Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Uncategorized » Babinsa Karijawa Kawal Penyaluran Bantuan Gizi Nusantara di Sekolah Imam Bukhori

Babinsa Karijawa Kawal Penyaluran Bantuan Gizi Nusantara di Sekolah Imam Bukhori

  • account_circle Rossa Rossa
  • calendar_month Selasa, 7 Okt 2025
  • comment 0 komentar

Dompu, NTB – Dalam rangka mendukung program pemerintah untuk meningkatkan kesehatan dan kesejahteraan masyarakat, khususnya di kalangan pelajar, Babinsa Kelurahan Karijawa, Serka Hermansah, anggota Koramil 1614-01/Dompu Kodim 1614/Dompu, melaksanakan pendampingan dan pemantauan kegiatan Penyaluran Logistik Bantuan Gizi Nusantara (BGN) di wilayah binaannya pada Selasa (7/10/2025).

Kegiatan ini merupakan bagian dari sinergi antara TNI AD, pemerintah daerah, serta instansi pendidikan dalam mendukung keberlanjutan program nasional yang bertujuan meningkatkan gizi anak-anak usia sekolah agar tumbuh sehat, cerdas, dan produktif.

Penyaluran logistik BGN tersebut dilakukan secara serentak di beberapa satuan pendidikan di bawah naungan Yayasan Imam Bukhori, dengan rincian,TK IT Imam Hajar menerima 216 porsi,SD Imam Bukhori sebanyak 891 porsi,SMP Imam Bukhori menerima 568 porsi, dan,SMA Imam Bukhori sebanyak 195 porsi.

Dalam pelaksanaannya, Serka Hermansah turut memastikan bahwa proses distribusi berjalan dengan tertib, aman, dan tepat sasaran. Beliau juga berkoordinasi dengan pihak sekolah dan panitia pelaksana agar setiap bantuan diterima langsung oleh peserta didik yang menjadi sasaran program.

“Pendampingan ini merupakan bagian dari tugas Babinsa untuk memberikan dukungan dan memastikan setiap program pemerintah dapat berjalan dengan baik di tingkat lapangan. Kami berharap bantuan gizi ini benar-benar bermanfaat bagi anak-anak sebagai generasi penerus bangsa,” ujar Serka Hermansah saat ditemui di lokasi kegiatan.

Selain memastikan kelancaran penyaluran, Babinsa juga memberikan imbauan kepada para guru dan orang tua siswa agar selalu memperhatikan pola makan anak-anak serta menjaga kebersihan lingkungan sekolah demi mendukung kesehatan dan daya tahan tubuh mereka.

Melalui kegiatan pendampingan seperti ini, Koramil 1614-01/Dompu berkomitmen terus hadir di tengah masyarakat dalam setiap program pemerintah, baik di bidang kesehatan, sosial, maupun pendidikan, sebagai wujud nyata kemanunggalan TNI dengan rakyat.

Dengan tersalurnya logistik Bantuan Gizi Nusantara secara tepat sasaran, diharapkan dapat membantu menekan angka stunting serta memperkuat upaya peningkatan kualitas sumber daya manusia di Kabupaten Dompu, Nusa Tenggara Barat.

(Pendim1614/Dompu)

  • Penulis: Rossa Rossa

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • SPPG Raba Kota Bima Santuni Siswa TK hingga SMA dengan Program Makan Bergizi Gratis

    SPPG Raba Kota Bima Santuni Siswa TK hingga SMA dengan Program Makan Bergizi Gratis

    • calendar_month Selasa, 14 Okt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 21
    • 0Komentar

    Pada Selasa, 14 Oktober 2025, mulai pukul 08.00 Wita hingga selesai, Serka Toto Babinsa Kelurahan Nitu Anggota Koramil 1608-01/Rasanae turut mendampingi pelaksanaan pembagian Makan Bergizi Gratis (MBG) yang dilaksanakan oleh SPPG di wilayah Kecamatan Raba Kota Bima. Program ini membagikan total 3.500 paket makanan bergizi kepada siswa dari berbagai jenjang pendidikan. Pengantaran paket MBG dilakukan […]

  • Kodim 1618/TTU Gelar Latihan Penanggulangan Huru Hara, Wujudkan Prajurit Tangguh dan Siap Siaga

    Kodim 1618/TTU Gelar Latihan Penanggulangan Huru Hara, Wujudkan Prajurit Tangguh dan Siap Siaga

    • calendar_month Jumat, 10 Okt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 32
    • 0Komentar

    NTT-Kefamenanu, Jumat 10 Oktober 2025., Dalam upaya meningkatkan profesionalisme serta kesiapsiagaan prajurit menghadapi berbagai situasi di lapangan, Kodim 1618/TTU menggelar Latihan Penanggulangan Huru Hara (PHH) di Lapangan Makodim 1618/TTU, Jalan Ahmad Yani, Kelurahan Kefa Selatan, Kecamatan Kota Kefamenanu, Kabupaten TTU. Kegiatan ini diikuti oleh seluruh personel Kodim 1618/TTU dengan penuh semangat dan kedisiplinan. Latihan yang […]

  • Mendukung Ketahanan Pangan, Babinsa Desa Pangsan Bantu Petani Panen Padi

    Mendukung Ketahanan Pangan, Babinsa Desa Pangsan Bantu Petani Panen Padi

    • calendar_month Rabu, 22 Okt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 15
    • 0Komentar

    BALI – Badung, Dalam rangka mewujudkan Ketahanan Pangan. Babinsa Desa Pangsan, Peltu Dewa Gede Sena, menunjukkan kepeduliannya terhadap petani di wilayah dengan membantu warga panen padi di Subak Bergiding, Desa Pangsan, Kecamatan Petang, Kabupaten Badung. Kegiatan ini merupakan wujud nyata dukungan Babinsa dalam memajukan ketahanan pangan di wilayah. Rabu, (22/10/25). Peltu Dewa Gede Sena terjun […]

  • Duet Penjaga Labuan Bajo, TNI-Polri Gelar Patroli Gabungan, Kunci Stabilitas di Jantung Wisata Dunia

    Duet Penjaga Labuan Bajo, TNI-Polri Gelar Patroli Gabungan, Kunci Stabilitas di Jantung Wisata Dunia

    • calendar_month Minggu, 12 Okt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 64
    • 0Komentar

    Manggarai Barat, 12 Oktober 2025 — Sinergi tak terpisahkan antara TNI dan Polri kembali beraksi di Labuan Bajo. Personel Koramil 1630-01/Komodo bersama jajaran Polres Labuan Bajo menggelar patroli gabungan intensif pada Minggu (12/10/2025), menegaskan komitmen mereka menjaga stabilitas keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) di kota wisata ini. Patroli solid ini dipimpin oleh Sertu Burhan (Babinsa) […]

  • TNI dan Warga Desa Pinggang Kompak! Gotong Royong Bangun Irigasi Demi Pertanian Lebih Maju

    TNI dan Warga Desa Pinggang Kompak! Gotong Royong Bangun Irigasi Demi Pertanian Lebih Maju

    • calendar_month Rabu, 29 Okt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 12
    • 0Komentar

    Manggarai, 29 Oktober 2025 — Semangat gotong royong dan sinergi antara prajurit TNI dan masyarakat terus membara di lokasi TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-126 Tahun Anggaran 2025. Program yang dipusatkan di Desa Pinggang, Kecamatan Cibal, Kabupaten Manggarai, ini fokus mengejar penyelesaian pembangunan infrastruktur vital, salah satunya saluran Irigasi Waelenteng, yang kini telah mencapai progres […]

  • Babinsa Kokarlian Amankan Pelabuhan Poto Tano Jelang Natal dan Tahun Baru

    Babinsa Kokarlian Amankan Pelabuhan Poto Tano Jelang Natal dan Tahun Baru

    • calendar_month Minggu, 21 Des 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 15
    • 0Komentar

    Sumbawa Barat, NTB – Dalam rangka menjaga keamanan dan kelancaran aktivitas masyarakat menjelang perayaan Natal dan Tahun Baru, Babinsa Desa Kokarlian Koramil jajaran Kodim 1628/Sumbawa Barat, Serda Beni Eka S, melaksanakan kegiatan pengamanan di Pelabuhan Penyeberangan Poto Tano. Kegiatan pengamanan tersebut dilaksanakan pada Minggu, (21/12/ 2025), mulai pukul 08.00 WITA. Pengamanan difokuskan pada arus penumpang […]

expand_less