Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Uncategorized » Kebersamaan TNI dan Krama Desa, Babinsa Jegu Ikut Ngayah Menyambut Pujawali

Kebersamaan TNI dan Krama Desa, Babinsa Jegu Ikut Ngayah Menyambut Pujawali

  • account_circle Rossa Rossa
  • calendar_month Sabtu, 6 Sep 2025
  • comment 0 komentar

Tabanan – Dalam wujud kebersamaan dan sinergi dengan masyarakat, Babinsa Desa Jegu, Koramil.1619-08/Penebel Serka I Made Duduk, turut serta melaksanakan kegiatan ngayah bersama warga dalam rangka persiapan upacara pujawali di Pura Desa Jegu, Kec. Penebel Sabtu (6/9/2025)

Sejak pagi, warga Desa Jegu bersama perangkat desa dan sekaa teruna banjar sudah bergotong royong melakukan berbagai persiapan, mulai dari pembersihan pura, penataan sarana upacara, hingga pemasangan hiasan dan perlengkapan yadnya. Kehadiran Babinsa tidak hanya memberikan dukungan tenaga, tetapi juga menjadi wujud nyata kepedulian TNI terhadap kehidupan sosial dan budaya masyarakat di wilayah binaan.

Serka I Made Duduk terlihat ikut bergabung membersihkan areal pura dan membantu menata perlengkapan upacara bersama warga. Ia menyampaikan bahwa kegiatan ngayah ini bukan sekadar kewajiban adat, tetapi juga sebagai bentuk memperkuat kebersamaan serta menjaga tradisi leluhur.

“Kehadiran saya di sini adalah untuk mendukung kegiatan masyarakat, khususnya dalam persiapan upacara pujawali. Melalui ngayah, kita bisa menjaga semangat gotong royong, mempererat persaudaraan, serta melestarikan budaya warisan leluhur yang sudah menjadi bagian tak terpisahkan dari kehidupan masyarakat Bali,” ucap Serka I Made Duduk.

Dengan adanya kegiatan ngayah tersebut, diharapkan persiapan upacara pujawali di Pura Desa Jegu dapat berjalan lancar dan penuh makna. Kehadiran Babinsa yang selalu bersama masyarakat menjadi bukti nyata bahwa TNI senantiasa hadir di tengah-tengah rakyat, tidak hanya dalam menjaga keamanan, tetapi juga dalam mendukung kelestarian budaya dan kearifan lokal.

  • Penulis: Rossa Rossa

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Satgas TMMD ke-125 dan Warga Bersatu Bersihkan Pasar Labuan Burung

    Satgas TMMD ke-125 dan Warga Bersatu Bersihkan Pasar Labuan Burung

    • calendar_month Jumat, 8 Agt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 115
    • 0Komentar

    NTB – Sumbawa, Suasana Pasar Labuan Burung, Kecamatan Buer, Jumat (8/8/2025) pagi, tampak berbeda dari biasanya. Puluhan personel Satuan Tugas TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-125 Kodim 1607/Sumbawa bergabung bersama masyarakat setempat menggelar karya bakti membersihkan area pasar. Dengan membawa sapu, cangkul, dan karung sampah, para prajurit dan warga bahu-membahu membersihkan selokan, mengangkut tumpukan sampah, […]

  • Dandim 1628/KSB Bersama Forkopimda Bahas Persiapan PEDA XVII dan Agro Expo NTB

    Dandim 1628/KSB Bersama Forkopimda Bahas Persiapan PEDA XVII dan Agro Expo NTB

    • calendar_month Jumat, 12 Sep 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 22
    • 0Komentar

    Sumbawa Barat, NTB – Komandan Kodim 1628/Sumbawa Barat, Letkol Inf Rendra Agit Trisnawan menghadiri Rapat Koordinasi (Rakor) Persiapan Pekan Daerah (PEDA) Kontak Tani Nelayan Andalan (KTNA) XVII dan Agro Expo Provinsi NTB, yang akan digelar di Kabupaten Sumbawa Barat. Rakor berlangsung pada Senin (12/09/2025) di Ruang Rapat Sekretaris Daerah Kabupaten Sumbawa Barat, dipimpin oleh Sekda […]

  • Babinsa Klumpu Gelar Anjangsana Dan Komsos Di Banjar Tiagan

    Babinsa Klumpu Gelar Anjangsana Dan Komsos Di Banjar Tiagan

    • calendar_month Minggu, 26 Okt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 12
    • 0Komentar

    Klungkung,- Sebagai pengemban tugas dan fungsi pembinaan territorial, Komunikasi Sosial atau yang biasa dikenal Komsos menjadi salah satu strategi ampuh bagi Babinsa dalam menjaga Kamtibmas wilayah serta memperkokoh kemanunggalan TNI rakyat. Seperti yang terlihat pagi ini, Babinsa Klumpu Koramil 1610-04/Nusa Penida menggelar Komsos saat berkunjung ke rumah pak Nyoman Sudiana salah satu Tomas di Banjar […]

  • Dandim 1613/Sumba Barat Tutup Turnamen Tenis Lapangan HUT RI ke-80

    Dandim 1613/Sumba Barat Tutup Turnamen Tenis Lapangan HUT RI ke-80

    • calendar_month Kamis, 14 Agt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 126
    • 0Komentar

    SUMBA BARAT – Turnamen tenis lapangan yang digelar oleh Kodim 1613/Sumba Barat dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-80 Kemerdekaan Republik Indonesia resmi ditutup oleh Komandan Kodim 1613/Sumba Barat, Letkol Inf Ignasius Hali Sogen, S.E., M.Han., Rabu (13/8/2025). Kegiatan penutupan berlangsung di Lapangan Tenis BRI Cabang Waikabubak dan dihadiri oleh seluruh peserta turnamen, perwakilan […]

  • Danramil Adonara Dampingi Kunjungan Danlantamal VII Serahkan Bantuan Air Bersih

    Danramil Adonara Dampingi Kunjungan Danlantamal VII Serahkan Bantuan Air Bersih

    • calendar_month Minggu, 13 Jul 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 34
    • 0Komentar

    Adonara Timur, Flotim — Danramil 1624-02/Adonara, Kapten Inf. Paulus Ibi Weking, turut mendampingi kunjungan kerja hari kedua Danlantamal VII Kupang, Laksamana Pertama TNI Irwan S.P. Siagian, M.Tr. Opsla, di wilayah Kecamatan Adonara Timur, Kabupaten Flores Timur. Minggu (13/07/2025). Kunjungan tersebut merupakan bagian dari agenda sosial TNI AL, dengan kegiatan utama penyerahan bantuan pipa air bersih […]

  • Dandim Klungkung Hadiri Peringatan HUT KORPRI Ke-54 Di Alun – Alun Ida Dewa Agung Jambe

    Dandim Klungkung Hadiri Peringatan HUT KORPRI Ke-54 Di Alun – Alun Ida Dewa Agung Jambe

    • calendar_month Senin, 1 Des 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 6
    • 0Komentar

    Klungkung,- Korps Pegawai Republik Indonesia, ( KORPRI ) harus terus menjaga netralitas, kemandirian dan integritas serta meningkatkan profesionalisme di era digital. Pemerintah berkomitmen memperkuat peran ASN melalui UU Nomor 20 Tahun 2023 tentang ASN sebagai bagian dari reformasi birokrasi. KORPRI harus mengawal implementasinya agar semakin mensejahterakan ASN dan memudahkan pelayanan kepada masyarakat. KORPRI adalah rumah […]

expand_less