Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Bali » Latihan Teritorial Kodim Kupang Fokus pada Taktik Gerilya Blok Operasi

Latihan Teritorial Kodim Kupang Fokus pada Taktik Gerilya Blok Operasi

  • account_circle Rossa Rossa
  • calendar_month Selasa, 15 Jul 2025
  • comment 0 komentar

NTT-KUPANG, — Kodim 1604/Kupang menggelar Latihan Teknis Teritorial Tahun 2025 sebagai bagian dari upaya peningkatan profesionalisme aparat kewilayahan dalam menjalankan tugas pembinaan teritorial. Latihan ini dijadwalkan berlangsung selama tiga hari, dengan sesi teori dan praktik lapangan. Selasa (15/07/2025).

Para Gumil (guru militer) yang terlibat dalam kegiatan ini antara lain Pasiopsdim 1604/Kupang Mayor Inf Agus Arianto, Mayor Inf Sudirman, Kapten Inf Alexander Manirili, dan Peltu I Wayan Sukamtara. Mereka menyampaikan materi utama seputar Blok Operasi Gerilya, yang menjadi bagian penting dalam strategi operasi militer wilayah.

Kegiatan latihan ini tidak hanya dilakukan di ruangan Aula, tetapi juga dilanjutkan dengan praktik lapangan untuk memberikan gambaran nyata kepada peserta dalam mengaplikasikan teori yang diterima. Praktik ini diharapkan mampu meningkatkan kesiapan dan kemampuan teritorial prajurit Kodim 1604/Kupang.

Latihan teknis teritorial ini merupakan agenda tahunan yang penting untuk memastikan aparat komando kewilayahan memiliki keterampilan taktis serta pemahaman strategis terhadap wilayah binaannya. Komando berharap kegiatan ini membentuk prajurit yang tanggap, terampil, dan siap menghadapi tantangan tugas ke depan. (Pendim1604).

  • Penulis: Rossa Rossa

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • HUT ke-80 TNI, Dandim 1628/Sumbawa Barat Tekankan Kemanunggalan TNI dan Rakyat

    HUT ke-80 TNI, Dandim 1628/Sumbawa Barat Tekankan Kemanunggalan TNI dan Rakyat

    • calendar_month Minggu, 26 Okt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 47
    • 0Komentar

    Sumbawa Barat, NTB – Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-80 Tentara Nasional Indonesia (TNI), Kodim 1628/Sumbawa Barat menggelar malam hiburan dan syukuran di Lapangan Makodim 1628/Sumbawa Barat, Jl. Labuhan Balad No. 03, Kelurahan Bugis, Kecamatan Taliwang, Sabtu (25/10/2025). Kegiatan yang berlangsung mulai pukul 19.00 WITA tersebut dipimpin langsung oleh Dandim 1628/Sumbawa Barat Letkol […]

  • Koramil 1627-02 Pantai Baru Pastikan Keamanan Bongkar Muat KMP Kalibodri di Pelabuhan Fery

    Koramil 1627-02 Pantai Baru Pastikan Keamanan Bongkar Muat KMP Kalibodri di Pelabuhan Fery

    • calendar_month Kamis, 13 Nov 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 15
    • 0Komentar

    Rote Ndao, 13 November 2025 – Dalam rangka memastikan kelancaran aktivitas transportasi laut dan menjaga keamanan wilayah, anggota Koramil 1627-02/Pantai Baru, Koptu Imran, melaksanakan kegiatan monitoring bongkar muat di Pelabuhan Fery Kecamatan Pantai Baru, Kamis (13/11/2025) pukul 13.00 WITA. Kegiatan tersebut berfokus pada pengawasan proses bongkar muat kapal penumpang KMP Kalibodri yang bersandar di Pelabuhan […]

  • TNI dan Rakyat Bersinergi: Babinsa Koramil 1602-02 Gelar Komsos di Kelimutu
    NTT

    TNI dan Rakyat Bersinergi: Babinsa Koramil 1602-02 Gelar Komsos di Kelimutu

    • calendar_month Jumat, 11 Jul 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 41
    • 0Komentar

    Ende, 11 Juli 2025 – Dalam rangka mempererat hubungan antara TNI dan masyarakat serta memastikan kondisi keamanan wilayah binaan tetap kondusif, Babinsa Koramil 1602-02/Wolowaru, Sertu Yosef Ati Seda, melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) dan Pemantauan Wilayah (Pamwil) pada Jumat pagi (11/07) di Pasar Moni, Desa Koanara, Kecamatan Kelimutu, Kabupaten Ende. Kegiatan dimulai pada pukul 08.15 […]

  • Bakti Teritorial Prima, Kodim 1626/Bangli Gelar Aksi Bersih di Pasar Kayuambua

    Bakti Teritorial Prima, Kodim 1626/Bangli Gelar Aksi Bersih di Pasar Kayuambua

    • calendar_month Selasa, 23 Sep 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 26
    • 0Komentar

    Bangli – Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-80 TNI Tahun 2025, Kodim 1626/Bangli melaksanakan kegiatan Bakti Teritorial Prima berupa pembersihan lingkungan di Pasar Tradisional Kayuambua, Desa Tiga, Kecamatan Susut, Kabupaten Bangli, Selasa (23/9/2025). Kegiatan tersebut turut dihadiri oleh Sekcam Susut, Cokorda Agung Anggaduwipa Indrawan, SH beserta staf, Pgs. Danramil 1626-02/Susut Lettu Kav Kadek […]

  • Babinsa dan Bhabinkamtibmas Penuktukan Sambangi Rumah Warga, Jalin Kedekatan Lewat Komsos

    Babinsa dan Bhabinkamtibmas Penuktukan Sambangi Rumah Warga, Jalin Kedekatan Lewat Komsos

    • calendar_month Selasa, 23 Sep 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 24
    • 0Komentar

    Penuktukan, Senin 22 September 2025 – Dalam upaya mempererat hubungan dengan masyarakat dan menciptakan situasi kamtibmas yang kondusif, Babinsa Desa Penuktukan dari Koramil 04/Tejakula serta Bhabinkamtibmas dari Polsek Tejakula melaksanakan kegiatan Komsos ke rumah-rumah warga pada Senin 22 September 2025. Kegiatan ini merupakan bagian dari komunikasi sosial (komsos) rutin yang dilakukan oleh aparat kewilayahan untuk […]

  • Jelang Natal dan Tahun Baru, Babinsa Koramil Blahbatuh Tingkatkan Patroli Keamanan

    Jelang Natal dan Tahun Baru, Babinsa Koramil Blahbatuh Tingkatkan Patroli Keamanan

    • calendar_month Rabu, 24 Des 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 5
    • 0Komentar

    Gianyar – Blahbatuh, Selasa (23/12/2025) Dalam rangka mewujudkan situasi wilayah yang aman dan kondusif menjelang perayaan Natal dan Tahun Baru (Nataru), Babinsa Desa Keramas Koramil 1616-04/Blahbatuh Sertu Nyoman Lancar bersama Bhabinkamtibmas Desa Keramas melaksanakan patroli wilayah secara sinergis di seputaran Desa Keramas. Kegiatan patroli ini bertujuan untuk mengantisipasi potensi gangguan keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas), […]

expand_less