Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Uncategorized » Sinergi Babinsa dan Lurah Punia Wujudkan Lingkungan Bersih

Sinergi Babinsa dan Lurah Punia Wujudkan Lingkungan Bersih

  • account_circle Rossa Rossa
  • calendar_month Senin, 29 Sep 2025
  • comment 0 komentar

Mataram, NTB – Suasana hangat penuh kebersamaan terlihat di Lingkungan Karang Kelayu, Kelurahan Punia, Kecamatan Mataram, Kota Mataram. Bintara Pembina Desa (Babinsa) Komando Rayon Militer (Koramil) 1606-05/Mataram, Pelda Hendar Tatang Indrawan, bersama Lurah Punia, staf kelurahan, serta anggota Linmas turun langsung melaksanakan kegiatan gotong royong bersama masyarakat, Senin (29/9/2025).

Sejumlah warga tampak berbaur membersihkan jalan dan saluran air. Tidak ada sekat antara aparat, perangkat kelurahan, maupun warga. Semua bergandengan tangan demi menciptakan lingkungan yang lebih bersih, sehat, dan nyaman.

Pelda Hendar Tatang Indrawan menegaskan bahwa gotong royong ini bukan hanya soal kebersihan, tetapi juga tentang memperkuat rasa kebersamaan.
“Gotong royong adalah wujud sinergi antara aparat dan masyarakat. Saat kita bersatu, bukan hanya lingkungan yang bersih, tetapi tumbuh rasa memiliki yang kuat,” ujarnya.

Senada dengan itu, Staf Kelurahan Punia, Budi, menyampaikan pentingnya menjaga kebersihan sebagai bagian dari kebutuhan hidup sehari-hari.
“Kami ingin masyarakat melihat bahwa menjaga kebersihan bukan sekadar rutinitas, melainkan kebutuhan bersama. Lingkungan bersih akan membuat kita lebih sehat dan nyaman,” jelasnya.

Kegiatan sederhana ini diharapkan dapat memotivasi masyarakat untuk lebih peduli terhadap kebersihan lingkungannya tanpa hanya mengandalkan aparat atau pemerintah. Melalui kerja bersama, lingkungan yang sehat dapat terwujud sekaligus mempererat hubungan sosial antarwarga. (Pendim 1606)

  • Penulis: Rossa Rossa

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Sinergitas TNI–Kejaksaan Diperkuat, Kodim 1614/Dompu Ikut Berpartisipasi
    NTT

    Sinergitas TNI–Kejaksaan Diperkuat, Kodim 1614/Dompu Ikut Berpartisipasi

    • calendar_month Senin, 28 Jul 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 29
    • 0Komentar

    Dompu, NTB– Untuk memperkuat sinergi antara TNI dan Kejaksaan Republik Indonesia, telah dilaksanakan Zoom Meeting Apel Gelar Pasukan dan Penandatanganan Perjanjian Kerja Sama (PKS), yang dipimpin oleh Pangdam IX/Udayana, Mayjen TNI Piek Budyakto, S.H., M.H., secara virtual, Senin (28/07/2025). Kegiatan yang berlangsung di ruang kerja Kejaksaan Negeri Dompu ini turut dihadiri oleh jajaran Kejari Dompu […]

  • Babinsa Ramil 1602-01/Ende Tingkatkan Kewaspadaan Masyarakat di Desa Manulondo di Tengah Hujan Deras

    Babinsa Ramil 1602-01/Ende Tingkatkan Kewaspadaan Masyarakat di Desa Manulondo di Tengah Hujan Deras

    • calendar_month Selasa, 23 Sep 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 21
    • 0Komentar

    Ende, Babinsa Ramil 1602-01/Ende melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) dan Pengamanan Wilayah (Pamwil) di Desa Manulondo, Kecamatan Ndona, pada Selasa pagi pukul 09.00 WITA. Kegiatan tersebut berlangsung di tengah kondisi cuaca hujan berkepanjangan. Babinsa Kopda Imanuel Lobang memantau situasi wilayah binaan sekaligus memberikan himbauan kepada masyarakat agar selalu berhati-hati dan menjaga faktor keamanan dalam aktivitas […]

  • Launching Koperasi Merah Putih, Upaya Membangun Kedaulatan Ekonomi Desa

    Launching Koperasi Merah Putih, Upaya Membangun Kedaulatan Ekonomi Desa

    • calendar_month Selasa, 22 Jul 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 32
    • 0Komentar

    BALI – Denpasar, Pada pukul 09.00 Wita, Koperasi Desa Merah Putih (KDMP) Tegal Harum, Denpasar Barat, menjadi tuan rumah acara Launching Koperasi Merah Putih yang diselenggarakan secara serentak dan dibuka oleh Presiden Republik Indonesia secara Hybrid. Acara peresmian Koperasi Desa Merah Putih (KDMP) Tegal Harum dihadiri oleh Wakil Walikota Denpasar, I Kadek Agus Arya Wibawa, […]

  • Personel Koramil 1618-01/Miotim Wujudkan Kemanunggalan TNI-Rakyat Lewat Pembangunan Gereja

    Personel Koramil 1618-01/Miotim Wujudkan Kemanunggalan TNI-Rakyat Lewat Pembangunan Gereja

    • calendar_month Senin, 15 Sep 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 30
    • 0Komentar

    NTT-Kefamenanu, Senin 15 September 2025. Suasana penuh kebersamaan tampak di Desa Popnam, Kecamatan Noemuti, Kabupaten TTU, saat personel Koramil 1618-01/Miotim bersama masyarakat dan perangkat desa melaksanakan kerja bhakti pembangunan Gereja Stasi Santo Petrus Oeme’u Paroki Noemuti. Kehadiran TNI dalam kegiatan ini menjadi simbol nyata bahwa kemanunggalan TNI dan rakyat bukan hanya slogan, tetapi diwujudkan langsung […]

  • Dandim 1603/Sikka Pimpin Upacara Bendera Merah Putih

    Dandim 1603/Sikka Pimpin Upacara Bendera Merah Putih

    • calendar_month Senin, 22 Des 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 9
    • 0Komentar

    NTT–SIKKA – Kodim 1603/Sikka melaksanakan Upacara Bendera Merah Putih yang berlangsung di Lapangan Makodim 1603/Sikka, Jalan Jenderal Sudirman, Kelurahan Waioti, Kecamatan Alok Timur, Kabupaten Sikka, Senin (22/12/2025). I Upacara bendera tersebut dipimpin oleh Kasdim 1603/Sikka Letkol Arm Denny Riesta Permana, S.Sos., M.Han, selaku Inspektur Upacara dan diikuti sekitar 50 personel Kodim 1603/Sikka, baik personel yang […]

  • Babinsa Kawal Crossing Kayu Rimba: Wujud Dukungan TNI terhadap Kegiatan Legal Masyarakat

    Babinsa Kawal Crossing Kayu Rimba: Wujud Dukungan TNI terhadap Kegiatan Legal Masyarakat

    • calendar_month Sabtu, 26 Jul 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 35
    • 0Komentar

    NTB – Sumbawa, Dalam rangka mendukung kelancaran aktivitas masyarakat serta memastikan kegiatan berjalan sesuai aturan, *Koptu Asikin, Babinsa Desa Mata dari **Koramil 1607-02/Empang, melaksanakan pendampingan sekaligus pengamanan kegiatan **crossing kayu rimba campuran* milik *H. Majid, warga Desa Mata, di **lokasi So Mangge Ncihu*, Kecamatan Tarano, Kabupaten Sumbawa, Sabtu (26/7/2025). Kegiatan crossing atau pemindahan kayu ini […]

expand_less