calendar_month Senin, 4 Agt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 23
    • 0Komentar

    Klungkung,- Mewujudkan wilayah binaan yang bersih, asri dan sehat, Babinsa Bungbungan Sertu Nengah Karta bersama berbagai komponen di wilayah melaksanakan kegiatan gotong royong, Senin ( 04/08/25 ). Kegiatan gotong royong ini dilaksanakan dengan sasaran pembersihan sampah-sampah plastik di seputaran Desa Bungbungan, Kecamatan Banjarangkan, Kabupaten Klungkung. Babinsa Bungbungan Sertu Nengah Karta menyampaikan bahwa aksi bersih-bersih sampah […]

  • Babinsa Koramil 01/Alok Dampingi Penyaluran Bantuan Pangan di Kelurahan Kota Uneng

    Babinsa Koramil 01/Alok Dampingi Penyaluran Bantuan Pangan di Kelurahan Kota Uneng

    • calendar_month Jumat, 12 Des 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 8
    • 0Komentar

    NTT-SIKKA. Babinsa Koramil 1603-01/Alok Kodim 1603/Sikka, Praka Aris Wijayanta, melaksanakan pendampingan kegiatan penyaluran bantuan pangan kepada warga Kelurahan Kota Uneng, Kabupaten Sikka. Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya pemerintah dalam meningkatkan ketahanan pangan serta membantu masyarakat memenuhi kebutuhan pokok sehari-hari, Jumat(12/12/2025). Bantuan yang disalurkan berupa 20 kilogram beras dan 4 liter minyak goreng untuk masing-masing […]

  • Wujudkan Ketahanan Pangan, Babinsa Koramil Baa Lakukan Penanaman Jagung Massal
    NTT

    Wujudkan Ketahanan Pangan, Babinsa Koramil Baa Lakukan Penanaman Jagung Massal

    • calendar_month Rabu, 9 Jul 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 36
    • 0Komentar

    Rote Ndao –Dalam rangka mendukung program swasembada pangan nasional tahun 2025, Babinsa Koramil 1627-01/Baa ambil bagian dalam kegiatan Penanaman Jagung Serentak Kuartal III dan Penanaman di Lahan Perhutanan Sosial yang dilaksanakan pada Rabu, 9 Juli 2025, pukul 15.00 WITA. Lokasi kegiatan bertempat di kebun milik Bapak Petrus Bolla, Desa Persiapan Loman, Kecamatan Lobalain, Kabupaten Rote […]

  • Babinsa Desa Tongo Hadiri Pertemuan Konsultasi Masyarakat DED Pengendali Banjir

    Babinsa Desa Tongo Hadiri Pertemuan Konsultasi Masyarakat DED Pengendali Banjir

    • calendar_month Rabu, 17 Des 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 10
    • 0Komentar

    Sumbawa Barat, NTB –Babinsa Desa Tongo Koramil 1628-04/Sekongkang, Sertu Lalu Edi, menghadiri kegiatan Pertemuan Konsultasi Masyarakat (PKM) dalam rangka penyusunan Detail Engineering Design (DED) Pengendali Banjir Desa Tongo. Kegiatan tersebut dilaksanakan pada hari Selasa, (16/12/2025), pukul 09.30 WITA, bertempat di Lantai II Kantor Desa Tongo, Kecamatan Sekongkang, Kabupaten Sumbawa Barat. Pertemuan PKM ini dihadiri oleh […]

expand_less