Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Uncategorized » Patroli Mandiri Koramil Kupang Libatkan Komponen Masyarakat Aktif

Patroli Mandiri Koramil Kupang Libatkan Komponen Masyarakat Aktif

  • account_circle Rossa Rossa
  • calendar_month Jumat, 19 Sep 2025
  • comment 0 komentar

NTT-KUPANG, – Koramil 1604-01/Kupang melaksanakan patroli mandiri sistem keamanan lingkungan (Siskamling) bersama sejumlah komponen masyarakat. Patroli ini dipimpin oleh Wadanramil 01/Kupang, Kapten Inf Donatus Jelatu, dengan tujuan menciptakan suasana aman dan tertib di wilayah seputaran Koramil. Kegiatan ini sekaligus mempererat hubungan antara TNI dan masyarakat sipil dalam menjaga stabilitas keamanan lingkungan. Kamis malam (18/09/2025), mulai pukul 20.30 hingga 22.30 WITA.

Kegiatan patroli melibatkan 20 personel gabungan, yang terdiri dari 8 anggota TNI dari Koramil 1604-01/Kupang, 9 anggota Himpunan Putra-Putri Keluarga Angkatan Darat (HIPAKAD), dan 3 anggota dari organisasi masyarakat Komando Kesiapsiagaan Angkatan Muda Muhammadiyah (KOKAM). Kolaborasi ini menjadi bentuk nyata sinergi lintas elemen dalam menjaga ketertiban malam hari, khususnya di titik-titik rawan gangguan keamanan.

Rute patroli mencakup sejumlah wilayah strategis dan padat aktivitas masyarakat, dimulai dari Koramil 01/Kupang menuju Pasir Panjang, SPBU Oesapa, Pantai Warna, STIM, Pantai Lasiana, Patung Burung, Jembatan Liliba, Tamnos, Oebobo, Perumnas, dan kembali ke markas Koramil. Sepanjang perjalanan, personel gabungan melakukan pemantauan situasi dan memberikan imbauan kepada warga untuk turut serta menjaga keamanan lingkungan masing-masing.

Kapten Inf Donatus Jelatu menyampaikan bahwa patroli ini akan terus digelar secara rutin sebagai bagian dari langkah preventif menghadapi potensi gangguan kamtibmas di wilayah Kupang. “Kami mengajak masyarakat untuk lebih peduli terhadap lingkungan sekitar dan bersama-sama menjaga suasana kondusif di malam hari,” ujarnya. (Pendim1604).

  • Penulis: Rossa Rossa

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • TNI Hadir untuk Rakyat, Babinsa Sukasada Sigap Tangani Musibah Kebakaran di Silangjana

    TNI Hadir untuk Rakyat, Babinsa Sukasada Sigap Tangani Musibah Kebakaran di Silangjana

    • calendar_month Minggu, 26 Okt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 18
    • 0Komentar

    Sukasada, Sabtu (25 Oktober 2025) – Babinsa Desa Silangjana Koramil 1609-05/Sukasada Serma Mujiburrahman menunjukkan kepedulian dan tanggung jawab sosialnya sebagai aparat kewilayahan dengan terjun langsung membantu warga yang tertimpa musibah kebakaran rumah akibat korsleting listrik di Dusun Dajan Margi, Desa Silangjana, Kecamatan Sukasada, Kabupaten Buleleng. Kebakaran terjadi pada Sabtu dini hari sekitar pukul 03.10 Wita, […]

  • ‎Kapten Inf Abdul Wahab dan Anggota Koramil 1615-11 Bersama Warga Perbaiki Pipa Air

    ‎Kapten Inf Abdul Wahab dan Anggota Koramil 1615-11 Bersama Warga Perbaiki Pipa Air

    • calendar_month Sabtu, 20 Sep 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 24
    • 0Komentar

    ‎Lombok Timur – Danramil 1615-11/Aikmel, Kapten Inf Abdul Wahab, bersama anggota melaksanakan kegiatan korve di aliran sungai Dusun Cepak Lauk, Desa Aikmel, Kecamatan Aikmel, Kabupaten Lombok Timur, pada Jumat (19/09/2025). ‎ ‎Kegiatan tersebut dilakukan untuk memperbaiki pipa air yang rusak akibat banjir pasca hujan deras yang melanda wilayah setempat. ‎ ‎Kerusakan pipa air membuat warga […]

  • Dandim Jembrana Pimpin Upacara 17-an: Prajurit Diminta Siaga Bencana dan Nataru

    Dandim Jembrana Pimpin Upacara 17-an: Prajurit Diminta Siaga Bencana dan Nataru

    • calendar_month Rabu, 17 Des 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 38
    • 0Komentar

    Jembrana – Komando Distrik Militer (Kodim) 1617/Jembrana menggelar kegiatan Upacara Bendera 17-an Gabungan se-Garnisun Jembrana. Kegiatan ini dilaksanakan di Lapangan Apel Makodim 1617/Jembrana, Jalan Ngurah Rai No. 135, Kelurahan Dauhwaru, Kec./Kab. Jembrana, pada hari Rabu, 17 Desember 2025.   Bertindak selaku Inspektur Upacara (Irup) adalah Dandim 1617/Jembrana, Letkol Inf Sy. Gafur Thalib, S.I.P., M.Si. Sedangkan […]

  • Koramil 1621-03/Mollo Utara Patroli Pasar, Imbau Warga Jaga Keamanan dan Kesehatan.

    Koramil 1621-03/Mollo Utara Patroli Pasar, Imbau Warga Jaga Keamanan dan Kesehatan .

    • calendar_month Selasa, 13 Jan 2026
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 1
    • 0Komentar

    MOLLO UTARA — Dalam rangka memastikan stabilitas keamanan wilayah serta memberikan edukasi kepada masyarakat, Koramil 1621-03/Mollo Utara melaksanakan kegiatan patroli rutin di seputaran Pasar Kapan, Kecamatan Mollo Utara, Selasa (13/01/2026). Kegiatan Patroli tersebut mulai pada pukul 08.45 WITA dilaksanakan oleh Piket Koramil yang terdiri dari Sertu Dona Oematan dan Kopda Ekas Nunis, berlangsung dari pagi […]

  • PKL, Pelajar, dan Warga Rabadompu Barat Bersatu Rapiakan Lapangan Pahlawan Raba

    PKL, Pelajar, dan Warga Rabadompu Barat Bersatu Rapiakan Lapangan Pahlawan Raba

    • calendar_month Sabtu, 11 Okt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 66
    • 0Komentar

    Rabadompu Barat, Sabtu 11 Oktober 2025 – Pukul 07.15 Wita – Serda Israh, Babinsa Kelurahan Rabadompu Barat dari Koramil 1608-01/Rasana’e memimpin kegiatan gotong royong berbarengan dengan para pelaku lapak PKL, siswa-siswi SMAN 3, SDN 39, SDN 26, serta warga setempat di area seputar Lapangan Pahlawan Raba. Kegiatan ini juga dihadiri Lurah Kelurahan Rabadompu Barat, kepala […]

  • Danramil 1608-03/Sape Pimpin Anggota pada Upacara Proklamasi Kemerdekaan RI ke-80

    Danramil 1608-03/Sape Pimpin Anggota pada Upacara Proklamasi Kemerdekaan RI ke-80

    • calendar_month Minggu, 17 Agt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 113
    • 0Komentar

    Upacara peringatan detik-detik Proklamasi Kemerdekaan Republik Indonesia ke-80 Tahun 2025 digelar di Lapangan Semangka Desa Naru, Kecamatan Sape, Kabupaten Bima, pada Minggu, 17 Agustus 2025. Anggota Koramil 1608-03/Sape dipimpin Lettu Inf Ruslin, turut mengikuti jalannya pengibaran bendera merah putih. Acara tersebut dihadiri oleh berbagai unsur, seperti Camat Sape, Kapolsek Sape, anggota DPRD Kab. Bima Dapil […]

expand_less