Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Uncategorized » Babinsa Desa Batu Putih Hadiri Rapat Revitalisasi TPA di Kabupaten Sumbawa Barat

Babinsa Desa Batu Putih Hadiri Rapat Revitalisasi TPA di Kabupaten Sumbawa Barat

  • account_circle Rossa Rossa
  • calendar_month Senin, 15 Sep 2025
  • comment 0 komentar

Sumbawa Barat – NTB, Babinsa Desa Batu Putih, Koramil 1628-01/Taliwang, Serda Edison, menghadiri rapat diskusi laporan pendahuluan Revitalisasi Detail Engineering Desain (DED) Tempat Pembuangan Akhir (TPA) Desa Batu Putih, Senin (15/9/2025).

Rapat yang dilaksanakan di Aula Kantor Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kabupaten Sumbawa Barat ini dihadiri oleh Kepala Dinas LH beserta jajaran, Kepala Bidang Pengelolaan Persampahan, Bidang Sumber Daya Air, Bidang Tata Ruang, serta UPTD Persampahan. Hadir pula Kepala Desa Batu Putih, BPD, Bhabinkamtibmas, Danramil 1628-01/Taliwang yang diwakili Danpos Brang Rea, serta tokoh masyarakat setempat.

Agenda rapat membahas rancangan revitalisasi TPA Batu Putih guna meningkatkan sistem pengelolaan sampah yang lebih terstruktur, modern, dan ramah lingkungan.
Dalam kesempatan itu, Babinsa Desa Batu Putih menegaskan bahwa kehadirannya merupakan bentuk dukungan TNI AD terhadap upaya pemerintah daerah dalam menjaga kelestarian lingkungan.

“Kami selaku Babinsa akan terus bersinergi dengan pemerintah daerah dan masyarakat. Revitalisasi TPA ini sangat penting karena berkaitan langsung dengan kebersihan lingkungan dan kesehatan masyarakat,” ungkap Serda Edison.

Kehadiran Babinsa bersama unsur terkait menjadi bukti nyata sinergitas lintas sektor dalam mendukung pembangunan daerah, khususnya di bidang lingkungan hidup.
Kegiatan rapat berjalan dengan aman, tertib, dan lancar hingga selesai.

(Pendim 1628/KSB).

  • Penulis: Rossa Rossa

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Masyarakat Desa Kuru Sare Sambut Antusias Kehadiran Babinsa Koramil Detusoko
    NTT

    Masyarakat Desa Kuru Sare Sambut Antusias Kehadiran Babinsa Koramil Detusoko

    • calendar_month Minggu, 10 Agt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 24
    • 0Komentar

    Ende, Serka Yeremias Nggaro, Babinsa Koramil 1602-03/Detusoko, menggelar kegiatan monitoring, komunikasi sosial (Komsos), dan pengamanan wilayah (Pamwil) di Desa Kuru Sare, Kecamatan Lepkes, Kabupaten Ende, pada Minggu pagi pukul 09.30 WITA. Dalam kegiatan tersebut, Babinsa aktif memantau situasi dan kondisi keamanan di wilayah binaan serta memberikan himbauan kepada warga untuk menjaga kesehatan di tengah perubahan […]

  • Babinsa Koramil 1602-01/Ende Aktif Pantau Wilayah Lewat Kegiatan Komsos dan Hanpangan

    Babinsa Koramil 1602-01/Ende Aktif Pantau Wilayah Lewat Kegiatan Komsos dan Hanpangan

    • calendar_month Kamis, 7 Agt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 25
    • 0Komentar

    Ende, Babinsa Koramil 1602-01/Ende, Pratu Taufik Muhamad, melaksanakan kegiatan Hanpangan, Komunikasi Sosial (Komsos), dan Pengamanan Wilayah (Pamwil) di Dusun Ngajo, Desa Ndetuzea, Kecamatan Nangapanda, Kabupaten Ende. Kegiatan dimulai pukul 09.00 Wita dan berlangsung hingga selesai dengan lancar dan tertib. Dalam kegiatan tersebut, Babinsa bersama warga melakukan pembukaan dan pembersihan lahan kebun pisang milik Bapak Umar […]

  • Tanamkan nilai luhur Pancasila pada masyarakat, Kodim 1623/Karangasem gelar kegiatan pembinaan falsafah hidup berbangsa dan bernegara

    Tanamkan nilai luhur Pancasila pada masyarakat, Kodim 1623/Karangasem gelar kegiatan pembinaan falsafah hidup berbangsa dan bernegara

    • calendar_month Selasa, 23 Sep 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 16
    • 0Komentar

    KARANGASEM – Sebagai upaya memperkuat karakter bangsa, menanamkan nilai luhur Pancasila pada masyarakat, Kodim 1623/Karangasem menggelar kegiatan pembinaan falsafah hidup berbangsa dan bernegara Ta.2025 bertempat di Aula Kodim 1623/Kodim 1623/Karangasem Jln. Jendral Sudirman Link. Janggapati Kel. Subagan Kec/Kab. Karangasem pada Senin (22/09/25) Kegiatan pembinaan falsafah hidup berbangsa dan bernegara Ta.2025 Kodim 1623/Karangasem kali ini mengusung […]

  • Pererat Hubungan Dengan Masyarakat dan Memberikan Edukasi Terkait Isu Aktual

    Pererat Hubungan Dengan Masyarakat dan Memberikan Edukasi Terkait Isu Aktual

    • calendar_month Rabu, 9 Jul 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 36
    • 0Komentar

    Bangli – Sebagai wujud nyata peran Babinsa dalam melaksanakan pembinaan teritorial di wilayah binaan, Babinsa Desa Landih, Koramil 1626-01/Bangli, Serma I Komang Juni Suantara, melaksanakan Komunikasi Sosial (Komsos) dengan warga binaannya di Kios Obat Pertanian milik I Nyoman Tana (42), Dusun/Desa Landih, Kecamatan/Kabupaten Bangli. Rabu (9/7/25). Kegiatan Komsos ini dilakukan sebagai bagian dari upaya pembinaan […]

  • Babinsa Jehem Dampingi Posyandu Balita sebagai Bentuk Dukungan Kesehatan Anak

    Babinsa Jehem Dampingi Posyandu Balita sebagai Bentuk Dukungan Kesehatan Anak

    • calendar_month Rabu, 17 Des 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 10
    • 0Komentar

    Bangli – Dalam rangka mendukung program pemerintah di bidang kesehatan masyarakat, khususnya kesehatan ibu dan anak, Babinsa Desa Jehem Koramil 1626-03/Tembuku, Sertu Kadek Muliana, melaksanakan pendampingan dan pemantauan kegiatan Posyandu Balita yang bertempat di Desa Jehem, Kecamatan Tembuku, Kabupaten Bangli, Rabu (17/12/2025). Kegiatan Posyandu Balita tersebut diselenggarakan oleh Puskesmas Pembantu Desa Jehem bersama kader Posyandu […]

  • Babinsa Desa Sanda Terlibat Aktif dalam Rapat HUT STT, Mendorong Kepemudaan yang Berprestasi

    Babinsa Desa Sanda Terlibat Aktif dalam Rapat HUT STT, Mendorong Kepemudaan yang Berprestasi

    • calendar_month Minggu, 13 Jul 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 40
    • 0Komentar

    Tabanan – Babinsa Desa Sanda, Koramil 1619-03/Pupuan Serma I Ketut Wendi Sastradi, turut menghadiri rapat pembahasan persiapan Hari Ulang Tahun (HUT) Sekaa Teruna Teruni (STT) Karang Taruna Permaisada yang akan dilaksanakan pada Sabtu, 19 Juli 2025 mendatang. Kegiatan ini digelar di Balai Banjar Desa Sanda dan dihadiri oleh para pengurus STT, tokoh pemuda, serta perangkat […]

expand_less