Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Uncategorized » Semangat Gotong Royong TNI dan Warga Giri Madia Bangun Desa

Semangat Gotong Royong TNI dan Warga Giri Madia Bangun Desa

  • account_circle Rossa Rossa
  • calendar_month Sabtu, 11 Okt 2025
  • comment 0 komentar

Lombok Barat, NTB – Suasana penuh semangat tampak di Desa Giri Madia, Kecamatan Lingsar, Kabupaten Lombok Barat. Sejak pagi, sejumlah warga dengan antusias bergotong royong bersama personel TNI dari Komando Distrik Militer (Kodim) 1606/Mataram dalam rangka mensukseskan TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-126, Sabtu (11/10/2025).

Kegiatan yang dipimpin langsung oleh Bintara Pembina Desa (Babinsa) bersama Sekretaris Desa (Sekdes) Giri Madia ini menjadi bukti kebersamaan antara aparat TNI dan masyarakat dalam mempercepat pembangunan di desa. Sekdes Giri Madia secara aktif mengerahkan masyarakat untuk turun membantu pengerjaan sejumlah sasaran fisik TMMD, mulai dari pembangunan jalan, talut, hingga perbaikan fasilitas umum yang sangat dibutuhkan warga.

“Program TMMD ini bukan hanya tentang pembangunan fisik, tapi juga membangun semangat kebersamaan dan gotong royong antara TNI dan masyarakat,” ujar Sekdes Giri Madia, Saharudin di sela kegiatan.

Sementara itu, Koptu Dedi Irawan salah satu personel Satgas TMMD mengatakan bahwa partisipasi warga sangat menentukan keberhasilan program ini. “Kami salut dengan antusiasme masyarakat Giri Madia. Inilah wujud nyata dari kemanunggalan TNI dengan rakyat,” ujarnya.

Kegiatan ini diharapkan mampu meningkatkan kesejahteraan masyarakat desa, memperlancar akses transportasi, serta memperkuat rasa persatuan di tengah masyarakat. TMMD ke-126 Kodim 1606/Mataram pun menjadi momentum berharga dalam mempererat hubungan antara TNI, pemerintah desa, dan warga dalam membangun daerah secara berkelanjutan. (Pendim 1606)

  • Penulis: Rossa Rossa

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Dukung kelancaran upacara keagamaan, Babinsa 1623-01/Karangasem bersama Pecalang laksanakan pengamanan.

    Dukung kelancaran upacara keagamaan, Babinsa 1623-01/Karangasem bersama Pecalang laksanakan pengamanan.

    • calendar_month Jumat, 17 Okt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 16
    • 0Komentar

    KARANGASEM – Babinsa Kelurahan Padangkerta Koramil 1623-01/Karangasem Peltu I Wayan Sumadra bersinergi melaksanakan pengamanan upacara Nyegara Gunung yang merupakan rangkaian Piodalan Usaba Kapat, di Pura Puseh Desa Adat Padangkerta Kel.Padangkerta Kec/Kab.Karangasem, pada Kamis (16/10/25). Upacara Nyegara Gunung dihadiri oleh Bendesa Adat Padangkerta beserta Prajuru, Jero Mangku Ds. Adat Padangkerta, warga masyarakat Padangkerta sekitar 300 orang. […]

  • Hujan Deras Sebabkan Longsor di Nangapanda, Babinsa Bergerak Cepat Amankan Lokasi

    Hujan Deras Sebabkan Longsor di Nangapanda, Babinsa Bergerak Cepat Amankan Lokasi

    • calendar_month Selasa, 9 Sep 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 22
    • 0Komentar

    Ende, Hujan deras yang mengguyur wilayah Kabupaten Ende sejak siang hari mengakibatkan terjadinya longsor di Dusun Tana Jea (Aeteka), Kampung Aefua, Desa Ondorea, Kecamatan Nangapanda. Akibat peristiwa tersebut, ruas jalan utama jurusan Trans Pu’ukungu – Orakeri yang menghubungkan Kecamatan Nangapanda dan Kecamatan Maukaro terputus total. Peristiwa terjadi sekitar pukul 13.30 WITA. Longsor disertai banjir menutupi […]

  • Separuh Perjalanan TMMD Ke-126 Kodim 1611/Badung dalam Pengerjaan Infrastruktur Jalan

    Separuh Perjalanan TMMD Ke-126 Kodim 1611/Badung dalam Pengerjaan Infrastruktur Jalan

    • calendar_month Rabu, 22 Okt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 10
    • 0Komentar

    TMMD Ke-126 Kodim 1611/Badung Membangun Kebersamaan dan Infrastruktur Jalan di Desa Bongkasa Pertiwi BALI – Badung, TMMD Ke-126 TA 2025 Kodim 1611/Badung di Desa Bongkasa Pertiwi, Kecamatan Abiansemal, Kabupaten Badung, telah memasuki separuh perjalanan dalam pengerjaannya. Hingga saat ini, pengerjaan telah mencapai hari ke-15 dan terus berjalan. Rabu, (22/10/25). Pengerjaan infrastruktur jalan dengan pembukaan badan […]

  • Patroli Malam Koramil 1628-04/Poto Tano, Serda Nurdin Himbau Warga Jaga Keamanan Lingkungan

    Patroli Malam Koramil 1628-04/Poto Tano, Serda Nurdin Himbau Warga Jaga Keamanan Lingkungan

    • calendar_month Kamis, 17 Jul 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 32
    • 0Komentar

    Sumbawa Barat, NTB – Dalam rangka menjaga situasi kamtibmas di wilayah binaan, anggota Koramil 1628-04/Poto Tano, Serda Nurdin, melaksanakan kegiatan patroli malam pada Rabu, 16 Juli 2025, pukul 21.30 WITA di seputaran wilayah Kecamatan Poto Tano. Kegiatan patroli ini dilaksanakan sebagai bentuk deteksi dini terhadap potensi gangguan keamanan serta untuk memberikan rasa aman bagi masyarakat. […]

  • TNI Hadir di Tengah Warga, Babinsa Dampingi Penerima Manfaat BPNT

    TNI Hadir di Tengah Warga, Babinsa Dampingi Penerima Manfaat BPNT

    • calendar_month Kamis, 16 Okt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 18
    • 0Komentar

    Sumbawa Barat, NTB – Udayana Dalam rangka mendukung kelancaran program pemerintah di bidang kesejahteraan sosial, Babinsa Kelurahan Telaga Bertong Koramil 1628-01/Taliwang, Sertu Sukardin, melaksanakan pendampingan sekaligus pengamanan kegiatan pembuatan kartu dan ATM bagi penerima manfaat Bantuan Pangan Nasional Tunai (BPNT), Kamis (16/10/2025), bertempat di Aula Kelurahan Telaga Bertong, Kecamatan Taliwang, Kabupaten Sumbawa Barat. Sebanyak 92 […]

  • Optimalkan Pertumbuhan Pisang, Babinsa Lewa Bantu Pangkas Daun Pisang Yang Mengering

    Optimalkan Pertumbuhan Pisang, Babinsa Lewa Bantu Pangkas Daun Pisang Yang Mengering

    • calendar_month Minggu, 27 Jul 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 38
    • 0Komentar

    NTT- Sumba Timur. Dalam mengoptimalkan pertumbuhan tanaman pisang yang ditanam oleh warga, Babinsa Koramil 01/Lewa Kodim 1601/Sumba Timur, Pratu Hendrik Hapu membantu membersihkan kebun pisang milik bapak Niko warga Kelurahan Lewapaku, Kecamatan Lewa, Kabupaten Sumba Timur. Minggu (27/07/2025) Pemangkasan daun pohon pisang yang sudah mengering ini perlu dilakukan karena apabila tidak dipangkas atau dipotong daun […]

expand_less