Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Uncategorized » Warga Antusias Ikuti Lomba Rakyat yang Digelar Kodim 1628/Sumbawa Barat

Warga Antusias Ikuti Lomba Rakyat yang Digelar Kodim 1628/Sumbawa Barat

  • account_circle Rossa Rossa
  • calendar_month Selasa, 19 Agt 2025
  • comment 0 komentar

Sumbawa Barat, NTB – Dalam rangka memeriahkan HUT ke-80 Kemerdekaan Republik Indonesia, Kodim 1628/Sumbawa Barat menggelar berbagai lomba rakyat yang berlangsung meriah di Lapangan Makodim 1628/Sumbawa Barat, Jalan Labuhan Balat No. 03, Kelurahan Bugis, Kecamatan Taliwang, Minggu (18/08/2025).

Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Dandim 1628/Sumbawa Barat Letkol Inf Andri Karsa, S.Sos., M.Han., serta dihadiri oleh Ketua Persit KCK Cabang XLIV Kodim 1628/Sumbawa Barat Ny. Dr. Vivin Indriani, Kasdim 1628/Sumbawa Barat Kapten Cba Agus, SH., MM., Inov, para Pasi dan Danramil jajaran Kodim, seluruh personel Kodim-Koramil, serta masyarakat sekitar.

Sejak pagi hingga sore, suasana lapangan Makodim dipenuhi keceriaan. Berbagai perlombaan tradisional digelar, mulai dari:

Lomba anak-anak (08.40 WITA)

Lomba menangkap belut untuk ibu-ibu (09.10 WITA)

Lomba mengambil uang di semangka dengan mulut (09.40 WITA)

Lomba makan kerupuk untuk anak-anak (10.10 WITA)

Lomba tarik tambang bapak-bapak dan ibu-ibu (10.30–10.40 WITA)

Lomba panjat pinang (siang dan sore hari)

Lomba balap karung anak-anak (15.50 WITA)

Lomba pembuatan tumpeng oleh Persit (16.30 WITA)

Lomba menangkap bebek untuk anak-anak (16.45 WITA Antusiasme masyarakat tampak jelas, baik anak-anak, remaja, maupun orang tua, yang berpartisipasi penuh semangat dalam setiap perlombaan.

Dandim 1628/Sumbawa Barat, Letkol Inf Andri Karsa, dalam sambutannya menegaskan bahwa lomba rakyat ini bukan hanya untuk memeriahkan peringatan HUT RI, tetapi juga untuk mempererat kebersamaan antara TNI dan masyarakat.

“Lomba-lomba tradisional ini sarat makna, mengajarkan kebersamaan, sportivitas, serta semangat perjuangan. Alhamdulillah kegiatan berlangsung aman, lancar, dan penuh kekeluargaan,” ungkapnya.

Sementara itu, Ketua Persit KCK Cabang XLIV Kodim 1628/Sumbawa Barat, Ny. Dr. Vivin Indriani, menambahkan bahwa keterlibatan semua kalangan dalam kegiatan ini menjadi wujud nyata semangat persatuan dan kebersamaan.

Rangkaian kegiatan yang dimulai sejak pagi resmi ditutup pada pukul 18.10 WITA dalam suasana penuh kegembiraan. Seluruh acara berjalan aman, tertib, dan lancar.

Melalui kegiatan ini, Kodim 1628/Sumbawa Barat bersama masyarakat berhasil menciptakan momentum perayaan HUT ke-80 RI yang penuh makna sekaligus memperkuat tali silaturahmi dalam semangat kemerdekaan.

  • Penulis: Rossa Rossa

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Babinsa Desa Sebudi 1623-06/Selat bersama Pecalang amankan upacara keagamaan.

    Babinsa Desa Sebudi 1623-06/Selat bersama Pecalang amankan upacara keagamaan.

    • calendar_month Selasa, 4 Nov 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 7
    • 0Komentar

    KARANGASEM – Dalam rangka menjaga kelancaran dan keamanan jalannya kegiatan adat di wilayah binaan, Babinsa Desa Sebudi Koramil 1623-06/Selat Serda I Nyoman Rembun bersinergi melaksanakan pengamanan Ida Betara mesucian di Bencingah dalam rangka Puja Wali Purnama Sasih Kelima di Pura Pasar Agung Giri Tolangkir Besakih Desa Sebudi Kec. Selat, Kab. Karangasem pada Selasa (04/11/2025) Kegiatan […]

  • 5,2 Ton Beras Bulog Disalurkan di Poh Bergong, Babinsa dan Bhabinkamtibmas Kawal Penyaluran

    5,2 Ton Beras Bulog Disalurkan di Poh Bergong, Babinsa dan Bhabinkamtibmas Kawal Penyaluran

    • calendar_month Kamis, 17 Jul 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 29
    • 0Komentar

    Buleleng, 17 Juli 2025 — Upaya pemerintah dalam mendukung ketahanan pangan masyarakat terus digalakkan. Kali ini, sebanyak 5.240 kilogram beras Bulog disalurkan kepada warga penerima manfaat berdasarkan Data Tunggal Sosial Ekonomi Nasional (DTSEN) di Desa Poh Bergong, Kecamatan Buleleng, Kamis pagi (17/7), pukul 09.00 WITA. Kegiatan pendistribusian yang dipusatkan di Gedung Futsal Serba Guna Desa […]

  • Luka Doncic’s 32-point night helps Lakers finally win in Denver

    Luka Doncic’s 32-point night helps Lakers finally win in Denver

    • calendar_month Rabu, 15 Jan 2025
    • account_circle Dave McMenamin
    • visibility 168
    • 0Komentar

    DENVER — It took Luka Doncic only one quarter Saturday to match his highest scoring output from his first three games with the Los Angeles Lakers, tallying 16 points while L.A. built an early lead on the Denver Nuggets. He kept rolling from there — and so did the Lakers — as Doncic finished with a game-high 32 points […]

  • Jaga Kamtibmas, Babinsa Ende Timur Turun Langsung Berkomunikasi dengan Warga

    Jaga Kamtibmas, Babinsa Ende Timur Turun Langsung Berkomunikasi dengan Warga

    • calendar_month Senin, 5 Jan 2026
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 8
    • 0Komentar

    Ende – Babinsa Ramil 1602-01/Ende melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) dan Pengamanan Wilayah (Pamwil) bersama masyarakat Kelurahan Rewarangga Selatan, Kecamatan Ende Timur, Kabupaten Ende, pada Senin (05/01/2025). Kegiatan yang berlangsung mulai pukul 09.00 WITA hingga selesai ini bertujuan untuk memantau keamanan wilayah serta membangun komunikasi yang baik dengan masyarakat. Babinsa hadir di tengah-tengah warga untuk […]

  • Monitoring Wilayah Binaan dan Komsos dengan Warga

    Monitoring Wilayah Binaan dan Komsos dengan Warga

    • calendar_month Sabtu, 26 Jul 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 98
    • 0Komentar

    Rote Ndao – Sabtu (26/7/2025),Bertempat di rumah Bapak Mad Ledo,Dusun Feama, Desa Temas ,Kecamatan Rote Barat Laut Babinsa Koramil 1627-03/Batutua Praka Moch Rio Aldian Melaksanakan kegiatan Komsos dengan Masyarakat,Bantu memperbaiki jendela rumah bapak Mad Ledo dan membantu membersihkan perkarangan rumah. Menurutnya, tujuan Komsos ini juga untuk mengetahui perkembangan situasi di wilayah binaan, dengan adanya interaksi […]

  • Kodim 1602/Ende Gelar Komsos dan Pamwil untuk Jaga Situasi Aman di Pelabuhan Tetandara

    Kodim 1602/Ende Gelar Komsos dan Pamwil untuk Jaga Situasi Aman di Pelabuhan Tetandara

    • calendar_month Jumat, 12 Sep 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 21
    • 0Komentar

    Ende, Babinsa Koramil 1602-01/Ende, Serda Jakaria Ahmad, bersama dengan unsur terkait melaksanakan kegiatan monitoring, komunikasi sosial (komsos), dan pengamanan wilayah (pamwil) di area Pelabuhan IPPI, Kelurahan Tetandara, Kecamatan Ende Selatan, Kabupaten Ende. Kegiatan ini bertujuan untuk memastikan keamanan dan kelancaran kedatangan serta keberangkatan kapal laut Darma Rucitra VIII. Kapal Darma Rucitra VIII bersandar di Pelabuhan […]

expand_less