Wujudkan Rasa Aman, Babinsa 1602-02 Gelar Monitoring Wilayah di Hobatuwa
- account_circle Rossa Rossa
- calendar_month Kamis, 21 Agt 2025
- comment 0 komentar

Ende – Dalam rangka memperkuat kemanunggalan TNI dengan rakyat serta menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas), Babinsa Koramil 1602-02/Wolowaru, Praka Fransiskus Dejesus, melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) dan Pengamanan Wilayah (Pamwil) di Desa Hobatuwa, Kecamatan Lio Timur, Kabupaten Ende, Kamis (21/8/2025).
Kegiatan yang dimulai pukul 09.00 WITA ini berlangsung aman, tertib, dan penuh keakraban bersama masyarakat setempat. Dalam kesempatan tersebut, Babinsa memantau langsung situasi keamanan di wilayah binaannya serta berdialog dengan warga untuk menyerap berbagai informasi dan permasalahan yang berkembang di lingkungan masyarakat.
“Melalui kegiatan Komsos ini, kami ingin memastikan masyarakat merasa aman dan nyaman, serta membangun komunikasi yang baik antara TNI dan warga,” ujar Praka Fransiskus.
Selain mendengarkan langsung keluhan dan aspirasi masyarakat, Babinsa juga mengajak warga untuk terus menjaga kerukunan dan keamanan lingkungan bersama aparat keamanan serta pemerintah desa.
Kegiatan Komsos dan Pamwil ini mendapat sambutan positif dari masyarakat Desa Hobatuwa. Antusiasme warga menunjukkan bahwa kehadiran TNI AD, khususnya Babinsa, sangat dirasakan manfaatnya di tengah masyarakat.
Sebagaimana diketahui, kegiatan seperti ini merupakan bagian dari tugas pokok Satuan Komando Kewilayahan (Satkowil) TNI AD dalam membina wilayah teritorial serta memperkuat hubungan antara TNI dan rakyat sebagai garda terdepan pertahanan negara.
- Penulis: Rossa Rossa

Saat ini belum ada komentar