Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Uncategorized » Wujud Dukungan TNI terhadap Kesejahteraan Petani, Babinsa Sukawati Kawal Distribusi Pupuk Organik

Wujud Dukungan TNI terhadap Kesejahteraan Petani, Babinsa Sukawati Kawal Distribusi Pupuk Organik

  • account_circle Rossa Rossa
  • calendar_month Sabtu, 25 Okt 2025
  • comment 0 komentar

Gianyar – Sukawati, Sabtu (25/10/2025) Dalam rangka mendukung program pemerintah dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat, khususnya para petani di wilayah binaannya, Babinsa Desa Ketewel Koramil 1616-05/Sukawati Sertu I Wayan Suparta bersama Bhabinkamtibmas Desa Ketewel Aiptu I Kadek Sipin Wijaya melaksanakan pendampingan kegiatan penyaluran bantuan pupuk organik gratis yang disalurkan oleh Pemerintah Desa Ketewel kepada anggota Subak Juan.

Bantuan pupuk organik sebanyak tiga ton ini diserahkan secara simbolis kepada 20 perwakilan anggota Subak, sebagai bagian dari upaya pemerintah desa dalam mendukung ketahanan pangan dan peningkatan hasil pertanian di wilayah Desa Ketewel.

Kegiatan penyaluran bantuan berlangsung di Subak Juan, Banjar Puseh, Desa Ketewel, Kecamatan Sukawati, Kabupaten Gianyar, dengan dihadiri langsung oleh Perbekel Desa Ketewel Putu Gede Kusuma Negara, S.H., Kelian Dinas Banjar Puseh dan Banjar Tengah, Ketua BPD Desa Ketewel, Ketua LPM, serta warga pengempon Pura Subak Juan.

Dalam kesempatan tersebut, Babinsa Sertu I Wayan Suparta menyampaikan bahwa TNI melalui peran Babinsa selalu siap hadir dalam mendukung setiap program pemerintah yang menyentuh langsung kesejahteraan masyarakat, khususnya sektor pertanian.

“Kami akan terus mendampingi kegiatan-kegiatan positif seperti ini agar berjalan dengan tertib, aman, dan tepat sasaran. Bantuan pupuk organik ini diharapkan dapat membantu petani meningkatkan produktivitas sekaligus menjaga kelestarian lingkungan,” ujar Babinsa.

(Pendim 1616/Gianyar)

  • Penulis: Rossa Rossa

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Babinsa Sukasada Latih Disiplin dan PBB 490 Siswa SMA Candi Mas Pancasari

    Babinsa Sukasada Latih Disiplin dan PBB 490 Siswa SMA Candi Mas Pancasari

    • calendar_month Jumat, 12 Des 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 10
    • 0Komentar

    Sukasada, 12 Desember 2025– Babinsa Koramil 1609-05/Sukasada kembali menunjukkan komitmennya dalam mendukung pendidikan karakter generasi muda. Pada Jumat, 12 Desember 2025 pukul 08.00 Wita, Babinsa Desa Pancasari Peltu I Ketut Serangan bersama Pelda I Made Suradnya memberikan materi Kedisiplinan dan Peraturan Baris-Berbaris (PBB) kepada 490 siswa-siswi SMA Candi Mas Pancasari. Kegiatan dilaksanakan di Bumi Perkemahan […]

  • Babinsa Batutua Salurkan Beras SPHP Melalui GPM, 17 Karung Terjual kepada Warga

    Babinsa Batutua Salurkan Beras SPHP Melalui GPM, 17 Karung Terjual kepada Warga

    • calendar_month Sabtu, 22 Nov 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 27
    • 0Komentar

    Rote Ndao – Dalam rangka membantu menjaga stabilitas pangan dan mendukung akses masyarakat terhadap kebutuhan pokok dengan harga terjangkau, Babinsa Koramil 1627-03/Batutua, Kopda Noh Nubatonis, melaksanakan kegiatan Penjualan Beras SPHP melalui program Gerakan Pangan Murah (GPM) pada Sabtu, 22 November 2025, pukul 11.10 WITA. Kegiatan ini dipusatkan di Makoramil 1627-03/Batutua, Desa Batutua, Kecamatan Rote Barat […]

  • Anggota Koramil 1628-01/Taliwang Gotong Royong Laksanakan Pengecatan Rumah Dinas

    Anggota Koramil 1628-01/Taliwang Gotong Royong Laksanakan Pengecatan Rumah Dinas

    • calendar_month Jumat, 12 Sep 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 29
    • 0Komentar

    Sumbawa Barat, NTB – Dalam rangka menjaga kebersihan dan kerapian lingkungan, anggota Koramil 1628-01/Taliwang melaksanakan kegiatan pengecatan rumah dinas Koramil pada Jumat, 12 September 2025, pukul 14.30 WITA, bertempat di Kelurahan Dalam, Kecamatan Taliwang, Kabupaten Sumbawa Barat. Kegiatan ini dilakukan sebagai upaya pemeliharaan fasilitas rumah dinas agar tetap terawat, nyaman, serta mendukung kelancaran pelaksanaan tugas […]

  • Sentuhan Kasih Satgas Yonif 743/PSY Hadirkan Harapan Sehat di Pruleme

    Sentuhan Kasih Satgas Yonif 743/PSY Hadirkan Harapan Sehat di Pruleme

    • calendar_month Jumat, 9 Jan 2026
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 7
    • 0Komentar

    Kehadiran Satgas Yonif 743/PSY kembali membawa harapan bagi masyarakat Kampung Pruleme, Distrik Mulia, Kab. Puncak Jaya, Papua. Dengan sambutan hangat dan penuh keakraban, warga menyambut pelayanan kesehatan gratis yang diberikan oleh personel Satgas Yonif 743/PSY, Sabtu (10/01/26). Pelayanan kesehatan ini dilaksanakan oleh tim kesehatan Pos Satgas Yonif 743/PSY melalui pemeriksaan rutin yang meliputi pengecekan kondisi […]

  • Babinsa Sertu Mikael Kolo Ajak Warga Desa Oenino Jaga Keamanan dan Kerukunan

    Babinsa Sertu Mikael Kolo Ajak Warga Desa Oenino Jaga Keamanan dan Kerukunan

    • calendar_month Selasa, 2 Des 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 10
    • 0Komentar

    NTT-Kefamenanu, Selasa 02 November 2025, Babinsa Koramil 1618-01/Miotim, Sertu Mikael Kolo, melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) bersama Warga di Desa Oenino, Kecamatan Bikomi Tengah, Kabupaten Timor Tengah Utara (TTU). Kegiatan ini bertujuan untuk mempererat hubungan antara TNI dan Masyarakat sekaligus memberikan imbauan terkait pentingnya menjaga keamanan dan keselamatan dalam setiap aktivitas sehari-hari. Dalam kesempatan tersebut, […]

  • Merah Putih Berkibar Gagah, Prajurit Kodim 1612/Manggarai Kokohkan Semangat Pengabdian

    Merah Putih Berkibar Gagah, Prajurit Kodim 1612/Manggarai Kokohkan Semangat Pengabdian

    • calendar_month Senin, 20 Okt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 17
    • 0Komentar

    MANGGARAI – Pagi hari di Lapang Apel Makodim 1612/Manggarai pada Senin (20/10/2025) terasa dingin namun penuh semangat. Seluruh anggota Kodim 1612/Manggarai berkumpul dengan khidmat dalam Upacara Bendera rutin, sebuah ritual yang jauh melampaui formalitas: ia adalah detak jantung nasionalisme prajurit. Upacara kali ini dipimpin langsung oleh Kasdim 1612/Manggarai, Mayor Inf Roberto Carlos Babo. Kehadiran para […]

expand_less