Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Uncategorized » Babinsa Kodim 1602/Ende Hadiri Penyaluran BLT Ekstrem Tahap II di Desa Rangalaka

Babinsa Kodim 1602/Ende Hadiri Penyaluran BLT Ekstrem Tahap II di Desa Rangalaka

  • account_circle Rossa Rossa
  • calendar_month Rabu, 17 Sep 2025
  • comment 0 komentar

Ende, Babinsa Koramil 1602-04/Maurole, Sertu Denis Fernandes dan Kopda Muhamad Samin, menghadiri kegiatan penyaluran Bantuan Langsung Tunai (BLT) Kemiskinan Ekstrem Tahap II di Desa Rangalaka, Kecamatan Kota Baru, Kabupaten Ende. Kegiatan ini dilaksanakan pada hari Rabu, 17 September 2025, mulai pukul 10.46 WITA hingga selesai.

Penyaluran BLT ini bersumber dari Dana Desa Tahun Anggaran 2025, yang mencakup alokasi untuk bulan April, Mei, dan Juni. Bantuan disalurkan kepada 36 Keluarga Penerima Manfaat (KPM), dengan nominal Rp300.000 per bulan per keluarga. Total anggaran yang disalurkan dalam kegiatan ini mencapai Rp32.400.000.

Dalam kegiatan tersebut, turut hadir Camat Kota Baru Agustinus M. Sangu, S.H beserta staf, Kepala Desa Rangalaka Antonius Mola, Ketua BPD Kristovorus De Leon, para Babinsa dari Koramil 1602-04/Maurole, serta masyarakat penerima bantuan.

Kehadiran Babinsa dalam kegiatan ini merupakan bentuk dukungan TNI terhadap program pemerintah dalam penanggulangan kemiskinan ekstrem dan sekaligus bagian dari pelaksanaan tugas teritorial di wilayah binaan. Selain itu, kehadiran Babinsa juga bertujuan untuk memastikan bahwa proses penyaluran bantuan berjalan dengan aman, tertib, dan tepat sasaran.

Kegiatan ini mencerminkan sinergi antara pemerintah daerah, aparat desa, dan TNI dalam upaya meningkatkan kesejahteraan masyarakat, khususnya di wilayah pedesaan yang terdampak kemiskinan ekstrem.

  • Penulis: Rossa Rossa

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • ‎Babinsa Dukung Semangat Sportivitas dalam Lomba Balap Ojek Gabah Desa Kakiang

    ‎Babinsa Dukung Semangat Sportivitas dalam Lomba Balap Ojek Gabah Desa Kakiang

    • calendar_month Sabtu, 25 Okt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 14
    • 0Komentar

    ‎NTB, Sumbawa (25 Oktober 2025) — Suasana penuh semangat dan keceriaan tampak di area persawahan Desa Kakiang, Kecamatan Moyo Hilir, Kabupaten Sumbawa. Ratusan warga memadati lokasi kegiatan Lomba Balap Ojek Gabah, sebuah tradisi unik yang menjadi ajang hiburan rakyat sekaligus wadah menumbuhkan kebersamaan masyarakat pedesaan. ‎ ‎Kegiatan yang digelar mulai pukul 09.00 WITA tersebut dibuka […]

  • Danramil 1608-06/Wawo dan Persit Gelar Karya Bakti Bantu Korban Bencana di Desa Raba

    Danramil 1608-06/Wawo dan Persit Gelar Karya Bakti Bantu Korban Bencana di Desa Raba

    • calendar_month Sabtu, 23 Agt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 82
    • 0Komentar

    Pada Sabtu, 23 Agustus 2025 , Danramil 1608-06/Wawo Kapten Inf. Armansyah bersama Ketua Persit Kartika Candra Kirana Ranting 7 Koramil 1608-06/Wawo dan anggota menggelar kegiatan Karya Bakti serta Bakti Sosial dalam rangka membantu korban kebakaran di Desa Raba, Kecamatan Wawo, Kabupaten Bima. Kegiatan dihadiri pula oleh Kepala Desa Raba, Bapak Syamsuddin, serta korban penerima bantuan, […]

  • Pasiops Kodim 1601/Sumba Timur Hadiri Penerimaan 47 Peserta Komcad TNI 2025 di Rumah Jabatan Bupati

    Pasiops Kodim 1601/Sumba Timur Hadiri Penerimaan 47 Peserta Komcad TNI 2025 di Rumah Jabatan Bupati

    • calendar_month Sabtu, 6 Des 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 12
    • 0Komentar

    NTT – Sumba Timur. Pasiops Kodim 1601/Sumba Timur, Lettu Inf Rafael Tende, menghadiri undangan acara penerimaan 47 peserta Komponen Cadangan (Komcad) TNI Tahun 2025 dari kawasan transmigrasi di Kabupaten Sumba Timur. Kegiatan ini berlangsung di Rumah Jabatan Bupati Sumba Timur, Kelurahan Hambala, Kecamatan Kota Waingapu, Kabupaten Sumba Timur, pada Sabtu (06/12/2025). Acara penerimaan tersebut dipimpin […]

  • Babinsa Koramil 1618-05/Biut Ajak Petani Jalin Komunikasi dan Kebersamaan

    Babinsa Koramil 1618-05/Biut Ajak Petani Jalin Komunikasi dan Kebersamaan

    • calendar_month Senin, 18 Agt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 23
    • 0Komentar

    NTT-Kefamenanu., Senin 18 Agustus 2025, Dalam rangka memperkuat tugas kewilayahan sekaligus meningkatkan kemanunggalan TNI dengan rakyat, Babinsa Koramil 1618-05/Biut, Sertu Arnoldus Yansen, melaksanakan komunikasi sosial (komsos) bersama para petani di Desa Boro, Kecamatan Biboki Utara, Kabupaten TTU. Kegiatan ini menjadi wadah silaturahmi Babinsa dengan masyarakat, khususnya petani, yang merupakan mitra strategis dalam mendukung ketahanan pangan […]

  • Babinsa Keliki Bersinergi dengan Pecalang Laksanakan Pembersihan Ranting Pohon

    Babinsa Keliki Bersinergi dengan Pecalang Laksanakan Pembersihan Ranting Pohon

    • calendar_month Sabtu, 18 Okt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 12
    • 0Komentar

    Gianyar – Tegallalang, Sabtu (18/10/2025) Dalam rangka menjaga keamanan dan kenyamanan masyarakat, Babinsa Desa Keliki Koramil 1616-06/Tegallalang Sertu Dewa Made Sudiarta bersama Pecalang Desa Adat Keliki melaksanakan kegiatan pengamanan serta pengaturan arus lalu lintas pada kegiatan pemotongan dan pembersihan dahan serta ranting pohon di sepanjang jalan raya Desa Keliki menuju Desa Kedewatan, Kecamatan Ubud, Kabupaten […]

  • Babinsa Koramil 08/Pratim Gelar Patroli Malam Bersama Aparat Desa

    Babinsa Koramil 08/Pratim Gelar Patroli Malam Bersama Aparat Desa

    • calendar_month Minggu, 7 Des 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 8
    • 0Komentar

      Lombok Tengah – Babinsa jajaran Koramil 08/Praya Timur (Pratim) kembali menunjukkan komitmennya dalam menjaga keamanan dan ketertiban wilayah dengan melaksanakan patroli malam bersama aparat desa secara serentak, Minggu (7/12/2025). Kegiatan ini menyasar sejumlah titik rawan yang berada di wilayah binaan, termasuk pemukiman warga, jalan utama, serta area fasilitas umum yang kerap menjadi perhatian dalam […]

expand_less