Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Uncategorized » Wujudkan Kamtibmas, TNI-Polri Kawal Rangkaian Piodalan di Pura Penataran Petak Kaja

Wujudkan Kamtibmas, TNI-Polri Kawal Rangkaian Piodalan di Pura Penataran Petak Kaja

  • account_circle Rossa Rossa
  • calendar_month Kamis, 9 Okt 2025
  • comment 0 komentar

Gianyar – Petak, Kamis (9/10/2025) Dalam rangka mendukung kelancaran dan ketertiban pelaksanaan upacara adat, Babinsa Petak Kaja Koramil 1616-01/Gianyar Sertu I Made Mawa bersama Bhabinkamtibmas Desa Petak Kaja Aiptu Anak Agung Gde Anom Putra, S.H. bersinergi dengan Pecalang Desa Adat Petak melaksanakan kegiatan pengamanan dan pengaturan arus lalu lintas pada rangkaian penyineban piodalan di Pura Penataran dan Pura Bale Agung Banjar Petak, Desa Petak Kaja, Kecamatan/Kabupaten Gianyar.

Piodalan merupakan Upacara Adat yang rutin dilaksanakan setiap enam bulan sekali sebagai bentuk penghormatan dan rasa syukur masyarakat kepada Ida Sang Hyang Widhi Wasa. Dalam kesempatan ini, ratusan krama/warga Desa Petak Kaja hadir membawa sarana persembahan serta mengikuti upacara persembahyangan bersama yang dipimpin oleh Jero Mangku Bale Agung dan Pura Penataran.

“Sebagai Babinsa, kami hadir memberikan dukungan keamanan dan memastikan kegiatan adat ini dapat berlangsung dengan tertib dan lancar. Kami juga terus berkoordinasi dengan Pecalang dan perangkat desa adat,” ujar Sertu I Made Mawa.

Kehadiran aparat TNI-Polri bersama Pecalang dalam kegiatan ini merupakan bentuk sinergi dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat, terutama saat pelaksanaan kegiatan adat dan keagamaan yang dihadiri banyak umat.

(Pendim 1616/Gianyar)

  • Penulis: Rossa Rossa

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Sinergi Babinsa dan Sekolah Perkuat Upaya Pemenuhan Gizi Anak di Kota Bima

    Sinergi Babinsa dan Sekolah Perkuat Upaya Pemenuhan Gizi Anak di Kota Bima

    • calendar_month Senin, 8 Sep 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 25
    • 0Komentar

    Kota Bima _ Senin, 8 September 2025, anggota Koramil 1608-01/Rasanae yaitu Serka Muslim dari Kelurahan Kodo mendampingi pembagian Makan Bergizi Gratis (MBG) SPPG wilayah Kecamatan Rasanae Timur (Rastim), Kota Bima. Pembagian paket MBG dilakukan secara bertahap mulai pukul 08.00 hingga 10.30 Wita, dan menyasar berbagai jenjang pendidikan mulai dari TK, PAUD, SD hingga SMP, SMA, […]

  • Danrem 161/Wirasakti Pimpin Apel Kesiapsiagaan Menyambut Tahun Baru 2026 dan Penyerahan Simbolis Rompi Babinsa

    Danrem 161/Wirasakti Pimpin Apel Kesiapsiagaan Menyambut Tahun Baru 2026 dan Penyerahan Simbolis Rompi Babinsa

    • calendar_month Rabu, 31 Des 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 11
    • 0Komentar

    Danrem 161/Wirasakti memimpin Apel Kesiapsiagaan dalam rangka pengamanan perayaan Tahun Baru 2026 sekaligus penyerahan rompi Babinsa secara simbolis, yang dilaksanakan pada Rabu, 31 Desember 2025, pukul 08.00 WITA, bertempat di Lapangan Makorem 161/Wirasakti, Jalan W.J. Lalamentik, Kelurahan Oebufu, Kecamatan Oebobo, Kota Kupang. Dalam arahannya, Danrem 161/Wirasakti menegaskan bahwa apel ini merupakan bentuk pengecekan kesiapsiagaan personel […]

  • TNI-Polri dan Pecalang Kawal Rangkaian Karya Padudusan Agung di Ubud

    TNI-Polri dan Pecalang Kawal Rangkaian Karya Padudusan Agung di Ubud

    • calendar_month Jumat, 10 Okt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 20
    • 0Komentar

    Gianyar – Ubud, Kamis (9/10/2025) Dalam rangka mendukung kelancaran kegiatan adat di wilayah binaannya, Babinsa Kelurahan Ubud Koramil 1616-02/Ubud Serda I Ketut Budiawan bersama Bhabinkamtibmas Kelurahan Ubud Aiptu I Nyoman Sedana melaksanakan pengamanan dan pengawalan prosesi Ngemudalin Ida Betara Sesuhunan Adat Peliatan dan Ubud ke masing-masing payogan. Kegiatan ini merupakan bagian dari rangkaian Karya Padudusan […]

  • Babinsa Koramil 1614-03 Hu’u Imbau Remaja Jauhi Miras dan Narkoba

    Babinsa Koramil 1614-03 Hu’u Imbau Remaja Jauhi Miras dan Narkoba

    • calendar_month Selasa, 29 Jul 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 59
    • 0Komentar

    Dompu NTB– Guna mencegah kenakalan remaja dan penyalahgunaan zat berbahaya di kalangan generasi muda, Babinsa Desa Hu’u Koramil 1614-03/Hu’u, Serka Rustam, melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) bersama sejumlah remaja dan warga binaan di Dusun Mamboa, Desa Hu’u, Kecamatan Hu’u, Kabupaten Dompu, pada Selasa (29/7/2025). Dalam arahannya, Babinsa mengimbau para remaja untuk menjauhi minuman keras (miras), […]

  • Wujudkan Pembinaan Teritorial, Babinsa Desa Undisan Pererat Hubungan Lewat Komsos

    Wujudkan Pembinaan Teritorial, Babinsa Desa Undisan Pererat Hubungan Lewat Komsos

    • calendar_month Selasa, 9 Sep 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 19
    • 0Komentar

    Bangli – Guna mewujudkan kemanunggalan TNI dengan rakyat di wilayah binaan, Babinsa Desa Undisan Koramil 1626-03/Tembuku, Serda I Wayan Budiarta, melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) bersama warga di Dusun Pancasari, Desa Undisan, Kecamatan Tembuku, Kabupaten Bangli, Selasa (09/09/2025). Dalam kesempatan tersebut, Babinsa menyampaikan bahwa tujuan Komsos adalah untuk mempererat hubungan kebersamaan antara Babinsa dengan warga […]

  • Babinsa Menala Dampingi Program Makan Sehat Bergizi di TK Mulya Taliwang

    Babinsa Menala Dampingi Program Makan Sehat Bergizi di TK Mulya Taliwang

    • calendar_month Sabtu, 22 Nov 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 32
    • 0Komentar

    Sumbawa Barat – NTB, Dalam rangka mendukung peningkatan gizi dan kesehatan anak usia dini, Babinsa Kelurahan Menala, Koramil 1628-01/Taliwang, Serda A. Rahman, melaksanakan pendampingan Program Makan Sehat Bergizi  (MSG) di TK Mulya, Kelurahan Menala, Kecamatan Taliwang, Kabupaten Sumbawa Barat. Kegiatan yang dimulai pukul 08.00 WITA tersebut bertujuan memastikan program MSG terselenggara dengan baik, tepat waktu, […]

expand_less