Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Uncategorized » Dalam Rangka HUT TNI ke-80, Ketua Persit KCK XLIV Sumbawa Barat Laksanakan Anjangsana ke Anggota dan Warga

Dalam Rangka HUT TNI ke-80, Ketua Persit KCK XLIV Sumbawa Barat Laksanakan Anjangsana ke Anggota dan Warga

  • account_circle Rossa Rossa
  • calendar_month Sabtu, 4 Okt 2025
  • comment 0 komentar

Sumbawa Barat, NTB – Ketua Persit Kartika Chandra Kirana (KCK) Cabang XLIV Kodim 1628/Sumbawa Barat, Ibu Utami Rahma Rendra, S.E., bersama pengurus Persit KCK melaksanakan kegiatan Anjangsana dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-80 Tentara Nasional Indonesia (TNI), Sabtu (04/10/2025).

Kegiatan Anjangsana tersebut dilaksanakan sebagai bentuk kepedulian sosial sekaligus mempererat tali silaturahmi dengan keluarga besar TNI maupun masyarakat di wilayah Kabupaten Sumbawa Barat.

Dalam kesempatan itu, Ketua Persit KCK XLIV Sumbawa Barat, Ibu Utami Rahma Rendra, S.E. menyampaikan bahwa kegiatan Anjangsana merupakan wujud nyata perhatian dan kebersamaan keluarga besar Persit terhadap sesama.

“Kami berharap melalui kegiatan Anjangsana ini dapat semakin mempererat hubungan silaturahmi serta menjadi sarana untuk berbagi kebahagiaan dengan masyarakat, khususnya dalam rangka menyambut HUT ke-80 TNI. Semoga TNI semakin jaya, profesional, dan selalu dicintai rakyat,” ungkapnya.

Selain itu, Ibu Utami Rahma Rendra juga mengajak seluruh anggota Persit KCK untuk terus menumbuhkan rasa kepedulian sosial serta mendukung peran TNI dalam pengabdian kepada bangsa dan negara.

Kegiatan berlangsung penuh kekeluargaan, ditandai dengan penyerahan tali asih kepada keluarga purnawirawan TNI dan masyarakat yang membutuhkan, serta doa bersama untuk kejayaan TNI dan kesejahteraan masyarakat Sumbawa Barat.

Dengan terlaksananya Anjangsana ini, diharapkan sinergi antara Persit, TNI, dan masyarakat semakin erat dalam menjaga persatuan dan membangun daerah demi Indonesia yang lebih baik.

(Pendim 1628/KSB).

  • Penulis: Rossa Rossa

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Babinsa Kodim 1627/Rote Ndao Pimpin Pengamanan Pembangunan Kawasan Sentra Industri Garam Nasional

    Babinsa Kodim 1627/Rote Ndao Pimpin Pengamanan Pembangunan Kawasan Sentra Industri Garam Nasional

    • calendar_month Rabu, 15 Okt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 17
    • 0Komentar

    Rote Ndao, 15 Oktober 2025 — Dalam rangka mendukung kelancaran pembangunan Kawasan Sentra Industri Garam Nasional (K-SIGN) di Kabupaten Rote Ndao, Babinsa Kodim 1627/Rote Ndao Sertu Andre T. bersama unsur TNI dan Polri melaksanakan kegiatan pengamanan di lokasi proyek, Selasa (15/10/2025) pukul 10.30 Wita. Kegiatan pengamanan ini melibatkan 2 anggota Kodim 1627/Rote Ndao, 2 anggota […]

  • Babinsa Ba’a Pantau Kedatangan dan Keberangkatan Express Bahari 8E di Pelabuhan

    Babinsa Ba’a Pantau Kedatangan dan Keberangkatan Express Bahari 8E di Pelabuhan

    • calendar_month Selasa, 25 Nov 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 11
    • 0Komentar

    Ba’a — Babinsa Koramil 1627-01/Ba’a yang sedang bertugas sebagai piket, Pratu Jufen Taloim, melaksanakan kegiatan pemantauan arus kedatangan dan keberangkatan kapal penumpang di Pelabuhan Ba’a, Kelurahan Namodale, Kecamatan Lobalain, Kabupaten Rote Ndao, Senin (25/11/2025). Pemantauan ini dilakukan sebagai bagian dari tugas rutin untuk memastikan situasi keamanan dan kelancaran aktivitas transportasi laut di wilayah binaan. Pada […]

  • Kehadiran Babinsa di Tengah Masyarakat Roga Disambut Antusias

    Kehadiran Babinsa di Tengah Masyarakat Roga Disambut Antusias

    • calendar_month Kamis, 23 Okt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 17
    • 0Komentar

    Ende, Dalam rangka mempererat hubungan dengan masyarakat dan menjaga stabilitas keamanan di wilayah binaan, Babinsa Desa Roga, Sertu Bastian Dala dari Koramil 1602-01/Ende, melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) dan Pengamanan Wilayah (Pamwil) yang berlangsung di Desa Roga, Kecamatan Ndona Timur, pada Kamis (23/10/2025). Kegiatan yang dimulai pukul 09.21 WITA tersebut diawali dengan pelaksanaan puldata (pengumpulan […]

  • TNI AD Hadir di Tengah Masyarakat, Babinsa Kodim 1602/Ende Awasi Bantuan Pangan Pemerintah

    TNI AD Hadir di Tengah Masyarakat, Babinsa Kodim 1602/Ende Awasi Bantuan Pangan Pemerintah

    • calendar_month Kamis, 7 Agt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 117
    • 0Komentar

    Ende, Babinsa Koramil 1602-01/Ende melakukan pengawasan dan pengamanan penyaluran Bantuan Pangan Cadangan Beras Pemerintah (CBP) yang berlangsung di pelabuhan Bita Beach, Kelurahan Mautapaga, Kecamatan Ende Timur, Kabupaten Ende. Kegiatan yang dimulai pada pukul 07.00 Wita ini melibatkan pengawasan penyerahan beras kepada kepala desa dari tiga desa di wilayah Kecamatan Ndona, yaitu Desa Wolokota, Desa Kekasewa, […]

  • Wujudkan Kemandirian Pangan, Kodim 1613/Sumba Barat Gelar Tanam Bawang Perdana

    Wujudkan Kemandirian Pangan, Kodim 1613/Sumba Barat Gelar Tanam Bawang Perdana

    • calendar_month Kamis, 24 Jul 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 26
    • 0Komentar

    SUMBA BARAT – Komando Distrik Militer (Kodim) 1613/Sumba Barat menggelar kegiatan tanam bawang perdana di lahan kebun percontohan program ketahanan pangan yang berlokasi di Kelurahan Pada Eweta, Kecamatan Kota Waikabubak, Kabupaten Sumba Barat, pada Rabu (23/7/2025). Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Komandan Kodim 1613/Sumba Barat, Letkol Inf Ignasius Hali Sogen, S.E., M.Han., dan dihadiri oleh […]

  • Babinsa Koramil Pantai Baru Fasilitasi Mediasi Adat Terkait Gangguan Hewan di Kebun Warga Serubeba

    Babinsa Koramil Pantai Baru Fasilitasi Mediasi Adat Terkait Gangguan Hewan di Kebun Warga Serubeba

    • calendar_month Senin, 14 Jul 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 85
    • 0Komentar

    Rote Ndao – Dalam semangat menjaga keharmonisan sosial dan kearifan lokal, Babinsa Koramil 1627-02/Pantai Baru, Serda Ismail Rahadat, turut hadir dalam kegiatan mediasi adat yang berlangsung pada Senin, 14 Juli 2025, pukul 09.30 WITA, di Desa Serubeba, Dusun Oematalelo, Kecamatan Rote Timur, Kabupaten Rote Ndao. Kegiatan mediasi tersebut melibatkan unsur masyarakat setempat, di antaranya Kepala […]

expand_less