Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Uncategorized » Musyawarah Desa Fatelilo Fokus pada Pencegahan Stunting dan Perencanaan Pembangunan

Musyawarah Desa Fatelilo Fokus pada Pencegahan Stunting dan Perencanaan Pembangunan

  • account_circle Rossa Rossa
  • calendar_month Selasa, 16 Sep 2025
  • comment 0 komentar

Rote Ndao, 16 September 2025 – Babinsa Koramil 1627-02/Pantai Baru, Serda Roni Riberu, menghadiri undangan Rapat Musyawarah Desa (Musdes) Tahun Anggaran 2026 yang digelar di Kantor Desa Fatelilo, Kecamatan Pantai Baru, Kabupaten Rote Ndao, Selasa (16/9/2025) pukul 09.00 WITA.

Musdes ini membahas dua agenda penting, yakni Rembuk Stunting Tahun 2026 dan Musyawarah Perencanaan Pembangunan Desa (Musrenbangdes) Tahun 2026.

Turut hadir dalam kegiatan tersebut Camat Pantai Baru, Danramil 1627-02/Pantai Baru yang diwakili Babinsa, Kapolsek Pantai Baru yang diwakili Bhabinkamtibmas, perwakilan P3MD Kabupaten Rote Ndao, PDTI, PLD Kecamatan Pantai Baru, Ketua dan anggota BPD, Ketua TP-PKK, KPM dan Bidan Desa, Kader Posyandu, tokoh masyarakat, kepala sekolah, hingga kepala dusun.

Usulan Rembuk Stunting

Dalam sesi rembuk stunting, para kader dan masyarakat menyampaikan sejumlah usulan, di antaranya:

  1. Pemberian susu untuk balita.

  2. Peningkatan gizi bagi balita dan ibu hamil.

  3. Penyediaan timbangan digital.

  4. Pembuatan jamban bagi masyarakat yang belum memiliki.

  5. Rehabilitasi Posyandu.

  6. Pengadaan kursi, meja, dan ATK untuk Posyandu.

Perencanaan Pembangunan Desa

Sementara itu, Musyawarah Perencanaan Pembangunan Desa (Musrenbangdes) menghasilkan kesepakatan yang mengacu pada hasil musyawarah dusun sebelumnya, antara lain:

  • Penambahan fiber 50 unit.

  • Pengadaan mesin dan perpipaan di Dusun Susioen dan Dusun Lelilo.

  • Laptop 1 unit dan In Focus 1 unit.

  • Pembangunan Rumah Layak Huni (RLH) sebanyak 5 unit.

  • Mesin pompa air 20 unit.

  • Kultivator Honda.

  • Pipa PVC 2 dim.

  • Program PKT.

  • Paronisasi 50 ekor.

  • Pembangunan rumah baliho.

  • Kader KIT.

Kegiatan rapat berlangsung dalam suasana tertib, aman, dan lancar dengan partisipasi aktif dari seluruh peserta.

Musyawarah Desa ini menjadi bagian penting dalam perencanaan pembangunan dan upaya peningkatan kualitas kesehatan masyarakat, khususnya dalam pencegahan stunting yang masih menjadi perhatian serius pemerintah daerah.

  • Penulis: Rossa Rossa

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Babinsa Koramil 1627-03/Batutua Terima Material Pembangunan KDKMP di Desa Oelua

    Babinsa Koramil 1627-03/Batutua Terima Material Pembangunan KDKMP di Desa Oelua

    • calendar_month Selasa, 13 Jan 2026
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 25
    • 0Komentar

    Rote Ndao – Babinsa Koramil 1627-03/Batutua, Sertu Jose Timo, melaksanakan kegiatan monitoring sekaligus menerima material pembangunan KDKMP yang berlokasi di Desa Oelua, Kecamatan Loaholu, Kabupaten Rote Ndao. Kegiatan tersebut berlangsung pada Selasa, 13 Januari 2026, sekitar pukul 11.42 WITA. Material yang diterima di lokasi pembangunan KDKMP meliputi dua unit argo, sepuluh buah ember, enam buah […]

  • Babinsa Koramil 1628-01/Taliwang Giat Ciptakan Lingkungan Aman dan Damai di Brang Ene
    NTB

    Babinsa Koramil 1628-01/Taliwang Giat Ciptakan Lingkungan Aman dan Damai di Brang Ene

    • calendar_month Kamis, 13 Nov 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 13
    • 0Komentar

    Sumbawa Barat – NTB, Babinsa se-Kecamatan Brang Ene dari Koramil 1628-01/Taliwang kembali menunjukkan dedikasinya dalam menjaga keamanan dan keharmonisan wilayah. Pada Selasa, (13/112025), pukul 09.00 Wita, para Babinsa menghadiri Rapat Bersama untuk Mewujudkan Lingkungan Aman, Damai, dan Bermartabat yang digelar di Kantor Kecamatan Brang Ene. Babinsa hadir sebagai garda terdepan dalam mendukung terciptanya lingkungan yang […]

  • Monitoring Wilayah, Babinsa Koramil Pantai Baru Sekaligus Bantu Warga Bangun Rumah

    Monitoring Wilayah, Babinsa Koramil Pantai Baru Sekaligus Bantu Warga Bangun Rumah

    • calendar_month Senin, 22 Sep 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 77
    • 0Komentar

    Rote Ndao, 22 September 2025 – Dalam rangka mempererat kebersamaan dengan masyarakat, Babinsa Koramil 1627-03 Pantai Baru, Serda Roni Riberu, melaksanakan kegiatan monitoring wilayah binaan sekaligus bergotong royong bersama warga di Desa Sonimanu, Kecamatan Pantai Baru, Kabupaten Rote Ndao, Senin (22/9). Kegiatan gotong royong tersebut dilakukan bersama masyarakat dan para tukang yang tengah bekerja menyekop […]

  • Masyarakat Desa Ncera Sambut Positif Pembangunan Irigasi P3-TGAI untuk Pertanian Lebih Baik
    NTB

    Masyarakat Desa Ncera Sambut Positif Pembangunan Irigasi P3-TGAI untuk Pertanian Lebih Baik

    • calendar_month Minggu, 16 Nov 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 11
    • 0Komentar

    Woha _ Sabtu, 15 November 2025, Serda Arifin selaku Babinsa Desa Ncera Posramil Belo Koramil 1608-04/Woha melaksanakan pengawalan dan pendampingan kegiatan peletakan batu pertama Program Peningkatan Tata Guna Air Irigasi (P3-TGAI) yang dilaksanakan di So Tolo Ncangga, Desa Ncera, Kecamatan Belo, Kabupaten Bima. Proyek pembangunan irigasi ini memiliki panjang 300 meter, lebar 50 meter, dan […]

  • Pengamanan Natal, Babinsa Desa Luar Pastikan Ibadah Berjalan Aman dan Khidmat
    NTB

    Pengamanan Natal, Babinsa Desa Luar Pastikan Ibadah Berjalan Aman dan Khidmat

    • calendar_month Minggu, 21 Des 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 10
    • 0Komentar

    Sumbawa, NTB – Dalam rangka menjaga situasi keamanan dan ketertiban masyarakat, Babinsa Desa Luar Sertu Abubakar, anggota Koramil 1607-04/Alas bersama Anggota Polsek Alas, melaksanakan pengamanan kegiatan perayaan Natal yang berlangsung di Gereja Pantekosta Di Indonesia (GPDI), Dusun Serba Mutiara, Desa Luar, Kecamatan Alas, Kabupaten Sumbawa, Minggu (21/12/2025) pukul 15.30 WITA.   Perayaan Natal yang mengusung […]

  • Jaga Kekompakan Babinsa Koramil 01 Kota So’e Kerja Bakti Bersama Masyarakat Bangun Bak Air

    Jaga Kekompakan Babinsa Koramil 01 Kota So’e Kerja Bakti Bersama Masyarakat Bangun Bak Air

    • calendar_month Selasa, 23 Sep 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 20
    • 0Komentar

    So’e – Babinsa Koramil 01/Kota So’e Jajaran Kodim 1621/TTS kopda Agus Bantaika Laksanakan Kerja Bhakti Bersama masyarakat bangun bak air di Dusun A Desa nule Kec.Amanuban Barat Kab.Timor Tengah Selatan Senin (22-09-2025) Kegiatan ini di lakukan guna menjaga kekompakan, menjalin silaturahmi dan soliditas bersama warga binaan di Desa Nule. Terpantau Dengan semangat gotong royong Babinsa […]

expand_less