Babinsa Batutua Jalin Sinergitas dengan Warga Saat Kegiatan Sosial di Rumah Duka
- account_circle Rossa Rossa
- calendar_month Selasa, 28 Okt 2025
- comment 0 komentar

Rote Ndao – Babinsa Koramil 1627-03/Batutua, Serka Janry Selanno, melaksanakan kegiatan sinergitas dengan warga binaan dalam rangka membantu persiapan dan pelaksanaan pemakaman almarhuma Nofri Bailao (17 tahun), bertempat di rumah duka keluarga Bailao Ndun yang berlokasi di Dusun Leteklain dan Dusun Ne’e Mok, Desa Persiapan Ne’e, Kecamatan Lobalain, pada Selasa (28/10/2025) pukul 12.00 WITA hingga selesai.
Kehadiran Babinsa dalam kegiatan tersebut merupakan bentuk kepedulian dan kebersamaan TNI dengan masyarakat di wilayah binaan. Selain membantu proses persiapan pemakaman, Serka Janry Selanno juga memberikan imbauan kepada warga agar selalu berhati-hati dalam bekerja dan memperhatikan faktor keselamatan selama kegiatan berlangsung.
Babinsa juga mengingatkan masyarakat agar tetap menjaga ketertiban dan keamanan lingkungan, meskipun dalam suasana duka ada sebagian warga yang mengonsumsi minuman beralkohol. Di akhir kegiatan, Serka Janry Selanno mengingatkan warga bahwa memasuki musim penghujan, agar mulai mempersiapkan lahan untuk kegiatan pertanian. Kegiatan berjalan dengan aman, tertib, dan penuh kekeluargaan, mencerminkan kedekatan Babinsa dengan warga di wilayah binaannya.
- Penulis: Rossa Rossa

Saat ini belum ada komentar