Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Uncategorized » Babinsa Sertu Petrus Gudu Amankan Ibadah Minggu di Gereja Santo Fransiskus Xaverius Batutua

Babinsa Sertu Petrus Gudu Amankan Ibadah Minggu di Gereja Santo Fransiskus Xaverius Batutua

  • account_circle Rossa Rossa
  • calendar_month Minggu, 12 Okt 2025
  • comment 0 komentar

Rote Ndao – Dalam rangka menjaga situasi keamanan dan ketertiban masyarakat, Piket Koramil 1627-03/Batutua Sertu Petrus Gudu melaksanakan monitoring wilayah dan pengamanan kegiatan ibadah Hari Minggu di Gereja Katolik Santo Fransiskus Xaverius Namodale Batutua, yang berlokasi di Desa Dolasi, Kecamatan Rote Barat Daya, pada Minggu (12/10/2025) pukul 08.00 Wita.

Ibadah Minggu tersebut dipimpin oleh Romo RD. Dionisius Hesron dan diikuti oleh sekitar 150 jemaat yang hadir dengan khidmat. Kehadiran Babinsa dalam kegiatan ini bertujuan untuk menjamin keamanan dan kelancaran jalannya ibadah, sekaligus sebagai bentuk kepedulian TNI terhadap kegiatan keagamaan masyarakat di wilayah binaannya.

Selama pelaksanaan ibadah, situasi di sekitar gereja terpantau aman, tertib, dan kondusif. Sertu Petrus Gudu juga berkoordinasi dengan pengurus gereja untuk memastikan segala kegiatan berjalan sesuai jadwal tanpa gangguan.

Melalui kegiatan tersebut, Babinsa berharap agar suasana toleransi dan kerukunan umat beragama di wilayah Rote Barat Daya terus terjaga dengan baik. Ia juga mengimbau masyarakat agar tetap menjaga keamanan lingkungan dan saling menghormati antar umat beragama demi terciptanya kedamaian di Kabupaten Rote Ndao.

  • Penulis: Rossa Rossa

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Satgas TMMD Kodim 1625/Ngada Tuntaskan Pekerjaan Fisik di Bendungan Panondiwal Capai 82 Persen

    Satgas TMMD Kodim 1625/Ngada Tuntaskan Pekerjaan Fisik di Bendungan Panondiwal Capai 82 Persen

    • calendar_month Kamis, 30 Okt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 12
    • 0Komentar

    Ngada, Kamis 30 Oktober 2025 — Program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-126 Kodim 1625/Ngada terus menunjukkan hasil nyata di lapangan. Di bawah komando Dansatgas Letkol Inf Imam Subekti, kegiatan fisik pada hari ke-21 difokuskan pada rehab dan rehabilitasi Bendungan Panondiwal yang berlokasi di Desa Benteng Tawa, Kecamatan Riung Barat, Kabupaten Ngada. Hingga hari ini, […]

  • Pangdam IX/Udayana dan Sekda NTB Kukuhkan Gerakan Ekonomi Desa

    Pangdam IX/Udayana dan Sekda NTB Kukuhkan Gerakan Ekonomi Desa

    • calendar_month Jumat, 17 Okt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 18
    • 0Komentar

    Lombok Barat, NTB — Suasana penuh semangat dan optimisme menyelimuti Desa Lingsar, Lombok Barat, saat Panglima Kodam (Pangdam) IX/Udayana Mayjen TNI Piek Budyakto, S.H., M.H., memimpin groundbreaking pembangunan fisik 80.000 gerai, pergudangan, dan kelengkapan Koperasi Desa/Kelurahan Merah Putih (KDKMP) secara nasional di Nusa Tenggara Barat (NTB), Jum’at sore (17/10/2025). Kegiatan monumental ini dihadiri oleh Sekda […]

  • Babinsa dan Pemerintah Desa Bersinergi Lakukan Rembug Stunting Demi Kesejahteraan Anak
    NTT

    Babinsa dan Pemerintah Desa Bersinergi Lakukan Rembug Stunting Demi Kesejahteraan Anak

    • calendar_month Sabtu, 12 Jul 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 41
    • 0Komentar

    Lombok Tengah – Dalam upaya menekan angka stunting dan meningkatkan kualitas kesehatan masyarakat, Babinsa Batu Tulis Serda Arya Nuna bersama aparat desa menggelar kegiatan Rembug Stunting di Balai Desa Batu tulis Kecamatan Jonggat Lombok Tengah, pada Minggu, (13/07/2025). Kegiatan ini melibatkan berbagai pihak, mulai dari perangkat desa, kader Posyandu, bidan desa, tokoh masyarakat, hingga perwakilan […]

  • Sinergi TNI dan Mahasiswa: Pengecekan Pertumbuhan Padi untuk Ketahanan Pangan di Macang Pacar

    Sinergi TNI dan Mahasiswa: Pengecekan Pertumbuhan Padi untuk Ketahanan Pangan di Macang Pacar

    • calendar_month Jumat, 17 Okt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 16
    • 0Komentar

    Manggarai Barat, 17 Oktober 2025 — Komitmen menjaga ketahanan pangan di Macang Pacar kini diperkuat dengan sentuhan ilmiah dan sinergi lintas generasi. Serka Samsudin, Babinsa Koramil 1630-03/Macang Pacar, melaksanakan pendampingan pertanian yang berfokus pada pengecekan pertumbuhan tanaman padi di Desa Watu Manggar. Aksi yang berlangsung pada Jumat (17/10/2025) ini melibatkan kolaborasi unik antara Babinsa, Kelompok […]

  • Kodim 1602/Ende Gelar LKBB, Tumbuhkan Disiplin dan Nasionalisme di Kalangan Pelajar

    Kodim 1602/Ende Gelar LKBB, Tumbuhkan Disiplin dan Nasionalisme di Kalangan Pelajar

    • calendar_month Selasa, 23 Sep 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 25
    • 0Komentar

    Ende, Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun ke-80 Tentara Nasional Indonesia (TNI), Kodim 1602/Ende menggelar kegiatan Lomba Ketangkasan Baris Berbaris (LKBB) tingkat pelajar se-Kabupaten Ende. Kegiatan yang berlangsung di Lapangan Apel Makodim 1602/Ende, Jl. Kartini, Kelurahan Kotaraja, Kecamatan Ende Utara, ini diselenggarakan sebagai bentuk pembinaan karakter generasi muda melalui penanaman nilai-nilai kedisiplinan, nasionalisme, dan cinta […]

  • Program Makan Bergizi Gratis di Desa Naru Berjalan Lancar dengan Pendampingan Babinsa

    Program Makan Bergizi Gratis di Desa Naru Berjalan Lancar dengan Pendampingan Babinsa

    • calendar_month Selasa, 23 Sep 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 22
    • 0Komentar

    Sape, 23 September 2025 – Babinsa Desa Naru, Sertu Syarif Hidayat, anggota Koramil 1608-03/Sape, turut mendampingi pelaksanaan pembagian Makan Bergizi Gratis (MBG) di wilayah Desa Naru, Kecamatan Sape. Program ini menyasar sebanyak 3.462 paket makanan yang diperuntukkan bagi pelajar mulai dari tingkat PAUD, TK, SD, SMP, hingga SMA/SMK. Pembagian paket makanan bergizi tersebut dilakukan secara […]

expand_less