Pendampingan Babinsa Joanyar Wujud Dukungan TNI terhadap Program Pemerintah di Tingkat Desa
- account_circle Rossa Rossa
- calendar_month Kamis, 9 Okt 2025
- comment 0 komentar

SERIRIT, (9/10/2025) — Dalam rangka memastikan penyaluran bantuan tepat sasaran dan berjalan tertib, Babinsa Desa Joanyar, Koptu Putu Sudarana, melaksanakan kegiatan monitoring dan pendampingan penyaluran Bantuan Langsung Tunai (BLT) Dana Desa bulan Oktober tahun 2025. Kegiatan ini berlangsung di Kantor Desa Joanyar, Kecamatan Seririt, Kabupaten Buleleng, pada pukul 09.00 WITA.
Penyaluran BLT Dana Desa tersebut merupakan bagian dari program pemerintah untuk membantu masyarakat yang terdampak secara ekonomi. Pada kesempatan ini, sebanyak 41 Keluarga Penerima Manfaat (KPM) menerima bantuan sebesar Rp 300.000 per orang. Proses penyaluran dilakukan secara transparan dan sesuai dengan data penerima yang telah diverifikasi oleh pihak desa.
Dalam pelaksanaannya, turut hadir Sekretaris Desa Joanyar, Kasi Pemerintahan Desa Joanyar, Babinsa, serta Kepala Dusun Kajanan dan Kelodan. Kehadiran aparat desa bersama Babinsa bertujuan untuk memastikan kegiatan berjalan tertib, aman, serta sesuai dengan ketentuan yang berlaku.
Babinsa Desa Joanyar, Koptu Putu Sudarana, menyampaikan bahwa pendampingan ini merupakan bentuk tanggung jawab TNI dalam mendukung program pemerintah di tingkat desa. Ia juga menegaskan pentingnya transparansi dan akuntabilitas dalam penyaluran bantuan agar manfaatnya benar-benar dirasakan oleh masyarakat yang berhak menerima.
Kegiatan penyaluran BLT Dana Desa di Desa Joanyar berakhir pada pukul 10.25 WITA dalam keadaan aman, tertib, dan lancar. Kehadiran Babinsa dalam kegiatan tersebut mendapat apresiasi dari aparat desa dan masyarakat karena turut menjaga kelancaran serta ketertiban selama proses penyaluran berlangsung.
- Penulis: Rossa Rossa

Saat ini belum ada komentar