Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Uncategorized » Penggalangan Dana dan Karya Bakti oleh Saka Wira Kartika Pramuka untuk Korban Kebakaran

Penggalangan Dana dan Karya Bakti oleh Saka Wira Kartika Pramuka untuk Korban Kebakaran

  • account_circle Rossa Rossa
  • calendar_month Rabu, 27 Agt 2025
  • comment 0 komentar

Bima,_ Pada hari Rabu, 27 Agustus 2025, anggota Posramil Palibelo Koramil 1608-04/Woha melaksanakan gotong royong membersihkan puing-puing hasil kebakaran di RT 09 RW 03 Desa Ntonggu, Kecamatan Palibelo, Kabupaten Bima. Kegiatan ini dilakukan bersama Anggota Saka Wira Kartika Pramuka SMP Negeri 2 Palibelo yang sedang melaksanakan kegiatan di Desa Ntonggu, serta didukung oleh masyarakat dan pemerintah desa setempat.

Kegiatan dimulai secara serentak dimulai untuk membersihkan sisa kebakaran dan sampah di sekitar lokasi. Anggota Posramil Palibelo, termasuk Danpos Serma Anwar, bekerja sama dengan anak-anak Pramuka, masyarakat, dan perangkat desa yang dibagi dalam sektor-sektor kerja.

Dalam kegiatan ini, sampah dan puing-puing hasil kebakaran dikumpulkan, dimasukkan ke dalam karung, lalu diangkut menggunakan mobil sampah milik Desa Ntonggu untuk dibuang di tempat yang telah disediakan. Hadir dalam kegiatan ini antara lain Danpos Ramil Palibelo Serma Anwar, Kepala Desa Ntonggu, Babinsa, Babinkamtibmas, Ketua BPD, kepala dusun dan RT, serta masyarakat desa.

Selain gotong royong, anggota Saka Wira Kartika Pramuka SMP Negeri 2 Palibelo juga aktif membantu korban kebakaran melalui penggalangan dana, penyaluran sembako, dan pakaian layak pakai. Kegiatan kemanusiaan ini adalah bentuk kepedulian sosial dan pendidikan bela negara yang dijiwai oleh semangat tolong-menolong serta tegaknya kesadaran bela negara di kalangan generasi muda.

Pembina Pramuka Saka Wira Kartika SMP Negeri 2 Palibelo, Hilimuddin S.Pd dan Kasmin S.Pd, terus mendorong anggotanya untuk konsisten menjalankan Dasa Darma Pramuka. Melalui aksi nyata seperti karya bakti dan bantuan sosial, mereka berharap anggota dapat menjadi kader bela negara yang kuat, perekat persatuan, dan pendukung ketahanan masyarakat di tengah berbagai bencana dan musibah.

  • Penulis: Rossa Rossa

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Kodim 1602/Ende Gelar Karya Bakti dan Komsos, Tingkatkan Sinergi dengan Masyarakat

    Kodim 1602/Ende Gelar Karya Bakti dan Komsos, Tingkatkan Sinergi dengan Masyarakat

    • calendar_month Rabu, 30 Jul 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 29
    • 0Komentar

    Ende, Babinsa Koramil 1602-02/Wolowaru, Praka Fransiskus Dejesus, bersama masyarakat Desa Hobatuwa dan staf desa melaksanakan kegiatan komunikasi sosial (Komsos), pemantauan wilayah (Pamwil), serta karya bakti di Desa Hobatuwa, Kecamatan Liotimur, Kabupaten Ende, pada Rabu pagi, 30 Juli 2025 pukul 10.40 Wita. Kegiatan ini bertujuan untuk memantau situasi keamanan wilayah sekaligus meningkatkan rasa aman dan nyaman […]

  • Babinsa Bungbungan Bantu Petugas TPS3R Lakukan Pemilahan Sampah

    Babinsa Bungbungan Bantu Petugas TPS3R Lakukan Pemilahan Sampah

    • calendar_month Senin, 22 Sep 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 27
    • 0Komentar

    Klungkung,- Dalam rangka mewujudkan wilayah yang bersih dan sehat, berbagai upaya terus digelorakan Kodim 1610/Klungkung beserta Koramil jajaran tdalam rangka penanganan serta pengelolaan sampah di wilayah binaan. Dengan mengoptimalkan peran aktif para Babinsa jajarannya, satuan di bawah kendali Dandim Letkol Kav Sidik Pramono, S.Sos., M.M., M.Han ini terus bergerak dan berkontribusi untuk melaksanakan pendampingan tata […]

  • Babinsa 1602/Ende Hadiri Peletakan Batu Pertama Koperasi Merah Putih di Desa Fataatu

    Babinsa 1602/Ende Hadiri Peletakan Batu Pertama Koperasi Merah Putih di Desa Fataatu

    • calendar_month Kamis, 20 Nov 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 12
    • 0Komentar

    Ende, – Babinsa Koramil 1602-03/Detusoko, Praka Candra Aditya Saputra dan Pratu Suwardin Jumadin, menghadiri kegiatan Seremonial Adat Peletakan Batu Pertama Pembangunan Koperasi Merah Putih di Desa Fataatu, Kecamatan Wewaria, Kabupaten Ende, Kamis (20/11/2025).   Kegiatan ini diawali dengan seremonial adat oleh tokoh setempat, yang dipandu oleh Bapak Musolaki, sebagai simbolik dimulainya pembangunan koperasi tersebut. Selanjutnya, […]

  • Koramil 03/Ropang Tegaskan Dukungan Babinsa dalam Temu Usaha Komoditi Pertanian
    NTB

    Koramil 03/Ropang Tegaskan Dukungan Babinsa dalam Temu Usaha Komoditi Pertanian

    • calendar_month Senin, 21 Jul 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 28
    • 0Komentar

    ‎NTB — Sumbawa, Bertempat di Kantor Balai Penyuluhan Pertanian (BPP) Kecamatan Lenangguar, Dinas Pertanian Kabupaten Sumbawa menggelar kegiatan Temu Usaha Komoditi Pertanian. Senin (21/07/2025). ‎ ‎Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan pengetahuan para kelompok tani se-Kecamatan Lenangguar dalam pengelolaan komoditi tanaman padi secara lebih efektif dan berkelanjutan. ‎ ‎Hadir dalam kegiatan ini perwakilan dari Dinas Pertanian […]

  • Selalu Aktif Dalam Kegiatan Di Wilbin, Babinsa Pesinggahan Hadiri Rapat Bersama Pemdes

    Selalu Aktif Dalam Kegiatan Di Wilbin, Babinsa Pesinggahan Hadiri Rapat Bersama Pemdes

    • calendar_month Rabu, 24 Sep 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 23
    • 0Komentar

    Klungkung,- Bertempat di Ruang Rapat Kantor Desa Pesinggahan Kecamatan Dawan, Kabupaten Klungkung digelar rapat kesepakatan iuran pembayaran penggunaan bangunan pasar ikan bagi para pedagang ikan, Rabu ( 24/09/25 ). Kegiatan rapat tersebut dipimpin oleh Kepala Desa Pesinggahan I Nyoman Suastika yang dihadiri Ketua BPD dan Bumdes Pesinggahan, para Kadus Sedesa Pesinggahan serta para pedagang pasar […]

  • TNI Kodim 1601/Sumba Timur Bersama Satpol-PP Ajak Warga Tetap Waspada Demi Keamanan Lingkungan

    TNI Kodim 1601/Sumba Timur Bersama Satpol-PP Ajak Warga Tetap Waspada Demi Keamanan Lingkungan

    • calendar_month Selasa, 16 Sep 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 21
    • 0Komentar

    NTT – Sumba Timur. Dalam rangka menciptakan situasi yang aman dan kondusif di wilayah, personel TNI dari Kodim 1601/Sumba Timur bersama Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) melaksanakan patroli sekaligus memberikan himbauan kepada masyarakat di beberapa titik rawan di Kota Waingapu, Kabupaten Sumba Timur, pada Senin (15/9/2025) Malam. Kegiatan ini merupakan upaya bersama untuk menjaga […]

expand_less