Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Uncategorized » Babinsa Koramil 1602-01/Ende Aktif Laksanakan Komsos di Lingkungan Onewitu

Babinsa Koramil 1602-01/Ende Aktif Laksanakan Komsos di Lingkungan Onewitu

  • account_circle Rossa Rossa
  • calendar_month Senin, 13 Okt 2025
  • comment 0 komentar

Ende, Dalam rangka menciptakan situasi yang aman dan kondusif di wilayah binaan, Babinsa Koramil 1602-01/Ende, Serka Abdullah M. Ambry, melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) dan Pengamanan Wilayah (Pamwil) bersama masyarakat di lingkungan Onewitu, Kelurahan Kotaratu, Kecamatan Ende Utara, Kabupaten Ende, Senin (13/10) mulai pukul 09.10 WITA hingga selesai.

Kegiatan Komsos ini bertujuan untuk menjaga stabilitas keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) serta memperkuat hubungan antara TNI dan warga setempat. Dalam pelaksanaannya, Babinsa mengajak masyarakat untuk tetap menjaga keamanan lingkungan dan meningkatkan kewaspadaan terhadap potensi gangguan kamtibmas, terutama di wilayah padat penduduk seperti lingkungan Onewitu.

“Sebagai ujung tombak TNI di lapangan, kehadiran Babinsa bukan hanya untuk menjaga keamanan, tapi juga membangun komunikasi yang kuat dengan masyarakat agar tetap terjalin kebersamaan dan kepedulian,” ujar Serka Abdullah.

Sebanyak 6 orang warga turut hadir dan berpartisipasi dalam kegiatan tersebut. Mereka menyambut baik kehadiran Babinsa dan menyampaikan apresiasi atas perhatian dan kepedulian TNI terhadap kondisi sosial dan keamanan di wilayah mereka.

Kegiatan berjalan dengan tertib, aman, dan lancar, serta berlangsung dalam suasana penuh keakraban antara Babinsa dan masyarakat. Tidak ada kejadian menonjol selama kegiatan, dan cuaca saat itu dilaporkan dalam kondisi cerah.

Komsos dan Pamwil merupakan bagian dari tugas pokok Satkowil sebagai garda terdepan TNI AD dalam menjaga stabilitas wilayah, membangun kemanunggalan TNI dan rakyat, serta mendeteksi secara dini setiap potensi kerawanan di masyarakat.

(PENDIM 1602/ENDE)

  • Penulis: Rossa Rossa

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Koramil 03/Sape dan Warga Gotong Royong Bongkar Rumah Anwar Usman

    Koramil 03/Sape dan Warga Gotong Royong Bongkar Rumah Anwar Usman

    • calendar_month Sabtu, 9 Agt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 109
    • 0Komentar

    Sape, 9 Agustus 2025 – Dalam sebuah aksi gotong royong penuh kebersamaan, anggota Koramil 1608-03/Sape yang dipimpin langsung oleh Pelda Syamsudin bersama masyarakat sekitar ikut serta dalam proses pembongkaran rumah milik Bapak Anwar Usman, seorang petani berusia 47 tahun dari RT 001/001 Dusun Goa, Desa Rasabou, Kecamatan Sape. Pembongkaran ini dilakukan atas kesadaran sendiri menjelang […]

  • Karya Bakti Bersama Masyarakat Perbatasan, Sambut Hari Ulang Tahun TNI ke 80

    Karya Bakti Bersama Masyarakat Perbatasan, Sambut Hari Ulang Tahun TNI ke 80

    • calendar_month Minggu, 5 Okt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 26
    • 0Komentar

    Manusasi – Dalam rangka HUT TNI ke 80, Prajurit Satgas Pamtas RI-RDTL Sektor Barat Pos Manusasi mengadakan kegiatan karya bakti di Gereja Desa Manusasi, Kec. Miomaffo Barat, Kab. TTU. Minggu (05/10) Berkenaan dengan HUT TNI yang ke 80 ini, suasana karya bakti terasa sangat menyatu dan warga terlihat antusias dalam melaksanakan karya bakti ini. “Kegiatan […]

  • Dandim Klungkung Hadiri Pembukaan * Atraksi Melestarikan Seni dan Kebudayaan Klungkung

    Dandim Klungkung Hadiri Pembukaan * Atraksi Melestarikan Seni dan Kebudayaan Klungkung

    • calendar_month Jumat, 17 Okt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 10
    • 0Komentar

    Klungkung – Atraksi Melestarikan Seni dan Kebudayaan Klungkung ( Aksiku ) 2025 secara resmi dibuka Bupati Klungkung I Made Satria di Alun-alun Ida Dewa Agung Jambe, Klungkung, Kamis (16/10/25) malam. Agenda tahunan itupun disambut antusias seniman dan masyarakat Klungkung yang tampak tumpah ruah memadati lokasi pembukaan. Rampak pula hadir dalam kegiatan tersebut Wabup Klungkung, Ida […]

  • Kasdim 1614/Dompu Pimpin Upacara Bendera Merah Putih

    Kasdim 1614/Dompu Pimpin Upacara Bendera Merah Putih

    • calendar_month Senin, 22 Sep 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 21
    • 0Komentar

    Dompu NTB– Komando Distrik Militer (Kodim) 1614/Dompu melaksanakan Upacara Bendera Mingguan pada Senin, 22 September 2025, bertempat di Lapangan Upacara Makodim 1614/Dompu, Jalan Ahmad Yani, Kelurahan Dorotangga, Kabupaten Dompu. Upacara yang dipimpin oleh Kasdim 1614/Dompu, Mayor Inf. I. Wayan Sulendra, S.H., M.H. selaku Inspektur Upacara. Bertindak sebagai Komandan Upacara yaitu Pasi Ops Kodim 1614/Dompu, Letda […]

  • Babinsa Sekongkang Atas Kawal Pelaksanaan Musyawarah Desa (Musdes) Tahun Anggaran 2026

    Babinsa Sekongkang Atas Kawal Pelaksanaan Musyawarah Desa (Musdes) Tahun Anggaran 2026

    • calendar_month Selasa, 18 Nov 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 15
    • 0Komentar

    Sumbawa Barat – NTB, Babinsa Desa Sekongkang Atas Koramil 1628-02/Sekongkang, Koptu Sufyan, menghadiri sekaligus mengawal jalannya Musyawarah Desa (Musdes) Tahun Anggaran 2026 yang berlangsung di Aula Desa Sekongkang Atas, Kecamatan Sekongkang, Kabupaten Sumbawa Barat, pada Senin (17/11/2025) pukul 09.00 Wita. Kegiatan Musdes merupakan agenda tahunan yang bertujuan menetapkan rencana kerja pemerintah desa serta arah pembangunan […]

  • Cegah Perpecahan, Babinsa Sertu Mixon Magang Ajak Warga Naiola Perkuat Ketahanan Sosial

    Cegah Perpecahan, Babinsa Sertu Mixon Magang Ajak Warga Naiola Perkuat Ketahanan Sosial

    • calendar_month Sabtu, 6 Sep 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 21
    • 0Komentar

    NTT-Kefamenanu, Sabtu 06 September 2025, Dalam rangka menjaga stabilitas dan keamanan wilayah, Sertu Mixon Magang, Babinsa Koramil 1618-01/Miotim, melaksanakan komunikasi sosial (komsos) bersama Masyarakat Desa Naiola, Kecamatan Bikomi Selatan, Kabupaten Timor Tengah Utara (TTU). Dalam kegiatan tersebut, Sertu Mixon menyampaikan imbauan kepada Warga agar senantiasa menjaga kondusifitas lingkungan desa serta tidak mudah terprovokasi oleh isu-isu […]

expand_less