Dandim 1624/Flotim Resmi Buka Lomba Catur dalam Rangka HUT TNI ke-80
- account_circle Rossa Rossa
- calendar_month Sabtu, 11 Okt 2025
- comment 0 komentar

Larantuka, – Komando Distrik Militer (Kodim) 1624/Flotim menggelar Lomba Catur dalam rangka memeriahkan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-80 Tentara Nasional Indonesia (TNI). Kegiatan berlangsung di Gedung Serba Guna Kodim 1624/Flotim, Kelurahan Lokea, Kecamatan Larantuka, Kabupaten Flores Timur, Sabtu (11/10/2025).
Acara pembukaan dipimpin langsung oleh Komandan Kodim 1624/Flotim Letkol Inf M. Nasir Simanjuntak, S.Ag., M.I.P., dan dihadiri sejumlah pejabat Forkopimda Kabupaten Flores Timur, antara lain Kapolres Flotim AKBP Adhitya Octorio Putra, S.I.K., Kajari Flotim Teddy Rorie, S.H., M.H., Kakesbangpol Lourensius Yitno Wada, S.E., M.Si., Karutan Kelas IIB Larantuka Jaka Putra, A.Md.IP., S.H., Kepala Pelni Larantuka Yulianto, S.E., serta Kepala Bandara Gewayantana Puguh Lukito, S.Pd.
Dalam sambutannya, Dandim 1624/Flotim menyampaikan apresiasi dan terima kasih kepada seluruh tamu undangan dan peserta yang telah hadir. Ia juga menekankan makna filosofis permainan catur yang selaras dengan nilai-nilai prajurit TNI.
> “Permainan catur mengasah ketajaman berpikir dan strategi, sebagaimana kita sebagai prajurit harus mampu mengatur langkah dan membaca situasi untuk mencapai kemenangan,” ujar Dandim.
Lebih lanjut, beliau berharap kegiatan ini dapat mempererat kebersamaan dan solidaritas antara TNI, instansi pemerintah, serta masyarakat.
Lomba catur yang diikuti 42 peserta tersebut berlangsung dengan penuh antusias. Setelah pembukaan dan doa bersama, kegiatan dilanjutkan dengan pertandingan babak pertama.
Kegiatan ini merupakan bagian dari rangkaian peringatan HUT TNI ke-80 Tahun 2025, yang bertujuan mempererat sinergi dan semangat sportivitas di lingkungan Kodim 1624/Flotim serta masyarakat sekitar.
(Pendim 1624)
- Penulis: Rossa Rossa

Saat ini belum ada komentar