Solidaritas Tanpa Batas, TNI dan PMI Manggarai Rayakan HUT Lewat Donor Darah
- account_circle Rossa Rossa
- calendar_month Minggu, 14 Sep 2025
- comment 0 komentar

Ruteng, 13 September 2025 – Suasana Lapangan Natas Labar di Jalan Motang Rua, Kelurahan Watu, Kecamatan Langke Rembong, Kabupaten Manggarai, tampak semarak sejak pagi. Ratusan warga dari berbagai kalangan memadati lokasi dalam rangka mengikuti kegiatan Donor Darah Bakti Teritorial Prima yang digelar oleh Kodim 1612/Manggarai, Sabtu (13/9/2025).
Aksi kemanusiaan ini diselenggarakan untuk memperingati Hari Ulang Tahun ke-80 Tentara Nasional Indonesia (TNI) sekaligus HUT ke-80 Palang Merah Indonesia (PMI).
Acara ini dihadiri oleh sejumlah tokoh penting, antara lain Wakil Bupati Manggarai Fabianus Abu, S.Pd, Dandim 1612/Manggarai Letkol Arh Amos Comonius Silaban, S.H., M.M., Ketua PMI Manggarai Hironnymus A. Kaunang, jajaran perwira TNI, Ketua Persit KCK Cabang XVII Kodim 1612/Manggarai Ny. Resda Amos Comonius Silaban, serta perwakilan TNI-Polri, Brimob, BUMN/BUMD, tenaga kesehatan, pelajar, dan masyarakat umum.
Dalam sambutannya, Letkol Arh Amos Comonius Silaban menegaskan bahwa kegiatan donor darah ini bukan sekadar simbolis, melainkan bentuk nyata pengabdian dan kepedulian TNI terhadap masyarakat.
“Donor darah adalah bagian dari bakti kami untuk kemanusiaan. Setetes darah yang disumbangkan hari ini bisa menjadi penyelamat nyawa bagi sesama,” ungkap Dandim.
Ia juga menekankan bahwa kegiatan ini sejalan dengan semangat HUT TNI ke-80 yang mengangkat tema “TNI Bersama Rakyat”, meneguhkan kembali hubungan yang erat antara prajurit dan masyarakat.
Wakil Bupati Manggarai, Fabianus Abu, memberikan apresiasi atas inisiatif TNI dalam kegiatan sosial ini.
“Saya sangat mengapresiasi Kodim 1612/Manggarai yang tak hanya menjalankan tugas pertahanan, tetapi juga menunjukkan komitmen terhadap kesehatan dan kemanusiaan. Sinergi seperti ini harus terus kita jaga dan kembangkan,” ujarnya.
Pantauan di lokasi menunjukkan antusiasme tinggi dari peserta yang berasal dari berbagai latar belakang. Mereka tampak tertib mengantre untuk mendonorkan darah, dengan didampingi tenaga medis dari PMI yang sigap melayani.
Kegiatan ini menjadi simbol kolaborasi dua institusi penting bangsa—TNI dan PMI—yang meskipun memiliki peran berbeda, sama-sama berdedikasi untuk melindungi dan melayani masyarakat.
- Penulis: Rossa Rossa

Saat ini belum ada komentar