Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Uncategorized » Babinsa Sertu Clementino Aktif Laksanakan Komsos dan Pamwil di Desa Kebesani

Babinsa Sertu Clementino Aktif Laksanakan Komsos dan Pamwil di Desa Kebesani

  • account_circle Rossa Rossa
  • calendar_month Kamis, 16 Okt 2025
  • comment 0 komentar

Ende, Dalam rangka meningkatkan pembinaan teritorial dan menjaga stabilitas keamanan wilayah, Babinsa Koramil 1602-04/Maurole, Sertu Clementino P. Dasilva, melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) serta Pengamanan Wilayah (Pamwil) di Desa Kebesani, Kecamatan Detukeli, Kabupaten Ende, Kamis (16/10/2025).

Kegiatan dimulai sejak pukul 08.00 WITA dan berlangsung hingga selesai dengan situasi yang aman, tertib, dan lancar. Dalam kegiatan tersebut, Babinsa turun langsung ke tengah-tengah masyarakat guna memantau kondisi keamanan wilayah sekaligus menyerap aspirasi serta keluhan warga.

Menurut Sertu Clementino, kehadiran Babinsa di tengah masyarakat bertujuan untuk membangun kedekatan emosional dan meningkatkan rasa aman di lingkungan binaan.

“Kami hadir untuk mendengarkan langsung berbagai permasalahan masyarakat. Apa yang menjadi keluhan warga akan kami tampung dan segera koordinasikan dengan pemerintah desa setempat guna mencari solusi terbaik,” ujarnya.

Selain berdialog dengan warga, kegiatan ini juga dimanfaatkan untuk memberikan pemahaman pentingnya menjaga keamanan lingkungan serta meningkatkan partisipasi aktif masyarakat dalam menciptakan kondisi yang kondusif.

Warga Desa Kebesani menyambut baik dan menunjukkan antusiasme atas kehadiran Babinsa. Mereka merasa lebih diperhatikan dan terlindungi dengan kehadiran aparat TNI di tengah-tengah mereka.

“Kami merasa aman dan nyaman dengan kehadiran Pak Babinsa. Beliau selalu hadir dalam setiap kegiatan masyarakat dan siap membantu kapan saja,” ungkap salah satu warga setempat.

Kegiatan ini merupakan bagian dari tugas pokok Satuan Komando Kewilayahan (Satkowil), di mana Babinsa sebagai ujung tombak TNI AD dituntut untuk terus aktif menjalin komunikasi dengan masyarakat serta menjaga keamanan di wilayah binaan.

(PENDIM 1602/ENDE)

  • Penulis: Rossa Rossa

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Babinsa Desa Meraran Pererat Sinergi dengan Warga Lewat Kegiatan Komsos
    NTB

    Babinsa Desa Meraran Pererat Sinergi dengan Warga Lewat Kegiatan Komsos

    • calendar_month Kamis, 27 Nov 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 24
    • 0Komentar

    Sumbawa Barat — NTB, Dalam rangka memperkuat kemanunggalan TNI dengan rakyat, Babinsa Desa Meraran, Sertu Syafrudin, melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) bersama masyarakat pada Rabu, (26 November 2025) pukul 10.00 WITA. Kegiatan Komsos ini digelar sebagai upaya meningkatkan koordinasi, menjalin komunikasi yang baik, serta mempererat hubungan antara Babinsa dan warga dalam menunjang pelayanan masyarakat di […]

  • Acara Perdamaian Warga di Desa Turaloa Berlangsung Aman dan Kondusif

    Acara Perdamaian Warga di Desa Turaloa Berlangsung Aman dan Kondusif

    • calendar_month Minggu, 4 Jan 2026
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 8
    • 0Komentar

    Ngada – Babinsa Koramil 1625-01/Bajawa, Serka Mansetus Ninmusu, menghadiri kegiatan acara perdamaian antara dua warga binaan di wilayah Kecamatan Wolomeze, Kabupaten Ngada, pada Sabtu (3/1/2026). Kegiatan tersebut dilaksanakan mulai pukul 09.00 Wita hingga selesai, bertempat di rumah saudara Yohanes Wende, Dusun Nggurununca, Desa Turaloa. Acara perdamaian ini mempertemukan saudara Yohanes Wende dan saudara Emilianus Waso, […]

  • Babinsa Koramil 1602-04/Maurole Tingkatkan Kamtibmas dan Keselamatan Warga di Desa Niopanda

    Babinsa Koramil 1602-04/Maurole Tingkatkan Kamtibmas dan Keselamatan Warga di Desa Niopanda

    • calendar_month Selasa, 9 Des 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 8
    • 0Komentar

    Ende, – Babinsa Koramil 1602-04/Maurole, Koptu Mohammad Samin, melaksanakan kegiatan Pengamanan Wilayah (Pamwil) dan Komunikasi Sosial (Komsos) di Desa Niopanda, Kecamatan Kotabaru, Kabupaten Ende, Selasa (9/12) pukul 09.12 Wita hingga selesai. Kegiatan ini bertujuan untuk memantau keamanan wilayah, mewujudkan kondisi Kamtibmas yang aman, serta memperkuat hubungan antara TNI dan masyarakat. Selain itu, Babinsa juga memberikan […]

  • Babinsa, Camat, dan Tenaga Kesehatan Bahas Kolaborasi Pelayanan Kesehatan di Wilayah Orong

    Babinsa, Camat, dan Tenaga Kesehatan Bahas Kolaborasi Pelayanan Kesehatan di Wilayah Orong

    • calendar_month Rabu, 20 Agt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 25
    • 0Komentar

    Manggarai Barat – Dalam rangka meningkatkan koordinasi dan sinergi antar instansi dalam bidang kesehatan, Babinsa Koramil 1612-06/Lembor, Sertu Ketut Mertada dan Praka Aming, menghadiri undangan pertemuan Lintas Sektor Tingkat UPTD Puskesmas Orong yang digelar pada Rabu, 6 Agustus 2025, bertempat di Aula Puskesmas Orong, Kecamatan Welak, Kabupaten Manggarai Barat. Kegiatan ini dihadiri oleh Camat Welak, […]

  • Danpos Ramil Maluk Wakili Danramil Sekongkang Hadiri Pelepasan Kafilah MTQ Kecamatan Maluk

    Danpos Ramil Maluk Wakili Danramil Sekongkang Hadiri Pelepasan Kafilah MTQ Kecamatan Maluk

    • calendar_month Senin, 1 Sep 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 20
    • 0Komentar

    Sumbawa Barat, NTB – Pelaksanaan acara Pelepasan Kafilah Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) ke-XXI Kecamatan Maluk yang akan berlaga di tingkat Kabupaten Sumbawa Barat. Bertempat di Masjid Jami’ Al-Ikhlas Desa Bukit Damai, Kecamatan Maluk, Kabupaten Sumbawa Barat, Senin (01/09/2025). Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Camat Maluk, Muliadi, S.P, dan dihadiri terdiri dari unsur Forkopimcam, para kepala […]

  • Sinergi Babinsa dan Puskesmas Limarahing Jaga Kesehatan Anak Sekolah

    Sinergi Babinsa dan Puskesmas Limarahing Jaga Kesehatan Anak Sekolah

    • calendar_month Kamis, 28 Agt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 24
    • 0Komentar

    Dalam rangka mendukung program pemerintah di bidang kesehatan, Babinsa Kecamatan Pulau Pura, Serda Fernandes Aborabung bersama Pratu Adam Mail menghadiri kegiatan imunisasi dan pemberian vitamin kepada siswa SD GMIT Limarahing, Kelurahan Pura, Kecamatan Pulau Pura, Kabupaten Alor, pada Kamis (28/8/2025). Kegiatan yang dimulai pukul 08.30 WITA ini terlaksana atas kerja sama dengan tenaga kesehatan (Nakes) […]

expand_less