Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Uncategorized » Bangun Generasi Tangguh, Babinsa Tanamkan Disiplin dan Etika Pelajar

Bangun Generasi Tangguh, Babinsa Tanamkan Disiplin dan Etika Pelajar

  • account_circle Rossa Rossa
  • calendar_month Kamis, 10 Jul 2025
  • comment 0 komentar

Dompu, NTB – Dalam rangka menanamkan nilai-nilai nasionalisme dan memperkuat karakter generasi muda, Babinsa Koramil 1614-03/Hu’u melaksanakan kegiatan Pembinaan Kesadaran Bela Negara (PKBN) kepada para siswa SMP Negeri 1 Pajo, Kecamatan Pajo, Kabupaten Dompu, pada Kamis, 10 Juli 2025.

Kegiatan ini bertujuan untuk membentuk generasi muda yang memiliki semangat kebangsaan, disiplin, etika, serta perilaku positif di tengah pesatnya perkembangan zaman. Dalam sesi pembekalan, Babinsa memberikan pemahaman tentang arti penting bela negara yang tidak hanya sebatas angkat senjata, tetapi juga berkontribusi positif bagi bangsa melalui pendidikan, kedisiplinan, dan kepedulian sosial.

Materi yang disampaikan meliputi pembinaan karakter, pembentukan sikap disiplin, serta pemahaman nilai-nilai dasar Pancasila dan Undang-Undang Dasar 1945. Kegiatan ini menjadi bagian dari program pembinaan teritorial (Binter) TNI AD yang konsisten menjangkau generasi muda di wilayah binaan Koramil.

“Generasi muda adalah tulang punggung bangsa. Jika mereka dibekali dengan semangat cinta tanah air, maka masa depan negara ini akan cerah,” ujar Babinsa dalam sambutannya di hadapan para siswa.

Kegiatan berlangsung secara interaktif, di mana para siswa diberi ruang untuk berdiskusi dan menyampaikan pandangannya mengenai makna bela negara. Hal ini menciptakan suasana yang hangat dan edukatif, sekaligus mempererat hubungan antara TNI dengan masyarakat, khususnya kalangan pelajar.

Kepala SMPN 1 Pajo, yang turut hadir dalam kegiatan tersebut, menyampaikan apresiasinya atas inisiatif dan kepedulian TNI terhadap pendidikan karakter siswa. “Kami sangat terbantu dengan kehadiran Babinsa. Kegiatan ini memberikan pemahaman mendalam yang mungkin belum mereka peroleh di ruang kelas,” ujarnya.

(pendim1614/Dompu)

  • Penulis: Rossa Rossa

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Babinsa Koramil Wawo Aktif Patroli dan Ronda, Jaga Kondusivitas Desa
    NTB

    Babinsa Koramil Wawo Aktif Patroli dan Ronda, Jaga Kondusivitas Desa

    • calendar_month Sabtu, 8 Nov 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 16
    • 0Komentar

    Udayanaupdata.com – Bima _ Jumat malam di wilayah Koramil 1608-06/Wawo terasa lebih aman berkat aktifnya para Babinsa yang melaksanakan patroli dan ronda malam di desa-desa binaan. Di Desa Tarlawi, Sertu Iwan Setiawan bersama warga mengimbau agar masyarakat tidak mudah terpancing provokasi yang bisa merugikan diri sendiri dan orang lain. Ia juga mengingatkan agar warga selalu […]

  • Anjangsana Penuh Makna, Babinsa Bisel Ajak Warga Saling Peduli

    Anjangsana Penuh Makna, Babinsa Bisel Ajak Warga Saling Peduli

    • calendar_month Kamis, 11 Sep 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 24
    • 0Komentar

    NTT-Kefamenanu, Kamis 11 September 2025, Dengan semangat pengabdian dan jiwa kebersamaan, Babinsa terus melangkah tanpa lelah, Dalam rangka mempererat hubungan dengan Masyarakat, Babinsa Koramil 1618-04/Bisel, Kopda Robi Naisau, melaksanakan kegiatan anjangsana ke salah satu rumah warga binaannya di Desa Fatoin, Kecamatan Insana, Kabupaten Timor Tengah Utara (TTU).   Kegiatan ini merupakan bagian dari tugas pembinaan […]

  • Babinsa 1623-04/Sidemen bantu penanganan pohon tumbang yang menimpa pelinggih.

    Babinsa 1623-04/Sidemen bantu penanganan pohon tumbang yang menimpa pelinggih.

    • calendar_month Rabu, 3 Sep 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 23
    • 0Komentar

    KARANGASEM – Babinsa Desa Sangkan Gunung Koramil 1623-04/Sidemen Serka I Nengah Sukarta melaksanakan penanganan pohon tumbang, di wilayah Dusun Sanggem Desa Sangkan Gunung Kec.Sidemen Kab.Karangasem, pada Selasa (02/09/25). Cuaca hujan disertai angin kencang di wilayah Desa Sangkan Gunung pada Senin siang hingga sore hari mengakibatkan pohon tumbang jenis manggis dengan tinggi sekitar 10 meter dan […]

  • Dandim 1626/Bangli Hadiri Upacara Dewa Yadnya Pujawali Ngusaba Purnamaning Sasih Kapat di Pura Tuluk Biyu Batur

    Dandim 1626/Bangli Hadiri Upacara Dewa Yadnya Pujawali Ngusaba Purnamaning Sasih Kapat di Pura Tuluk Biyu Batur

    • calendar_month Selasa, 14 Okt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 17
    • 0Komentar

    Bangli – Komandan Kodim 1626/Bangli, Letkol Arm I Gede Arya Girinatha Utama, menghadiri kegiatan Upacara Dewa Yadnya Pujawali Ngusaba Purnamaning Sasih Kapat, Puncak Karya Lan Meprani yang berlangsung di Pura Tuluk Biyu Batur, Kecamatan Kintamani, Kabupaten Bangli, Selasa (14/10/2025). Upacara keagamaan yang sarat nilai spiritual dan budaya tersebut dipuput oleh Jero Mangku Gede Pura Tuluk […]

  • Bakti TNI untuk Masyarakat Wini, Satgas Pamtas Yonarhanud 2 Kostrad Karya Bakti Cat Rumah Warga

    Bakti TNI untuk Masyarakat Wini, Satgas Pamtas Yonarhanud 2 Kostrad Karya Bakti Cat Rumah Warga

    • calendar_month Jumat, 9 Jan 2026
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 8
    • 0Komentar

    Wini – Sebagai wujud kepedulian dan kemanunggalan TNI dengan rakyat di wilayah perbatasan, Satgas Pamtas RI–RDTL Sektor Barat Yonarhanud 2 Kostrad Pos Wini melaksanakan Karya Bakti untuk masyarakat Wini dengan melakukan pengecatan rumah salah satu warga di Desa Wini, Kec. Insana Utara, Kab. TTU. Kamis (08/01) Kegiatan bakti sosial tersebut dipimpin langsung oleh Wadanpos Wini, […]

  • Rapat Koordinasi HUT RI ke-80, Dandim 1601/Sumba Timur Tekankan Sinergi Antarinstansi

    Rapat Koordinasi HUT RI ke-80, Dandim 1601/Sumba Timur Tekankan Sinergi Antarinstansi

    • calendar_month Selasa, 12 Agt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 57
    • 0Komentar

    NTT-Sumba Timur – Komandan Kodim 1601/Sumba Timur, Letkol Inf Dobby Noviyanto S., S.E., menghadiri rapat lanjutan dalam rangka persiapan berbagai rangkaian kegiatan menyambut Hari Ulang Tahun ke-80 Kemerdekaan Republik Indonesia. Kegiatan ini berlangsung di Ruang Rapat Bupati Sumba Timur, Kelurahan Matawai, Kecamatan Kota Waingapu, pada Senin (11/08/2025). Rapat tersebut dipimpin langsung oleh unsur pimpinan daerah […]

expand_less