Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Uncategorized » Babinsa Sorisakolo Perkuat Komsos, Warga Antusias Gotong Royong di Masjid

Babinsa Sorisakolo Perkuat Komsos, Warga Antusias Gotong Royong di Masjid

  • account_circle Rossa Rossa
  • calendar_month Rabu, 3 Sep 2025
  • comment 0 komentar

Dompu, NTB – Babinsa Desa Sorisakolo, Koramil 1614-01/Dompu, Serma Arif Rahman terus menunjukkan kepeduliannya terhadap warga binaan dengan melaksanakan kegiatan komunikasi sosial (Komsos) sekaligus karya bakti bersama masyarakat di Dusun Maulana Selatan, Rabu 3 September 2025

Kegiatan yang berlangsung pada Rabu siang itu diawali dengan tatap muka bersama perangkat desa dan tokoh masyarakat. Dalam pertemuan tersebut, Babinsa menekankan pentingnya membangun sinergi antara TNI, aparatur desa, dan masyarakat dalam menjaga kondusifitas wilayah. Ia juga mendengarkan berbagai aspirasi dan masukan warga terkait keamanan lingkungan, kebersihan, serta pembangunan desa.

Usai Komsos, Serma Arif Rahman bersama warga melanjutkan kegiatan karya bakti di sekitar Masjid At-Taqwa. Dengan penuh semangat gotong royong, mereka membersihkan lingkungan masjid, merapikan halaman, dan memperbaiki beberapa fasilitas sederhana. Menurutnya, masjid bukan hanya sebagai tempat ibadah, melainkan juga pusat kegiatan sosial yang harus dijaga kebersihannya.

Di sela kegiatan, Babinsa juga memberikan imbauan agar warga selalu menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas). Ia mengingatkan bahwa keamanan lingkungan adalah tanggung jawab bersama, sehingga diperlukan kewaspadaan serta partisipasi aktif seluruh warga. “Kalau lingkungan aman dan nyaman, maka masyarakat bisa beraktivitas dengan tenang dan pembangunan bisa berjalan lancar,” ujarnya.

Kegiatan ini mendapat apresiasi dari warga, yang merasa terbantu dan semakin dekat dengan aparat TNI. Kepala Dusun Maulana Selatan menyampaikan terima kasih atas kepedulian Babinsa yang selalu hadir mendampingi masyarakat, baik dalam kegiatan sosial, keamanan, maupun pembinaan kewilayahan.

Dengan adanya kegiatan Komsos dan gotong royong ini, diharapkan tercipta hubungan yang harmonis antara TNI dan rakyat, serta semakin menguatkan semangat kebersamaan untuk membangun Desa Sorisakolo yang aman, bersih, dan sejahtera.

(Pendim1614/Dompu)

  • Penulis: Rossa Rossa

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Babinsa Temukus Serka Sukarjo Kawal Jalannya Kremasi dengan Tertib dan Aman

    Babinsa Temukus Serka Sukarjo Kawal Jalannya Kremasi dengan Tertib dan Aman

    • calendar_month Senin, 4 Agt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 31
    • 0Komentar

    Temukus, Banjar — Dalam upaya menjaga kelancaran dan ketertiban kegiatan adat di wilayah binaannya, Babinsa Temukus Serka Sukarjo dari Koramil 1609-06/Banjar melaksanakan tugas pengamanan pada kegiatan kremasi (pengabenan) almarhumah Ida Ayu KT Darmini, warga Banjar Dinas Pegayaman, Desa Temukus, Kecamatan Banjar, Kabupaten Buleleng, Senin (4/8). Kegiatan yang dimulai pukul 10.00 WITA tersebut juga turut diamankan […]

  • Musyawarah SDGs Desa Waibleler 2025, Koramil 1603-02/Talibura Beri Dukungan Penuh

    Musyawarah SDGs Desa Waibleler 2025, Koramil 1603-02/Talibura Beri Dukungan Penuh

    • calendar_month Sabtu, 4 Okt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 26
    • 0Komentar

    NTT-SIKKA. Plh. Danramil 1603-02/Talibura, Serka Made Dana Putra, menghadiri kegiatan Musyawarah Pleno dan Penetapan SDGs Tahun Anggaran 2025 yang dilaksanakan di Dusun Nangahaledoi, bertempat di Aula Desa Waibleler, Kecamatan Waigete, Kabupaten Sikka, Sabtu(04/10/2025). Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Kepala Desa Waibleler dan menjadi momentum penting dalam menentukan arah pembangunan desa yang berkelanjutan dan partisipatif. Musyawarah […]

  • Longsor Tutup Akses Jalan, Babinsa dan Tim Gabungan Bergerak Cepat Lakukan Pembersihan

    Longsor Tutup Akses Jalan, Babinsa dan Tim Gabungan Bergerak Cepat Lakukan Pembersihan

    • calendar_month Jumat, 21 Nov 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 13
    • 0Komentar

    BALI – Badung, Hujan deras yang mengguyur wilayah Banjar Sekarmukti, Desa Belok/Sidan, Kecamatan Petang, Kabupaten Badung, menyebabkan bencana tanah longsor yang menutupi badan jalan pada Jumat (21/11/2025). Akibatnya, akses jalan yang menghubungkan Banjar Sekarmukti menuju Banjar Belok sempat terputus. Babinsa Desa Belok/Sidan, Serka Made Astika, dengan sigap berkoordinasi dengan berbagai pihak untuk segera melakukan penanganan. […]

  • TMMD Ke-126 Kodim 1611/Badung Upaya Nyata Membangun dan Meningkatkan Kualitas Hidup Masyarakat

    TMMD Ke-126 Kodim 1611/Badung Upaya Nyata Membangun dan Meningkatkan Kualitas Hidup Masyarakat

    • calendar_month Selasa, 14 Okt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 16
    • 0Komentar

    BALI – Badung, Dalam rangka Kegiatan Tentara Manunggal Membangun Desa (TMMD) Ke-126 Kodim 1611/Badung sedang berlangsung di Desa Bongkasa Pertiwi, Kecamatan Abiansemal, Kabupaten Badung. Pada Selasa, 14 Oktober 2025. Adapun target di TMMD kali ini mempunyai 2 (dua) sasaran yaitu sasaran fisik dan sasaran pokok. Di kegiatan TMMD Ke-126 TA 2025 Kodim 1611/Badung ini ialah […]

  • Dandim 1614/Dompu Terlibat Aktif dalam Rapat Tim Satgas Makan Bergizi Gratis

    Dandim 1614/Dompu Terlibat Aktif dalam Rapat Tim Satgas Makan Bergizi Gratis

    • calendar_month Jumat, 21 Nov 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 32
    • 0Komentar

    Dompu – Pemerintah Kabupaten Dompu menggelar Rapat Tim Satgas Makan Bergizi Gratis (MBG) pada Jumat, 21 November 2025, di Ruang Rapat Bupati Dompu, Jalan Beringin No. 01, Kelurahan Dorotangga, Kecamatan Dompu. Rapat ini dipimpin Sekda Kabupaten Dompu, Gatot Gunawan Perantauan Putra, SKM., M.Kes, dan dari unsur pemerintah, TNI, Polri, kejaksaan, OPD, serta tamu undangan. Kehadiran […]

  • Babinsa Kodim 1602/Ende Tingkatkan Komsos dan Pamwil di Desa Bheramari

    Babinsa Kodim 1602/Ende Tingkatkan Komsos dan Pamwil di Desa Bheramari

    • calendar_month Minggu, 14 Sep 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 24
    • 0Komentar

    Ende, Babinsa Koramil 1602-01/Ende, Pratu Marianus Rugi Naga, melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) dan Pengamanan Wilayah (Pamwil) bersama masyarakat Dusun Kekadho, Desa Bheramari, Kecamatan Nangapanda, Kabupaten Ende, pada Minggu siang (14/9). Kegiatan dimulai pukul 12.00 WITA hingga selesai, dan berlangsung dengan suasana yang aman serta penuh keakraban antara Babinsa dan masyarakat setempat. Menjalin Komunikasi, Menjaga […]

expand_less