Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Uncategorized » Rayakan HUT TNI ke-80, Dandim 1601/ST Hadirkan Lomba Burung Berkicau

Rayakan HUT TNI ke-80, Dandim 1601/ST Hadirkan Lomba Burung Berkicau

  • account_circle Rossa Rossa
  • calendar_month Minggu, 28 Sep 2025
  • comment 0 komentar

NTT – Sumba Timur. Dalam rangka memperingati HUT TNI ke-80, Kodim 1601/Sumba Timur, menggelar Kontes Burung Berkicau Dandim Cup II Bertempat di Pujasera (Kampung Got) Kelurahan Matawai kl, Kecamatan Kota Waingapu, Kabupaten Sumba Timur, Minggu (28/09/2025) acara ini penuh antusiasme dari peserta maupun masyarakat.

Acara dibuka dengan registrasi peserta, serta penyambutan Komandan Kodim 1601/Sumba Timur, Letkol Inf. Dobby Noviyanto.S., S.E Dalam sambutannya, Dandim menegaskan bahwa lomba ini bukan hanya ajang kompetisi, melainkan juga sarana mempererat silaturahmi antara TNI dan masyarakat. “Melalui kegiatan ini kita ingin menumbuhkan semangat kebersamaan, sportivitas, dan kepedulian terhadap kelestarian lingkungan,” ujarnya.

Rangkaian lomba burung berkicau berlangsung meriah dengan berbagai kategori, mulai dari kelas komunitas hingga kelas utama, termasuk jenis burung populer seperti Kenari,Pleci,Love Bird,dan Burung Murai.

Suasana semakin semarak ketika peserta menunjukkan keunggulan burung kicauannya di hadapan dewan juri dan penonton yang memenuhi area lomba. Antusiasme masyarakat terlihat dari banyaknya pengunjung yang turut memberi dukungan dan menyaksikan jalannya perlombaan.

Pada puncak acara, Dandim 1601/Sumba Timur menyerahkan piagam penghargaan dan piala kepada pemenang. Momen ini menjadi kebanggaan tersendiri bagi para peserta sekaligus apresiasi atas dedikasi mereka dalam merawat dan melestarikan burung berkicau. “Menang atau kalah bukan tujuan utama, melainkan kebersamaan, persaudaraan, serta semangat untuk terus berkarya,” tambah Letkol Inf. Dobby Noviyanto.

Selain sebagai wadah kompetisi, kegiatan ini juga menjadi ajang positif bagi komunitas pecinta burung untuk menyalurkan hobi dan mempererat persatuan antarwilayah. Kehadiran masyarakat yang tumpah ruah di lokasi lomba menandakan tingginya antusiasme terhadap kegiatan semacam ini, sekaligus menunjukkan eratnya hubungan antara TNI dengan rakyat.

Seluruh rangkaian kegiatan berjalan aman, tertib, dan lancar hingga Dengan suksesnya penyelenggaraan Dandim Cup II Kodim 1601/Sumba Timur berharap kegiatan serupa dapat terus berlanjut di tahun-tahun mendatang sebagai sarana memperkuat sinergi, melestarikan budaya kicau mania, sekaligus merayakan kebersamaan dalam semangat HUT TNI ke-80.

(Pendim 1601 ST)

  • Penulis: Rossa Rossa

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Kegiatan Pendampingan Pemberian Makanan Sehat Bergizi di Rote Timur

    Kegiatan Pendampingan Pemberian Makanan Sehat Bergizi di Rote Timur

    • calendar_month Rabu, 10 Des 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 9
    • 0Komentar

    Rote Ndao, 10 Desember 2025 – Program pendampingan pemberian makanan sehat bergizi kembali dilaksanakan di wilayah Koramil 1627-02/Rote Timur. Kegiatan berlangsung pada Rabu pagi pukul 07.00 Wita di Yayasan Terdinda Berkat Lancar, Desa Papela, Kecamatan Rote Timur, dengan pengawasan langsung dari Babinsa Serda Ismail Rahadat. Program ini diselenggarakan oleh pihak ketiga bekerja sama dengan BGN […]

  • Semarak Hari Ibu Nasional ke-97, Babinsa Mapin Kebak Dampingi Lomba Kreatif Warga

    Semarak Hari Ibu Nasional ke-97, Babinsa Mapin Kebak Dampingi Lomba Kreatif Warga

    • calendar_month Minggu, 21 Des 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 9
    • 0Komentar

    Sumbawa, NTB – Babinsa Desa Mapin Kebak, Koptu Ardyansyah, anggota Koramil 1607-04/Alas, menghadiri kegiatan peringatan Hari Ibu Nasional ke-97 yang dirangkaikan dengan berbagai lomba kreatif dan edukatif. Kegiatan tersebut berlangsung di Lapangan Sepak Bola Desa Mapin Kebak, Kecamatan Alas Barat, pada Minggu, 21 Desember 2025.   Peringatan Hari Ibu Nasional ke-97 ini diselenggarakan oleh Pemerintah […]

  • LDKS Madrasah Aliyah Al-Makruf: Babinsa Beri Materi Kedisiplinan untuk Bentuk Pemimpin Berkarakter

    LDKS Madrasah Aliyah Al-Makruf: Babinsa Beri Materi Kedisiplinan untuk Bentuk Pemimpin Berkarakter

    • calendar_month Minggu, 9 Nov 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 14
    • 0Komentar

    BALI – Denpasar, Dalam rangka menumbuhkan jiwa kepemimpinan, kedisiplinan, serta rasa tanggung jawab kepada siswa Aliyah Al-Makruf. Babinsa Desa Ubung Kaja, Serka Zainal Arifin, dan Serda Saidi Marjiono, memberikan materi guna kedisiplinan para siswa. bertempat di Sekolah Madrasah Aliyah Al-Makruf, di jalan Bina Kusuma Banjar Pemangkalan, Desa Ubung Kaja, Kecamatan Denpasar Utara, Kota Denpasar. Minggu, […]

  • Kodim 1609/Buleleng Gelar Pembinaan Lingkungan Hidup 2025: Ribuan Pohon Ditanam di Pantai Kerobokan

    Kodim 1609/Buleleng Gelar Pembinaan Lingkungan Hidup 2025: Ribuan Pohon Ditanam di Pantai Kerobokan

    • calendar_month Jumat, 14 Nov 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 16
    • 0Komentar

    Buleleng, 14 November 2025 — Kodim 1609/Buleleng kembali menunjukkan komitmennya dalam menjaga kelestarian lingkungan melalui pelaksanaan Program Pembinaan Lingkungan Hidup Tahun Anggaran 2025. Kegiatan ini berlangsung di kawasan Pantai Kerobokan, Kecamatan Sawan, Kabupaten Buleleng, pada Jumat, 14 November 2025, mulai pukul 07.00 hingga 11.45 WITA. Sebanyak 250 peserta turut terlibat dalam aksi peduli lingkungan tersebut. […]

  • Babinsa Koramil 1624-03/Lewoleba Pimpin Kerja Bakti Pembersihan Lingkungan

    Babinsa Koramil 1624-03/Lewoleba Pimpin Kerja Bakti Pembersihan Lingkungan

    • calendar_month Sabtu, 11 Okt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 43
    • 0Komentar

    Lembata – Babinsa Koramil 1624-03/Lewoleba, Sertu Aloysius Pea, memimpin kerja bakti pembersihan lingkungan di sekitar Kota Lewoleba. Kegiatan ini dilaksanakan bersama dengan dinas terkait, masyarakat, dan anak-anak sekolah di Kecamatan Nubatukan, Kabupaten Lembata, Sabtu ( 11/10/2025 ). Pembersihan lingkungan ini dilakukan di beberapa titik di Kota Lewoleba dan sekitarnya. Babinsa dan masyarakat bekerja sama untuk […]

  • Kodim 1602/Ende Tingkatkan Sinergi dengan Masyarakat Melalui Komsos dan Pamwil

    Kodim 1602/Ende Tingkatkan Sinergi dengan Masyarakat Melalui Komsos dan Pamwil

    • calendar_month Sabtu, 6 Sep 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 23
    • 0Komentar

    Ende, Babinsa Kodim 1602-02/Wolowaru, Serda Dol Mahatir, melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) dan Pengamanan Wilayah (Pamwil) di Desa Liabeke, Kecamatan Liotimur, Kabupaten Ende. Kegiatan ini berlangsung mulai pukul 09.30 WITA hingga selesai. Dalam kegiatan tersebut, Babinsa memantau langsung situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) di wilayah binaannya. Serda Dol Mahatir juga memberikan himbauan kepada masyarakat […]

expand_less