Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Uncategorized » Sorak Sorai Prajurit Kodim 1618/TTU Iringi Kehadiran Danrem 161/Wira Sakti

Sorak Sorai Prajurit Kodim 1618/TTU Iringi Kehadiran Danrem 161/Wira Sakti

  • account_circle Rossa Rossa
  • calendar_month Kamis, 21 Agt 2025
  • comment 0 komentar

NTT-Kefamenanu, Rabu 20-08-2025, Suasana penuh gegap gempita menyambut kedatangan Danrem 161/Wira Sakti, Kolonel Inf Hendro Cahyono, bersama Ketua Persit Koorcab Rem 161 PD IX/Udayana, Ny. Kartika Hendro Cahyono, dan rombongan di Makodim 1618/TTU, Jln. Ahmad Yani, Kefamenanu. Seluruh prajurit dan ASN Kodim menyambut dengan wajah penuh semangat, mencerminkan kebanggaan sekaligus kehormatan.

Kegiatan penyambutan diawali dengan laporan resmi dari Dandim 1618/TTU, Letkol Arm Didit Prasetyo Purwanto, S.E., dilanjutkan dengan laporan Pos I, penghormatan jajar, Sebagai tanda kehormatan sekaligus wujud penghargaan terhadap rombongan, serta tutur adat Takanab dan pengalungan kain adat sebagai simbol penghargaan dan penerimaan secara adat Timor. Prosesi itu menggambarkan sinergi antara TNI dan budaya lokal yang terus dijunjung tinggi di Kab. TTU.,

Tidak hanya itu, rombongan juga disambut dengan suguhan budaya khas berupa Tarian Bidu, tarian tradisional TTU yang sarat makna kebersamaan. Iringan musik tradisional dan Gerak gemulai penuh makna kebersamaan yang dibawakan para penari membuat suasana semakin khidmat dan penuh warna budaya, memperlihatkan betapa kentalnya nilai budaya dalam setiap kegiatan kebersamaan, Tradisi ini sekaligus menjadi pesan yang akan terus melestarikan nilai-nilai luhur daerah.

Sorak-sorai prajurit Kodim 1618/TTU, yel-yel penuh semangat, serta tepuk tangan riuh dari para personel membuat suasana semakin meriah. Kehadiran Danrem 161/WS dan rombongan tidak hanya menjadi momen kebanggaan, tetapi juga mengobarkan semangat baru bagi seluruh jajaran Kodim 1618/TTU dalam melaksanakan tugas pengabdian di wilayah perbatasan.

Turut hadir mendampingi Danrem 161/WS dalam kunjungan kerja ini, Kasiops Kasrem 161/WS Letkol Inf. Hendry Ginting, S.I.P., M.M., beserta Ibu, dan Kasiren Kasrem 161/WS Letkol Inf. Apriady Nidjo, S.M., M.I.P., beserta Ibu. Kunjungan perdana ini menjadi momentum penting bagi keluarga besar Kodim 1618/TTU untuk semakin mempererat soliditas.

Momentum Penyambutan penuh tradisi ini bukan sekadar penghormatan kepada pimpinan, tetapi juga momentum mempererat persatuan TNI dan rakyat. Kehadiran Danrem 161/Wira Sakti beserta rombongan di Kodim 1618/TTU meneguhkan semangat pengabdian untuk terus berkarya, menjaga, dan melindungi masyarakat di wilayah perbatasan NKRI.
(PENDIM 1618/TTU)

  • Penulis: Rossa Rossa

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • TNI Hadir di Tengah Warga, Babinsa Bangbang Aktif Dampingi Posyandu Balita

    TNI Hadir di Tengah Warga, Babinsa Bangbang Aktif Dampingi Posyandu Balita

    • calendar_month Selasa, 23 Sep 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 27
    • 0Komentar

    Bangli – Babinsa Desa Bangbang Koramil 1626-03/Tembuku, Pelda Kadek Widiarta, melaksanakan pendampingan dan pemantauan kegiatan Posyandu Balita yang digelar Puskesmas Pembantu Desa Bangbang bersama kader Posyandu Kenanga Banjar Dinas Cepunggung. Kegiatan berlangsung di Balai Banjar Dinas Cepunggung, Desa Bangbang, Kecamatan Tembuku, Kabupaten Bangli. Hadir dalam kegiatan tersebut Bidan Desa Bangbang Ni Luh De Dwijasistawati, S.Tr.Keb, […]

  • Babinsa Runggu Dampingi Petani Laksanakan Pengeboran Dangkal untuk Program OPLAH

    Babinsa Runggu Dampingi Petani Laksanakan Pengeboran Dangkal untuk Program OPLAH

    • calendar_month Minggu, 23 Nov 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 30
    • 0Komentar

    Bima – Minggu, 23 November 2025. Serda Syamsurizal, Babinsa Desa Runggu anggota Posramil Belo Koramil 1608-04/Woha, melaksanakan monitoring sekaligus pendampingan terhadap kegiatan Kelompok Tani So Ncai Sahe yang tengah melaksanakan pengeboran dangkal sedalam 13 meter. Kegiatan ini merupakan bagian dari Program OPLAH (Optimalisasi Lahan) sawah yang dicanangkan pemerintah untuk meningkatkan pemanfaatan sumber air bagi lahan […]

  • Sinergi Babinsa–Pecalang: Amankan Tempat Ibadah dan Objek Wisata di Bali

    Sinergi Babinsa–Pecalang: Amankan Tempat Ibadah dan Objek Wisata di Bali

    • calendar_month Senin, 29 Sep 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 25
    • 0Komentar

    Banjar – Dalam rangka menjaga kondusivitas wilayah, Babinsa Koramil Banjar Serma Putu Subawa Negara bersama Sertu Ida Putu Ardana dan Pecalang melaksanakan kegiatan patroli gabungan yang difokuskan pada tempat ibadah serta kawasan wisata, Minggu (28/9) Patroli ini dilaksanakan guna memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat, khususnya terkait kelancaran arus lalu lintas serta aktivitas keagamaan […]

  • Sigap dan Tanggap, Babinsa Koramil 1626-03/Tembuku Bersihkan Pohon Tumbang di Jalur Provinsi

    Sigap dan Tanggap, Babinsa Koramil 1626-03/Tembuku Bersihkan Pohon Tumbang di Jalur Provinsi

    • calendar_month Rabu, 7 Jan 2026
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 4
    • 0Komentar

    OpBangli – Babinsa Desa Tembuku Serda Sang Komang Teg Redana bersama Piket Koramil 1626-03/Tembuku melaksanakan pembersihan pohon tumbang yang menutupi sebagian badan jalan di jalur jalan provinsi Tembuku menuju Besakih, Selasa (6/1/2026). Pohon tumbang tersebut diakibatkan oleh angin kencang serta kondisi pohon yang sudah rapuh, sehingga mengganggu arus lalu lintas dan berpotensi membahayakan keselamatan pengguna […]

  • Gerakan Pangan Murah di Alas: Ratusan Sak Beras Stabilitas Harga Tersedia untuk Masyarakat
    NTB

    Gerakan Pangan Murah di Alas: Ratusan Sak Beras Stabilitas Harga Tersedia untuk Masyarakat

    • calendar_month Minggu, 7 Des 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 9
    • 0Komentar

    Sumbawa, NTB – Pada Minggu, 07 Desember 2025, Koramil 1607-04/Alas Kodim 1607/Sumbawa kembali menggelar Gerakan Pangan Murah (GPM) yang berlokasi di depan Makoramil 1607-04/Alas, Kecamatan Alas. Kegiatan ini menjadi bagian dari upaya TNI dalam membantu pemerintah menjaga Stabilitas Pasokan dan Harga Pangan (SPHP) di wilayah Sumbawa.   Dalam kegiatan tersebut, Koramil 1607-04/Alas menyiapkan 835 kilogram […]

  • Babinsa Tinggarsari Gandeng Erat Tokoh Adat, Perkuat Sinergi Jaga Keamanan Upacara Sakral Desa

    Babinsa Tinggarsari Gandeng Erat Tokoh Adat, Perkuat Sinergi Jaga Keamanan Upacara Sakral Desa

    • calendar_month Jumat, 5 Des 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 6
    • 0Komentar

    Tinggarsari,Busungbiu- 5 Desember 2025 – Dalam upaya memperkuat sinergi antara TNI dan komponen masyarakat, Babinsa Desa Tinggarsari, Serka Kadek Udayana, melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) bersama Tokoh Adat Desa Tinggarsari pada hari Jumat, 5 Desember 2025. Kegiatan ini fokus pada koordinasi keamanan dan ketertiban desa, khususnya menjelang dan selama pelaksanaan upacara adat. Kegiatan Komsos yang […]

expand_less