Babinsa dan Jemaat GMIT Rehobot Lobeama Temas Gotong Royong Bangun Rumah Tuhan
- account_circle Rossa Rossa
- calendar_month Senin, 18 Agt 2025
- comment 0 komentar

Rote Ndao – Dalam semangat kebersamaan dan kepedulian, Babinsa Koramil 1627-03/Batutua, Serka Maxem Mboro, bersama warga jemaat GMIT Rehobot Lobeama Temas melaksanakan kegiatan gotong royong merobohkan bangunan lama gereja di Desa Temas, Kecamatan Rote Barat Laut, Kabupaten Rote Ndao, pada Senin (18/8/2025).
Gedung gereja yang telah berdiri puluhan tahun tersebut dinilai sudah tidak layak pakai karena sebagian tembok mengalami keretakan dan kerusakan. Demi menghindari hal-hal yang tidak diinginkan, pihak gereja bersama jemaat memutuskan untuk merobohkan bangunan lama dan membangun kembali rumah ibadah yang lebih layak dan aman.
Turut hadir dalam kegiatan tersebut, Ketua Majelis Jemaat Gereja Rehobot Lobeama Temas Isal Deha’an, S.Th, Camat Rote Barat Laut Josua Dethan, SP, Pj Kepala Desa Temas Sarlince Loasana, S.Pd, Pj Kepala Desa Modosinal Deni Lalay, S.Pd, serta seluruh jemaat Gereja GMIT Rehobot Lobeama Temas.
Dalam kesempatan itu, Serka Maxem Mboro mengimbau warga untuk selalu mengutamakan faktor keamanan dalam bekerja agar tidak terjadi hal-hal yang tidak diinginkan. Ia juga menekankan pentingnya menjaga kerukunan antarwarga jemaat maupun antarumat beragama sehingga hubungan sosial tetap harmonis.
Kegiatan gotong royong ini tidak hanya menjadi wujud kepedulian TNI terhadap masyarakat, tetapi juga mempererat ikatan kebersamaan antara Babinsa, pemerintah, dan jemaat dalam membangun sarana ibadah yang layak bagi umat.
- Penulis: Rossa Rossa

Saat ini belum ada komentar