Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Uncategorized » Kemanunggalan TNI-Polri dan Masyarakat” Babinsa dan Bhabinkamtibmas Subuk Sukses Amankan Dua Upacara Ngaben Sekaligus.

Kemanunggalan TNI-Polri dan Masyarakat” Babinsa dan Bhabinkamtibmas Subuk Sukses Amankan Dua Upacara Ngaben Sekaligus.

  • account_circle Rossa Rossa
  • calendar_month Minggu, 19 Okt 2025
  • comment 0 komentar

Buleleng,Busungbiu- 18 Oktober 2025 – Dalam rangka mendukung kelancaran dan ketertiban kegiatan adat keagamaan masyarakat, Babinsa Desa Subuk, Serka Komang Mahayasa, bersama Bhabinkamtibmas Desa Subuk, Aipda Ida Bgs Komang Wijaya, melaksanakan pengamanan Upacara Pitra Yadnya (Ngaben) dan upacara pembakaran jenazah di Desa Subuk, Kecamatan Busungbiu, Kabupaten Buleleng.

Kegiatan pengamanan ini dipusatkan pada Upacara Pitra Yadnya Almarhumah Ni Made Parwati, Ibunda dari Brigjen Pol I Gede Mega Suparwitha, M.Si. (Koraum SatNa Lemhanas RI) dan juga upacara pembakaran Almarhum Made Jenek yang dilaksanakan secara bersamaan.

Pada hari Sabtu, 18 Oktober 2025, mulai pukul 08.00 Wita hingga selesai pukul 11.30 Wita, Babinsa dan Bhabinkamtibmas melaksanakan tugas pengamanan dan pengaturan arus lalu lintas di sekitar lokasi dan sepanjang rute prosesi menuju setra (kuburan).

“Kami hadir di tengah masyarakat sebagai wujud sinergi TNI-Polri dalam memberikan pelayanan, rasa aman, dan nyaman bagi warga yang sedang melaksanakan upacara adat. Pengaturan lalu lintas kami lakukan agar kegiatan dapat berjalan tertib, aman, dan lancar tanpa menimbulkan hambatan,” ujar Serka Komang Mahayasa.

Dengan pengamanan yang terkoordinasi, seluruh rangkaian Upacara Pitra Yadnya dan pembakaran jenazah dapat berjalan dengan khidmat, aman, dan kondusif, menunjukkan komitmen aparat kewilayahan dalam menjaga tradisi dan keamanan di wilayah binaan.

  • Penulis: Rossa Rossa

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Puting Beliung Terjang Desa Munerana, Babinsa Gerak Cepat Lakukan Pendataan Korban

    Puting Beliung Terjang Desa Munerana, Babinsa Gerak Cepat Lakukan Pendataan Korban

    • calendar_month Sabtu, 6 Des 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 19
    • 0Komentar

    NTT, SIKKA — Babinsa Koramil 1603-04/Kewapante bersama Bhabinkamtibmas bergerak cepat mendatangi lokasi bencana puting beliung yang terjadi di RT 011/RW 004, Dusun Hapingkabor, Desa Munerana, Kecamatan Hewokloang, Kabupaten Sikka, Sabtu (07/12/2025) Bencana angin kencang tersebut mengakibatkan satu unit rumah milik Ibu Alowisa Aser (70) mengalami rusak pada bagian atap yang terangkat dan beberapa bagian bangunan […]

  • Hari ke-20 TMMD ke-126 Ngada, Pembangunan Saluran Irigasi Puun Keo Capai 82 Persen

    Hari ke-20 TMMD ke-126 Ngada, Pembangunan Saluran Irigasi Puun Keo Capai 82 Persen

    • calendar_month Rabu, 29 Okt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 13
    • 0Komentar

    Ngada-Program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-126 Kodim 1625/Ngada terus menunjukkan hasil nyata di lapangan. Hingga hari ke-20 pelaksanaan, Rabu (29/10/2025), pembangunan saluran irigasi Puun Keo di Desa Benteng Tawa, Kecamatan Riung Barat, Kabupaten Ngada, telah mencapai 82 persen dari total panjang 150 meter. Pada tahap kali ini, Satgas TMMD bersama masyarakat fokus melaksanakan pendropingan […]

  • Kodim 1626/Bangli Gelar Upacara Bendera sebagai Bentuk Penghormatan kepada Merah Putih

    Kodim 1626/Bangli Gelar Upacara Bendera sebagai Bentuk Penghormatan kepada Merah Putih

    • calendar_month Senin, 4 Agt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 32
    • 0Komentar

    Bangli – Dalam rangka menanamkan nilai-nilai nasionalisme dan penghormatan terhadap simbol negara, Kodim 1626/Bangli melaksanakan upacara pengibaran Bendera Merah Putih yang berlangsung khidmat di lapangan Makodim 1626/Bangli. Senin (04/08/2025) Kegiatan upacara yang rutin dilaksanakan setiap hari Senin ini dipimpin langsung oleh Kasdim 1626/Bangli, Kapten Inf I Dewa Gede Yudawan serta diikuti oleh seluruh prajurit dan […]

  • Pastikan Keamanan, Korem 162/WB Bantu Perbaiki Jalur Pendakian Gunung Rinjani

    Pastikan Keamanan, Korem 162/WB Bantu Perbaiki Jalur Pendakian Gunung Rinjani

    • calendar_month Senin, 28 Jul 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 35
    • 0Komentar

    Mataram NTB – Komandan Korem 162/Wira Bhakti, Brigjen TNI Moch. Sjasul Arief, S. Sos., menyampaikan bahwa Tim Gabungan TNI dan Balai Taman Nasional Gunung Rinjani (BTNGR) telah memberangkatkan 26 personel menuju jalur pendakian Gunung Rinjani pada Minggu (27/07/2025). Tim ini akan melaksanakan perbaikan jalur yang rusak, khususnya dari Plawangan menuju Danau Segara Anak, guna meningkatkan […]

  • Babinsa Koramil Dawan  Kawal Penyaluran BLT DD Bulan Agustus

    Babinsa Koramil Dawan Kawal Penyaluran BLT DD Bulan Agustus

    • calendar_month Senin, 4 Agt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 21
    • 0Komentar

    Klungkung,- Adanya penyaluran Bantuan Langsung Tunai Dana Desa ( BLT DD ) yang dilaksanakan Pemerintah Desa Sampalan Tengah pada senin ( 04/08/25 ) di Kantor Desa Sampalan Tengah, Kecamatan Dawan, Kabupaten Klungkung tak lepas dari adanya pengawalan oleh pihak Babinsa. Hal tersebut terlihat saat Babinsa Sampalan Tengah Serka Made Arta tampak aktif membantu dan mengawasi […]

  • Peran Aktif Babinsa: Monitoring Pasar dan Jalin Sinergi dengan Warga Nangapanda

    Peran Aktif Babinsa: Monitoring Pasar dan Jalin Sinergi dengan Warga Nangapanda

    • calendar_month Senin, 8 Des 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 30
    • 0Komentar

    Ende, – Babinsa Kecamatan Nangapanda, Serka Rahmat Hidayah, menunjukkan peran aktifnya dalam menjaga keamanan dan menjalin komunikasi sosial (Komsos) dengan masyarakat di wilayah binaan. Kegiatan ini dilaksanakan pada hari Senin, 08 Desember 2025, pukul 09.30 WITA di Kelurahan Nderurea, Kecamatan Nangapanda, Kabupaten Ende. Dalam rangkaian kegiatan tersebut, Serka Rahmat Hidayah melakukan monitoring dan pemantauan wilayah […]

expand_less