Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » NTT » Badan Gizi Nasional Siapkan 165 Orang, Siap Awasi Dapur MBG
NTT

Badan Gizi Nasional Siapkan 165 Orang, Siap Awasi Dapur MBG

  • account_circle Rossa Rossa
  • calendar_month Senin, 21 Jul 2025
  • comment 0 komentar

Lombok Tengah – Dalam rangka mendukung Program Makan Bergizi Gratis program pemerintah pusat, Kodim 1620/Loteng bersama Badan Gizi Nasional (BGN) merekrut Sarjana Penggerak Pembangunan Indonesia (SPPI) untuk ditempatkan sebagai manajerial  pengawas dapur MBG yang beroperasional di seluruh indonesia.

Kegiatan rekrutmen ini dilakukan sebagai bentuk sinergi antara TNI dan BGN dalam menjawab tantangan pembangunan gizi nasional, khususnya di Kabupaten Lombok Tengah secara menyeluruh.

Sebanyak 165 orang SPPI yang direkrut akan bertugas membantu koordinasi lapangan selama kurang lebih tiga bulan, untuk memastikan distribusi makanan bergizi berjalan lancar, serta memantau efektivitas program di masing-masing lokasi di dapur MBG yang beroperasional.

Dandim 1620/Loteng Letkol Arm Karimmuddin Rangkuti, mengatakan bahwa, kehadiran SPPI sangat penting dalam mendukung tugas-tugas teknis lapangan terkait program Makan Bergizi Gratis (MBG) untuk masyarakat, nantinya selama tiga bulan akan ditempatkan di seluruh dapur MBG yang beroperasional baik itu di Lombok Tengah maupun di luar Lombok Tengah.

“Kami harap, dengan keterlibatan para sarjana yang memiliki kapasitas dan semangat pengabdian tinggi, pelaksanaan program makan gratis ini dapat berjalan efektif dan tepat sasaran,” ujar Dandim dalam arahannya di lapangan apel makodim, Senin (21/7/2025).

Selain itu, BGN juga menegaskan bahwa keterlibatan unsur TNI, khususnya melalui Kodim 1620/Loteng, memberikan jaminan penguatan koordinasi dan pengawasan terhadap pelaksanaan program MBG, sehingga mampu menjangkau seluruh elemen masyarakat yang membutuhkan, terutama anak-anak sekolah ibu hamil dan keluarga kurang mampu.

Program makan gratis yang tengah digalakkan merupakan bagian dari upaya strategis pemerintah dalam menekan angka stunting dan meningkatkan kualitas SDM sejak dini untuk jangka panjang.

“Dengan kolaborasi lintas sektor seperti ini, diharapkan sasaran program dapat tercapai secara optimal, sekaligus memperkuat semangat gotong royong dalam pembangunan nasional, khususnya di bidang pemberian makan gratis,” tandasnya.

  • Penulis: Rossa Rossa

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Pererat Komsos, Babinsa dan Bhabinkamtibmas Selesaikan Perselisihan Warga di Dusun Buncu

    Pererat Komsos, Babinsa dan Bhabinkamtibmas Selesaikan Perselisihan Warga di Dusun Buncu

    • calendar_month Senin, 27 Okt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 19
    • 0Komentar

    Dompu, NTB – Senin (27/10/2025), Babinsa Desa Matua Serda Kardin bersama Bhabinkamtibmas dan Kepala Desa Matua melaksanakan kegiatan komunikasi sosial (Komsos) dengan warga binaan di Dusun Buncu, Desa Matua, Kecamatan Woja, Kabupaten Dompu. Kegiatan ini bertujuan mempererat hubungan silaturahmi serta memelihara situasi kamtibmas yang aman dan kondusif di wilayah binaan. Dalam kesempatan tersebut, Babinsa bersama […]

  • Perkuat Pembangunan Desa, Babinsa Sertu Arifudin Ikut Bahas RKPDes 2026
    NTB

    Perkuat Pembangunan Desa, Babinsa Sertu Arifudin Ikut Bahas RKPDes 2026

    • calendar_month Rabu, 19 Nov 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 13
    • 0Komentar

    Sumbawa, NTB — Babinsa Desa Labuhan Bontong, Sertu Arifudin, anggota Koramil 1607-02/Empang, turut serta dalam kegiatan Musyawarah Desa (Musdes) dalam rangka penyusunan Rencana Kerja Pemerintah Desa (RKPDes) Tahun Anggaran 2026. Kegiatan ini berlangsung di Aula Kantor Desa Labuhan Bontong, Kecamatan Tarano, Kabupaten Sumbawa. Pada rabu (19/11/2025). Musdes penyusunan RKPDes merupakan agenda penting tahunan desa yang […]

  • Danpos Mpunda dan Babinsa Mande Bersinergi Kawal Kesuksesan Festival Seni & Budaya HUT RI ke-80

    Danpos Mpunda dan Babinsa Mande Bersinergi Kawal Kesuksesan Festival Seni & Budaya HUT RI ke-80

    • calendar_month Kamis, 21 Agt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 91
    • 0Komentar

    Kota Bima, 21 Agustus 2024 – Babinsa Kelurahan Mande, Sertu Muh. Yamin, memonitoring pelaksanaan Festival Seni & Budaya yang digelar dalam rangka memperingati Hari Kemerdekaan Republik Indonesia ke-80 tahun 2025. Kegiatan bertema “Peran Pemuda Dalam Kemerdekaan Membumi Dengan Budaya Melangit Dengan Kreativitas” ini berlangsung di Lapangan Kelurahan Mande, Rt 08 Rw 03 Mande III, Kecamatan […]

  • Malam Mencekam di Uma Buntar! Patroli Gabungan Bongkar Truk Penuh Kayu Ilegal

    Malam Mencekam di Uma Buntar! Patroli Gabungan Bongkar Truk Penuh Kayu Ilegal

    • calendar_month Jumat, 8 Agt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 96
    • 0Komentar

    NTB –Sumbawa, Dalam rangka menjaga kelestarian hutan dan menegakkan hukum di wilayah Kabupaten Sumbawa, Kesatuan Pengelolaan Hutan (KPH) Batulanteh bersama Kodim 1607/Sumbawa melaksanakan patroli gabungan operasi pengamanan wilayah penertiban pelanggaran Tindak Pidana Kehutanan (Tipihut), Jumat malam (8/8/2025). Kegiatan dimulai pukul 17.30 WITA dengan apel pengecekan personel dan perlengkapan di Makoramil 1607-01/Sumbawa. Sebanyak 15 personel gabungan […]

  • Babinsa Desa Madawau Ajak Warga Selesaikan Masalah dengan Musyawarah, Hindari Main Hakim Sendiri
    NTB

    Babinsa Desa Madawau Ajak Warga Selesaikan Masalah dengan Musyawarah, Hindari Main Hakim Sendiri

    • calendar_month Minggu, 7 Des 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 6
    • 0Komentar

    Bolo – Pada hari Minggu, tanggal 7 Desember 2025, para Babinsa dari Koramil 1608-02/Bolo menggelar kegiatan ronda malam di berbagai desa binaan mereka. Kegiatan ini tidak hanya rutin untuk menjaga keamanan, tetapi juga diisi dengan dialog hangat bersama warga untuk mempererat silaturahmi dan memberikan himbauan yang bermanfaat. Serka Ajwar dari Desa Madawau memulai ronda malam […]

  • Babinsa Koramil 1628-02/Sekongkang Dukung Kelancaran Safari Dakwah Syekh Husen Jaber di Desa Pasir Putih

    Babinsa Koramil 1628-02/Sekongkang Dukung Kelancaran Safari Dakwah Syekh Husen Jaber di Desa Pasir Putih

    • calendar_month Selasa, 18 Nov 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 5
    • 0Komentar

    Sumbawa Barat, NTB – Pemantauan langsung Babinsa Koramil 1628-02/Sekongkang, Kopda Abdul Halik menghadiri Kegiatan Safari Dakwah Syekh Husen Jaber, adik kandung dari almarhum Syekh Ali Jaber, berlangsung khidmat di Masjid Nurul Iman, Desa Pasir Putih, Kecamatan Maluk, Kabupaten Sumbawa Barat, Senin (17/11/2025). Kegiatan dimulai pukul 09.00 WITA dan dihadiri oleh berbagai unsur pemerintahan, tokoh agama, […]

expand_less