Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Uncategorized » Dandim Kadek Abriawan Pantau Progres Pembangunan SMPN Oepoli

Dandim Kadek Abriawan Pantau Progres Pembangunan SMPN Oepoli

  • account_circle Rossa Rossa
  • calendar_month Jumat, 24 Okt 2025
  • comment 0 komentar

NTT-KUPANG, – Setelah prosesi peletakan batu pertama yang dipimpin oleh Dandim 1604/Kupang Kolonel Inf Kadek Abriawan, S.I.P., M.H.I., kegiatan pembangunan SMPN Oepoli di Desa Netemnanu Utara, Kecamatan Amfoang Timur, Kabupaten Kupang, kini terus berlanjut. Tim tukang dari personel Kodim 1604/Kupang yang dipimpin Serka Lody Radja berjumlah 25 personel, dibantu 30 orang personel Satgas Pamtas dan masyarakat setempat, melaksanakan pekerjaan pembuatan pondasi gedung sekolah sebagai tahap awal pembangunan fisik. Kegiatan ini merupakan bagian dari Program Kolaborasi Pembangunan SMPN Oepoli TA 2025 Kodim 1604/Kupang yang bertujuan meningkatkan kualitas pendidikan di wilayah perbatasan. Jumat (24/10/2025).

Adapun progres pembangunan yang telah dicapai hingga saat ini meliputi pembangunan tiga ruang kelas dengan kemajuan mencapai 10 persen, pembangunan satu ruang guru dengan progres 3 persen, sementara tiga unit MCK, pengadaan meubeler, dan pembangunan satu unit sumur bor masih berada pada tahap persiapan awal dengan progres 0 persen. Seluruh kegiatan dikerjakan secara gotong royong dengan semangat kebersamaan antara TNI, Satgas Pamtas, dan masyarakat setempat.

Dandim 1604/Kupang Kolonel Inf Kadek Abriawan menyampaikan apresiasinya terhadap kerja keras personel di lapangan. Menurutnya, pembangunan SMPN Oepoli bukan sekadar membangun sarana fisik, tetapi juga merupakan wujud kepedulian TNI terhadap masa depan generasi muda di wilayah perbatasan. “Pendidikan adalah kunci kemajuan bangsa, dan sekolah ini akan menjadi bukti nyata bahwa negara hadir hingga ke pelosok negeri,” ungkap Dandim.

Melalui kegiatan ini, Kodim 1604/Kupang menegaskan komitmennya untuk terus mendukung program pemerintah dalam bidang pendidikan dan pembangunan di wilayah terpencil. Sinergi antara TNI, pemerintah daerah, dan masyarakat diharapkan mampu mempercepat pemerataan pembangunan serta memperkuat kemanunggalan TNI dengan rakyat sebagai kekuatan utama dalam menjaga keutuhan NKRI. (Pendim1604).

  • Penulis: Rossa Rossa

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Babinsa Singakerta Amankan Prosesi Ngaben di Banjar Batuh

    Babinsa Singakerta Amankan Prosesi Ngaben di Banjar Batuh

    • calendar_month Rabu, 26 Nov 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 8
    • 0Komentar

    Gianyar – Ubud, Selasa (25/11/2025) Wujudkan keamanan dan ketertiban kegiatan masyarakat, Babinsa Desa Singakerta Koramil 1616-02/Ubud Kopda Kadek Endra Wirawan bersama Bhabinkamtibmas Desa Singakerta Aiptu I Made Widastra dan Pecalang Desa Adat Demayu melaksanakan pengamanan serta pengaturan arus lalu lintas pada rangkaian Upacara Pitra Yadnya (Ngaben) Alm. Ni Nyoman Santi, perempuan, 56 tahun, warga Banjar […]

  • Babinsa Bersama Masyarakat Ciptakan Lingkungan Aman dan Kondusif
    NTB

    Babinsa Bersama Masyarakat Ciptakan Lingkungan Aman dan Kondusif

    • calendar_month Jumat, 19 Des 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 6
    • 0Komentar

    Wawo – Babinsa Koramil 1608-06/Wawo jajaran Kodim 1608/Bima melaksanakan kegiatan patroli dan ronda malam bersama masyarakat di sejumlah desa binaan, Kamis malam (18/12/2025). Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya pembinaan teritorial guna menjaga keamanan dan ketertiban lingkungan di wilayah Kabupaten Bima. Di Desa Nipa, Kecamatan Ambalawi, Babinsa Sertu Hermansah melaksanakan patroli dan ronda malam bersama […]

  • Dekat dengan Rakyat, Serka Janry Selanno Bantu Distribusi Beras SPHP di Rote Barat Laut

    Dekat dengan Rakyat, Serka Janry Selanno Bantu Distribusi Beras SPHP di Rote Barat Laut

    • calendar_month Rabu, 10 Sep 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 24
    • 0Komentar

    Rote Ndao, 10 September 2025 – Dalam rangka mendukung program pemerintah untuk menjaga stabilitas harga pangan dan membantu masyarakat memenuhi kebutuhan pokok, Babinsa Koramil 1627-03/Batutua, Serka Janry Selanno, melaksanakan kegiatan komunikasi sosial (Komsos) sekaligus mengantarkan langsung pesanan beras Stabilisasi Pasokan dan Harga Pangan (SPHP) kepada warga binaannya. Kegiatan berlangsung pada Rabu (10/09/2025) mulai pukul 10.28 […]

  • Danrem 163/Wira Satya Bersama Dandim 1611/Badung Kawal Evakuasi Jenazah Pasca Banjir di Denpasar

    Danrem 163/Wira Satya Bersama Dandim 1611/Badung Kawal Evakuasi Jenazah Pasca Banjir di Denpasar

    • calendar_month Jumat, 12 Sep 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 26
    • 0Komentar

    Denpasar, 11 September 2025 – Upaya pencarian korban pasca banjir yang melanda Kota Denpasar pada Selasa lalu kembali membuahkan hasil. Tim SAR gabungan yang terdiri dari TNI,Basarnas, BPBD, serta relawan, berhasil menemukan satu korban meninggal dunia di aliran Tukad Badung, tepatnya di bawah reruntuhan bangunan Toko Kiki Tekstil, Desa Dauh Puri Kangin, Kecamatan Denpasar Barat. […]

  • Pelatihan Penjamah Makanan SPPG Digelar di Desa Air Suning, Babinsa Koramil 1628-03/Seteluk Hadir Dukung Program MSG

    Pelatihan Penjamah Makanan SPPG Digelar di Desa Air Suning, Babinsa Koramil 1628-03/Seteluk Hadir Dukung Program MSG

    • calendar_month Sabtu, 15 Nov 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 10
    • 0Komentar

    Sumbawa Barat — NTB, Pelatihan Penjamah Makanan dalam rangka mendukung Program Makan Sehat Bergizi (MSG) dilaksanakan di Aula Kantor Desa Air Suning, Kecamatan Seteluk, Kabupaten Sumbawa Barat, Sabtu (15/11/2025) pukul 09.00 WITA. Kegiatan ini turut dihadiri Babinsa Desa Air Suning, Sertu Ruslin, dari Koramil 1628-03/Seteluk sebagai bentuk dukungan TNI terhadap program peningkatan kualitas gizi masyarakat. […]

  • Babinsa Kandai Dua Bersama Karang Taruna Gelar Ronda Malam, Perkuat Kamtibmas Lingkungan Polo

    Babinsa Kandai Dua Bersama Karang Taruna Gelar Ronda Malam, Perkuat Kamtibmas Lingkungan Polo

    • calendar_month Rabu, 17 Des 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 13
    • 0Komentar

    Dompu, NTB – Babinsa Koramil 1614-01/Dompu Kodim 1614/Dompu Kelurahan Kandai Dua, Serka Agus Salim, bersama Karang Taruna melaksanakan kegiatan ronda malam sekaligus silaturahmi dengan warga binaan di Lingkungan Polo, Kelurahan Kandai Dua, Kabupaten Dompu, Selasa (16/12/2025) malam. Kegiatan yang dimulai sekitar pukul 20.55 WITA tersebut merupakan bagian dari tugas pembinaan teritorial Babinsa dalam rangka menciptakan […]

expand_less