Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Uncategorized » Sinergi TNI dan Kejaksaan Tangani Dugaan Kasus Industri Garam

Sinergi TNI dan Kejaksaan Tangani Dugaan Kasus Industri Garam

  • account_circle Rossa Rossa
  • calendar_month Minggu, 12 Okt 2025
  • comment 0 komentar

NTT-KUAPNG, – Wakil Komandan Koramil 1604-01/Kupang Kapten Inf Donatus Jelatu, S.E., bersama tiga anggota Koramil yakni Sertu Yusuf Pandu, Sertu Johan, dan Serka Paulus dari Unit Inteldim 1604/Kupang, melaksanakan pendampingan terhadap tim jurusita Kejaksaan Negeri Kabupaten Sabu Raijua yang dipimpin oleh Kasi Pidsus Bapak S. Hendrik Tiip, S.H.. Kegiatan tersebut berupa penggeledahan dan penyitaan barang bukti di rumah milik Bapak Arsyad Tey yang beralamat di Jl. Kota Raya I No. 30, RT/RW 002/005, Kelurahan Nefonaek, Kecamatan Kota Lama, Kota Kupang, terkait kasus dugaan pengolahan garam curah pada Dinas Perindustrian, Perdagangan, dan Koperasi Kabupaten Sabu Raijua.

Sebelum pelaksanaan penggeledahan, tim Kejaksaan bersama Wadanramil dan staf Kelurahan Nefonaek terlebih dahulu melakukan koordinasi dengan pihak setempat. Setelah menjelaskan maksud dan tujuan kedatangan, Bapak Arsyad Tey menerima dengan baik dan menandatangani berita acara penyerahan barang bukti sebagai bentuk kerja sama yang baik dengan aparat penegak hukum. Seluruh proses berjalan lancar dan tertib sesuai dengan prosedur hukum yang berlaku.

Adapun barang bukti yang disita berupa satu unit mobil Toyota Kijang Super DH 1278 DE beserta STNK dan BPKB, serta satu unit sepeda motor Yamaha Mio warna kuning berikut surat-surat kendaraan lengkap. Barang bukti tersebut selanjutnya dibawa oleh tim Kejaksaan Negeri Kabupaten Sabu Raijua menuju tempat penyimpanan resmi di Kantor Kejaksaan Tinggi Provinsi NTT untuk kepentingan proses hukum lebih lanjut.

Kapten Inf Donatus Jelatu menyampaikan bahwa pendampingan yang dilakukan oleh personel TNI bertujuan untuk membantu menjaga ketertiban dan keamanan selama proses hukum berlangsung. “Kami hanya mendampingi agar situasi di lapangan tetap kondusif dan kegiatan berjalan tanpa kendala. TNI siap bersinergi dengan aparat penegak hukum demi terciptanya stabilitas dan rasa aman di wilayah,” tegasnya. (Pendim1604)

  • Penulis: Rossa Rossa

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Sinergi Babinsa, Tim SAR, dan Warga Kumbe Maksimalkan Pencarian Korban Banjir di Kota Bima
    NTB

    Sinergi Babinsa, Tim SAR, dan Warga Kumbe Maksimalkan Pencarian Korban Banjir di Kota Bima

    • calendar_month Kamis, 20 Nov 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 36
    • 0Komentar

    Kota Bima, 20 November 2025 – Babinsa Kelurahan Kumbe, Sertu Kosnadin, menunjukkan kegigihan luar biasa dalam upaya mencari warga yang hanyut terbawa arus banjir pada Rabu, 19 November 2025. Pencarian yang dilakukan sejak Kamis pagi ini berlangsung di sepanjang aliran Sungai Kumbe RT 08 RW 05 hingga sepanjang aliran Sungai Kelurahan Rontu’, Kecamatan Rasanae Timur, […]

  • Dandim Klungkung Hadiri Apel Gelar Agung Menjaga Bali Menuju Klungkung Mahottama

    Dandim Klungkung Hadiri Apel Gelar Agung Menjaga Bali Menuju Klungkung Mahottama

    • calendar_month Selasa, 30 Sep 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 18
    • 0Komentar

    Klungkung,- Dandim 1610/Klungkung Letkol Kav Sidik Pramono,S.Sos., M.M., M.Han menghadiri Apel Gelar Agung menjaga Bali menuju Klungkung Mahottama yang digelar di Alun Alun Ida Dewa Agung Jambe, Kelurahan Semarapura Tengah, Klungkung, Selasa ( 30/09/25 ). Kegiatan yang dipimpin langsung Bupati Klungkung I Made Satria ini dihadiri pula oleh Forkopimda, Panglingsir Puri Agung Klungkung beserta berbagai […]

  • Babinsa Wolowaru Laksanakan Puldata Ter dan Pamwil di Desa Wonda

    Babinsa Wolowaru Laksanakan Puldata Ter dan Pamwil di Desa Wonda

    • calendar_month Kamis, 18 Des 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 6
    • 0Komentar

    Ende – Babinsa Koramil 1602-02/Wolowaru, Kopda Melkyanus Lebok Da Cruz, melaksanakan kegiatan Pendataan Teritorial (Puldata Ter), Pengamanan Wilayah (Pamwil), dan Komunikasi Sosial (Komsos) di Desa Wonda, Kecamatan Ndori, Kabupaten Ende, Kamis (18/12/2025). Kegiatan yang berlangsung sejak pukul 08.30 WITA bertempat di kantor Desa Wonda ini bertujuan untuk memperbarui data wilayah binaan sekaligus mempererat hubungan silaturahmi […]

  • Babinsa Koramil 1627-03/Batutua Perkuat Silaturahmi Lewat Komsos di Desa Anarae

    Babinsa Koramil 1627-03/Batutua Perkuat Silaturahmi Lewat Komsos di Desa Anarae

    • calendar_month Senin, 22 Des 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 9
    • 0Komentar

    Rote Ndao – Dalam rangka mempererat hubungan silaturahmi serta menjaga stabilitas keamanan wilayah binaan, Babinsa Koramil 1627-03/Batutua terus aktif melaksanakan kegiatan komunikasi sosial (komsos) bersama masyarakat. Salah satu kegiatan tersebut dilaksanakan pada Senin, 22 Desember 2025. Babinsa Koramil 1627-03/BTT, Serda Demsi Taek, melaksanakan komsos dan monitoring wilayah binaan pada pukul 12.30 WITA bertempat di rumah […]

  • Babinsa Seteluk Tengah Dampingi Anak-Anak Nikmati Makan Bergizi Gratis

    Babinsa Seteluk Tengah Dampingi Anak-Anak Nikmati Makan Bergizi Gratis

    • calendar_month Jumat, 9 Jan 2026
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 2
    • 0Komentar

    Sumbawa Barat, NTB – Dalam upaya mendukung program kesehatan dan gizi anak-anak, Babinsa Desa Seteluk Tengah, Sertu Dahlan, melaksanakan kegiatan pendampingan Program Makan Bergizi Gratis (MBG) di TK Negeri 1 Seteluk, Kecamatan Seteluk, Kabupaten Sumbawa Barat, pada Jumat, (09/01/2026), pukul 09.15 WITA. Kegiatan ini diikuti oleh 54 anak sebagai penerima manfaat, yang mendapatkan hidangan sehat […]

  • Kolonel Wirawan Eko Prasetyo Turun Langsung Berbagi Kebahagiaan dengan Anak Yatim Bima

    Kolonel Wirawan Eko Prasetyo Turun Langsung Berbagi Kebahagiaan dengan Anak Yatim Bima

    • calendar_month Sabtu, 23 Agt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 87
    • 0Komentar

    Kota Bima _ Pada Sabtu, 23 Agustus 2025, suasana haru dan penuh kehangatan menyelimuti Yayasan Nurul Mubin Bima, sebuah panti asuhan yatim/piatu di Kelurahan Monggonao, Kecamatan Mpunda, Kota Bima. Kehadiran Bapak Kasrem 162/Wira Bhakti Kolonel Infanteri Wirawan Eko Prasetyo, S.E., M.H beserta istri, yang didampingi Danramil 01/Rasanae Letnan Infanteri Bambang Setiawan dan istri, menghadirkan momen […]

expand_less