Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Uncategorized » Penyuluhan Wasbang Tutup Giat Non Fisik TMMD 125 Kodim 1605/Belu Di Naekasa

Penyuluhan Wasbang Tutup Giat Non Fisik TMMD 125 Kodim 1605/Belu Di Naekasa

  • account_circle Rossa Rossa
  • calendar_month Selasa, 19 Agt 2025
  • comment 0 komentar

KODIM 1605/BELU, Satgas TMMD ke 125 Kodim 1605/Belu gandeng Badan Kesatuan Kebangsaan dan Politik (Kesbangpol) Kabupaten Belu memberikan penyuluhan wawasan kebangsaan kepada masyarakat Desa Naekasa, Kecamatan Tasifeto Barat, Kabupaten Belu, Selasa (19/8/2025).

Penyuluhan materi wawasan kebangsaan ini merupakan salah satu kegiatan non fisik pada pelaksanaan TMMD ke 125 Kodim 1605/Belu yang berlangsung di wilayah Kabupaten Belu dan hadir sebagai pemateri dalam kegiatan tersebut Kaban Kesbangpol Kabupaten Belu Apolinaris M. Susar, S.Sos

Dalam kegiatan tersebut disampaikan bahwa, wawasan kebangsaan ini sangat penting dalam menjaga persatuan dan kesatuan bangsa dan hal ini merupakan faktor yang sangat hakiki karena dilihat berbagai macam ancaman baik ancaman ideologi, politik, ekonomi, sosial budaya, pertahanan keamanan, teknologi, kamtibmas bisa terjadi kapan saja.

Disampaikan bahwa ancaman terhadap negara semakin kompleks saat ini dalam bentuk dan karakteristiknya meliputi aspek kehidupan bermasyarakat berbangsa dan bernegara, tanpa mampu mempertahankan ancaman maka sebuah negara tidak akan dapat mempertahankan hidupnya.

Oleh karena itu, wawasan kebangsaan ini sebagai fondasi Ideologis sekaligus praktis sebagai pedoman bagi warga negara Indonesia dalam menyikapi keberagaman, membangun identitas nasional dan menjaga keutuhan NKRI. Nilai-nilai seperti Pancasila dan Bhinneka Tunggal Ika menjadi sumber kekuatan moral dan arah kebijakan untuk menghadapi tantangan modern.

Untuk itu, Kaban Kesbangpol Belu berharap dengan adanya materi wawasan kebangsaan dalam kegiatan TMMD ini dapat meningkatkan kesadaran masyarakat dalam kehidupan berbangsa dan bernegara yang tercermin dalam pola dan sikap hidup setiap warga masyarakat, terwujudnya semangat kebersamaan, gotong royong dan rasa kekeluargaan.

  • Penulis: Rossa Rossa

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Peresmian PLTS Atap Desa dan Rumah Pompa Pam Desa dihadiri Babinsa 1623-08/Kubu.

    Peresmian PLTS Atap Desa dan Rumah Pompa Pam Desa dihadiri Babinsa 1623-08/Kubu.

    • calendar_month Kamis, 28 Agt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 22
    • 0Komentar

    KARANGASEM – Babinsa Desa Baturinggit Koramil 1623-08/Kubu Pelda I Gede Agus Wirya Putra menghadiri kegiatan peresmian PLTS Atap Desa berbasis energi terbarukan dan Rumah Pompa Pam Desa Baturinggit, di Basemant kantor Desa Baturinggit Kec.Kubu Kab.Karangasem, pada Rabu (27/08/25). Kegiatan peresmian PLTS Atap Desa dan Rumah Pompa Pam Desa Baturinggit dilaksanakan secara hybrid oleh Sekda Provinsi […]

  • Dipimpin Serka I Dwa Oka, Kodim 1612/Manggarai Amankan Perayaan Natal di

    Dipimpin Serka I Dwa Oka, Kodim 1612/Manggarai Amankan Perayaan Natal di

    • calendar_month Kamis, 25 Des 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 5
    • 0Komentar

    Ruteng – Dalam rangka memberikan rasa aman dan memastikan kelancaran perayaan Hari Raya Natal, anggota Kodim 1612/Manggarai melaksanakan patroli dan pengamanan Misa Natal pada Selasa, 24 Desember 2025. Kegiatan tersebut dipimpin langsung oleh Serka I Dwa Oka dan difokuskan di sejumlah gereja di wilayah Kota Ruteng, Kabupaten Manggarai. Patroli pengamanan dilakukan sebagai bentuk dukungan TNI […]

  • Dandim 1624/Flotim Bersama Kapolres Flotim Pantau Situasi Malam Natal di Kota Larantuka

    Dandim 1624/Flotim Bersama Kapolres Flotim Pantau Situasi Malam Natal di Kota Larantuka

    • calendar_month Kamis, 25 Des 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 6
    • 0Komentar

    Flores Timur – Dalam rangka memastikan kondusivitas wilayah pada perayaan Malam Natal Tahun 2025, Komandan Kodim 1624/Flores Timur, Letkol Inf. Erly Merlian, S.I.P., bersama Kapolres Flores Timur, AKBP Adhitya Octorio Putra, S.I.K., melaksanakan pemantauan situasi dan kondisi keamanan di wilayah Kabupaten Flores Timur, Rabu malam (24/12/2025). Kegiatan pemantauan tersebut diawali dengan peninjauan Pos Terpadu Pengamanan […]

  • Gotong Royong Babinsa Anturan Dalam Pengamanan Upacara Masang Wastra Pelinggih

    Gotong Royong Babinsa Anturan Dalam Pengamanan Upacara Masang Wastra Pelinggih

    • calendar_month Selasa, 4 Nov 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 17
    • 0Komentar

    Buleleng, 4 November 2025 — Dalam rangka menyukseskan rangkaian Karya Gede Pura Khayangan Tiga Desa Adat Anturan, Babinsa Desa Anturan Kopka Wiful bersama Bhabinkamtibmas Aipda Gede Agus Ariadi, S.H., dan Pecalang Desa Adat Anturan bersinergi melaksanakan pengamanan kegiatan Masang Wastra Pelinggih di Pura Desa Bali Agung, Desa Anturan. Kegiatan yang dimulai pukul 07.00 Wita ini […]

  • Hadiri Pertemuan Unsur Tripika, Lettu Ketut Joni Wujudkan Kerjasama Untuk Kemajuan Wilayah

    Hadiri Pertemuan Unsur Tripika, Lettu Ketut Joni Wujudkan Kerjasama Untuk Kemajuan Wilayah

    • calendar_month Jumat, 5 Sep 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 20
    • 0Komentar

    Klungkung,- Pjs Danramil 1610-03/Dawan Lettu Inf Ketut Joni menghadiri kegiatan Pertemuan Rutin Bulanan Unsur Tripika dan Para Perbekel se-Kecamatan Dawan, Jumat 9 05/09/25 ). Kegiatan yang dipimpin langsung Camat Dawan Dewa Gede Widiantara tersebut digelar di Aula Kantor Rapat Kampung Kusamba yang turut dihadiri oleh Kapolsek Dawan beserta seluruh Perbekel dari masing-masing Desa di wilayah […]

  • Babinsa Tamekan Dampingi Kegiatan Skrining Kesehatan Warga

    Babinsa Tamekan Dampingi Kegiatan Skrining Kesehatan Warga

    • calendar_month Selasa, 16 Des 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 9
    • 0Komentar

    Sumbawa Barat, NTB – Dalam rangka mendukung peningkatan derajat kesehatan masyarakat, Babinsa Desa Tamekan Koramil 1628/01 Taliwang, Sertu Zulkifli, melaksanakan pendampingan kegiatan skrining kesehatan yang digelar di Postu Prima RT 001 RW 002, Desa Tamekan, Kecamatan Taliwang, Kabupaten Sumbawa Barat, Selasa (16/12/2025). Kegiatan yang dimulai pukul 09.00 WITA tersebut merupakan bagian dari upaya pelayanan kesehatan […]

expand_less