Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Uncategorized » Peresmian Lapangan Voli di Parado Meriah, Kasdim Buka Turnamen Putri Tingkat Kecamatan

Peresmian Lapangan Voli di Parado Meriah, Kasdim Buka Turnamen Putri Tingkat Kecamatan

  • account_circle Rossa Rossa
  • calendar_month Jumat, 3 Okt 2025
  • comment 0 komentar

Parado-Bima.02 Oktober 2025 – Bertempat di Posramil Parado, Kecamatan Parado, Kabupaten Bima, telah berlangsung kegiatan peresmian lapangan bola voli sekaligus pembukaan Turnamen Voli Putri DANRANIL Monta Cup I. Acara ini dibuka secara resmi oleh Kasdim 1608/Bima dengan penuh khidmat dan meriah.

Turut hadir dalam kegiatan tersebut, Wadan Ramil 1608-07/Monta, Camat Parado, Camat Monta, Kapolsek Parado, Kapolsek Monta, Sekcam Monta, Sekcam Parado, para Kepala Desa se-Kecamatan Parado, Kepala KUA Parado, tokoh agama, tokoh pemuda, serta para ofisial kedua tim yang berlaga di partai pembuka.

Dalam sambutannya, Kasdim 1608/Bima menyampaikan apresiasinya kepada seluruh pihak yang mendukung kegiatan ini.

“Peresmian lapangan ini bukan hanya sebagai sarana olahraga, tetapi juga sebagai wadah kebersamaan dan mempererat tali silaturahmi. Dengan adanya turnamen ini, saya berharap akan lahir atlet-atlet muda berprestasi dari wilayah Monta dan Parado yang dapat mengharumkan nama daerah,” ujar Kasdim.

Sementara itu, Camat Parado dalam sambutannya mengungkapkan rasa terima kasih dan dukungan penuh atas terselenggaranya kegiatan ini.

“Turnamen DANRANIL Monta Cup I menjadi bukti nyata sinergi antara TNI, pemerintah daerah, dan masyarakat. Kegiatan ini tidak hanya menyehatkan, tetapi juga memperkuat persatuan warga Parado,” kata Camat Parado.

Acara peresmian dilanjutkan dengan pertandingan pembuka yang mempertemukan dua tim voli putri. Suasana meriah terlihat dari antusiasme masyarakat yang hadir memberikan dukungan penuh kepada tim kesayangan mereka.

Kegiatan ini diharapkan dapat menjadi agenda rutin tahunan yang mampu memajukan dunia olahraga, khususnya bola voli di Kabupaten Bima.

  • Penulis: Rossa Rossa

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Dandim 1609/Buleleng Hadiri Acara Pisah Sambut Kepala Kantor Imigrasi Singaraja

    Dandim 1609/Buleleng Hadiri Acara Pisah Sambut Kepala Kantor Imigrasi Singaraja

    • calendar_month Kamis, 17 Jul 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 25
    • 0Komentar

    Buleleng, 16 Juli 2025 – Komandan Kodim 1609/Buleleng, Letkol Czi Ibnu Ria Indrawan, S.H., M.Han, menghadiri acara Pisah Sambut Kepala Kantor Imigrasi Kelas II TPI Singaraja yang digelar di Aula Kantor Imigrasi, Jalan Seririt–Singaraja, Desa Pemaron, Rabu malam (16/7). Acara ini menjadi momen penghargaan dan apresiasi atas dedikasi Hendra Setiawan, S.H., yang mengakhiri masa tugasnya […]

  • Babinsa Gumbrih Pimpin Penertiban Penduduk Pendatang, Jaga Keamanan Desa Jembrana

    Babinsa Gumbrih Pimpin Penertiban Penduduk Pendatang, Jaga Keamanan Desa Jembrana

    • calendar_month Rabu, 26 Nov 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 11
    • 0Komentar

    Jembrana, 25 November 2025 – Dalam rangka menjaga ketertiban administrasi kependudukan serta memelihara keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) di wilayah binaan, Babinsa Desa Gumbrih, Serka Komang Alit, mengambil peran kunci dalam pelaksanaan kegiatan yustisi/sidak penduduk pendatang. Kegiatan yang berpusat di Desa Gumbrih, Kecamatan Pekutatan, Kabupaten Jembrana, ini dipimpin langsung oleh Perbekel Desa Gumbrih, I Nyoman […]

  • Danramil Manggelewa Lepas Ratusan Peserta Lomba Gerak Jalan HUT RI ke-80

    Danramil Manggelewa Lepas Ratusan Peserta Lomba Gerak Jalan HUT RI ke-80

    • calendar_month Sabtu, 9 Agt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 85
    • 0Komentar

    Dompu NTB – Semangat kemerdekaan begitu terasa di Kecamatan Manggelewa, Kabupaten Dompu, Sabtu (9/8/2025). Koramil 1614-06/Manggelewa menggelar Lomba Gerak Jalan Tingkat Kecamatan yang diikuti ratusan pelajar dari tingkat SD, SMP, hingga SLTA. Kegiatan ini menjadi salah satu rangkaian acara memeriahkan peringatan HUT ke-80 Kemerdekaan Republik Indonesia. Danramil 1614-06/Manggelewa, Kapten Kav Muhammad Kasim, memimpin langsung jalannya […]

  • Danramil 1611-06/Petang Dukung Penghijauan di Desa Sulangai Upaya Nyata untuk Lingkungan yang Lebih Baik

    Danramil 1611-06/Petang Dukung Penghijauan di Desa Sulangai Upaya Nyata untuk Lingkungan yang Lebih Baik

    • calendar_month Sabtu, 18 Okt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 13
    • 0Komentar

    BALI – Badung, Danramil 1611-06/Petang, Kapten Inf I Nyoman Suarka, menghadiri kegiatan program penghijauan dalam rangka HUT Ke-49 Perumda Air Minum Tirta Mangutama. Kegiatan ini berlangsung di Areal Jaba Pura Puseh Desa Sulangai, Kecamatan Petang, Kabupaten Badung. Jum’at, (17/10/25). Acara yang mengusung tema “Rise Together Into The Smart Future” dan dihadiri oleh Direktur Utama Perumda […]

  • Dandim 1615/Lotim Letkol Inf Eky Anderson Hadiri Peletakan Batu Pertama Gedung SPPG di Masbagik

    Dandim 1615/Lotim Letkol Inf Eky Anderson Hadiri Peletakan Batu Pertama Gedung SPPG di Masbagik

    • calendar_month Kamis, 7 Agt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 41
    • 0Komentar

    Lombok Timur – Komandan Kodim 1615/Lombok Timur, Letkol Inf Eky Anderson, menghadiri kegiatan peletakan batu pertama pembangunan Gedung Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG) dalam rangka Program Makan Bergizi Gratis yang dilaksanakan di halaman Polsek Masbagik, Kecamatan Masbagik, Kabupaten Lombok Timur, Rabu (06/08/2025). Acara tersebut juga dirangkaikan dengan kegiatan groundbreaking sebagai bagian dari upaya percepatan penanganan […]

  • TNI Bersama Warga Riangkemie Wujudkan Kemandirian Ekonomi Desa

    TNI Bersama Warga Riangkemie Wujudkan Kemandirian Ekonomi Desa

    • calendar_month Minggu, 19 Okt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 16
    • 0Komentar

    Larantuka – Babinsa Koramil 1624-01/Larantuka, Sertu Vinsensius Bone dan Kopda Adelbertus P. Liwun, menghadiri kegiatan peletakan batu pertama pembangunan Koperasi Desa Merah Putih yang berlangsung di Desa Riangkemie, Kecamatan Ile Mandiri, pada Jumat (17/10/2025). Kegiatan tersebut dihadiri oleh Camat Ile Mandiri, Kepala Desa Riangkemie, Kepala Koperasi Merah Putih Desa Riangkemie, serta tokoh masyarakat dan warga […]

expand_less