Babinsa Kodim 1602/Ende Pererat Kemanunggalan TNI-Rakyat Lewat Anjangsana di Mautapaga
- account_circle Rossa Rossa
- calendar_month Sabtu, 25 Okt 2025
- comment 0 komentar

Ende, Babinsa Koramil 1602-01/Ende, Sertu Damianus Kerhi, melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) dengan melakukan anjangsana kepada warga binaan di Kelurahan Mautapaga, Kecamatan Ende Timur, Kabupaten Ende, Sabtu pukul 10.00 Wita.
Kegiatan ini bertujuan mempererat hubungan antara TNI dan masyarakat serta memantau perkembangan situasi wilayah di lingkungan warga. Kegiatan anjangsana juga menjadi sarana untuk meningkatkan komunikasi dan silaturahmi antara Babinsa dengan masyarakat, sehingga tercipta suasana yang aman dan harmonis.
“Kegiatan ini penting untuk menjaga kedekatan TNI dengan masyarakat sekaligus memantau kondisi di lapangan,” ujar Sertu Damianus Kerhi.
Pelaksanaan Komsos dan anjangsana ini menegaskan peran Babinsa sebagai ujung tombak TNI AD dalam menjaga kemanunggalan TNI-Rakyat, sekaligus mendukung terciptanya keamanan dan ketertiban di wilayah binaan.
(PENDIM 1602/ENDE)
- Penulis: Rossa Rossa

Saat ini belum ada komentar