Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Uncategorized » Dandim 1628/Sumbawa Barat Hadiri Upacara Peringatan HUT ke-80 Kemerdekaan Republik Indonesia

Dandim 1628/Sumbawa Barat Hadiri Upacara Peringatan HUT ke-80 Kemerdekaan Republik Indonesia

  • account_circle Rossa Rossa
  • calendar_month Minggu, 17 Agt 2025
  • comment 0 komentar

Sumbawa Barat, NTB – Dandim 1628/Sumbawa Barat Letkol Inf Andri Karsa S.Sos., M.Han. Hadir dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-80 Kemerdekaan Republik Indonesia, Pemerintah Kabupaten Sumbawa Barat melaksanakan upacara bendera yang berlangsung khidmat di Lapangan Graha Fitrah, Komplek KTC, Kecamatan Taliwang, pada Minggu (17/08/2025) pukul 07.30 WITA.

Upacara dipimpin langsung oleh Bupati Sumbawa Barat, H. Amar Nurmansyah, S.T., M.Si selaku inspektur upacara, dan diikuti sekitar 700 peserta serta tamu undangan dari berbagai unsur Forkopimda, pejabat daerah, tokoh masyarakat, pelajar, hingga organisasi kemasyarakatan.

Hadir dalam kegiatan tersebut antara lain:
Bupati Sumbawa Barat, H. Amar Nurmansyah, S.T., M.Si. Wakil Bupati Sumbawa Barat, Hj. Hanipah, S.Pt., MM.Inov.
Ketua DPRD Kabupaten Sumbawa Barat, Kaharuddin Umar. Dandim 1628/Sumbawa Barat, Letkol Inf Andri Karsa, S.Sos., M.Han. Kapolres Sumbawa Barat, AKBP Zulkarnain, S.I.K. Kajari Sumbawa Barat, Agung Pamungkas, S.H., M.M. Kepala BNNK Sumbawa Barat, Indah Poernomosari, S.E., M.Ak. Sekda Kabupaten Sumbawa Barat, drh. Hairul Jibril, M.M. Para pimpinan DPRD, perwira TNI-Polri, kepala SKPD/OPD, kepala desa se-KSB, serta organisasi wanita Persit Kartika Chandra Kirana dan Bhayangkari.

Dalam amanatnya, Bupati Sumbawa Barat menekankan bahwa kemerdekaan harus dimaknai secara luas, bukan hanya bebas dari penjajahan, melainkan juga bebas dari kemiskinan, kebodohan, dan ketertinggalan.

“Kemerdekaan akan kehilangan makna jika tidak dibarengi dengan kesejahteraan dan kebahagiaan rakyat. Dahulu perjuangan bangsa dilakukan untuk mengusir penjajah, kini perjuangan kita adalah melawan kebodohan, kemiskinan, dan keterbelakangan,” tegasnya.

Lebih lanjut, Bupati menyampaikan tema peringatan HUT ke-80 RI tahun 2025 yaitu “Bersatu, Berdaulat, Rakyat Sejahtera, Indonesia Maju”, yang sejalan dengan visi pembangunan daerah melalui Program Kartu Sumbawa Barat Maju. Program ini memberikan berbagai manfaat bagi masyarakat, mulai dari bidang pendidikan, kesehatan, hingga bantuan sosial berbasis Kartu Keluarga.

Di bidang kesehatan, masyarakat dapat mengakses layanan dokter, perawatan, hingga obat-obatan secara gratis. Bahkan, bagi pasien rujukan, keluarga pendamping mendapatkan bantuan biaya sebesar Rp1.500.000.

“Semua yang kita upayakan ini adalah bagian dari ikhtiar bersama untuk mewujudkan transformasi kesejahteraan masyarakat Sumbawa Barat,” tambahnya.

Upacara berlangsung khidmat dan penuh semangat nasionalisme. Seluruh rangkaian acara berjalan dengan tertib hingga pembacaan doa yang dipimpin oleh Kepala Kemenag Kabupaten Sumbawa Barat.

Melalui momentum ini, Dandim 1628/Sumbawa Barat bersama Forkopimda mengajak seluruh masyarakat untuk memperkuat persatuan dan bekerja bersama demi kemajuan daerah serta bangsa Indonesia.

(Pendim 1628/Sumbawa Barat).

  • Penulis: Rossa Rossa

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Dukung Kesehatan Balita, Babinsa Seteluk Tengah Dampingi Program Makan Bergizi Gratis

    Dukung Kesehatan Balita, Babinsa Seteluk Tengah Dampingi Program Makan Bergizi Gratis

    • calendar_month Senin, 15 Sep 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 19
    • 0Komentar

    Sumbawa Barat, NTB – Babinsa Koramil 1628-03/Seteluk, Sertu Dahlan, melaksanakan pendampingan kegiatan Program Makan Bergizi Gratis (MBG) yang digelar di Posyandu Desa Seteluk Tengah, Kecamatan Seteluk, Kabupaten Sumbawa Barat, Senin (15/9/2025) pukul 07.00 WITA. Program yang menyasar ibu hamil, balita, dan anak-anak usia sekolah ini merupakan salah satu upaya pemerintah dalam meningkatkan kualitas gizi masyarakat. […]

  • Semarak HUT Kemerdekaan RI ke-80 di Kota Bima dengan Gerak Jalan Pelajar

    Semarak HUT Kemerdekaan RI ke-80 di Kota Bima dengan Gerak Jalan Pelajar

    • calendar_month Kamis, 7 Agt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 30
    • 0Komentar

    Kota Bima, 7 Agustus 2024 – Semarak menyambut HUT Kemerdekaan RI ke-80 sudah mulai terlihat di Kota Bima. Pada Kamis pagi, digelar gerak jalan pelajar tingkat SMA, SMK, dan MA yang diselenggarakan Kwartir Cabang Gerakan Pramuka Kota Bima. Start kegiatan dari Lapangan Sera Suba dan finis di Kantor Walikota Bima. Acara dihadiri oleh pejabat penting, […]

  • Babinsa Dampingi Penyaluran Logistik BGN di Desa Mangge Asi, Pastikan Kegiatan Berjalan Lancar
    NTB

    Babinsa Dampingi Penyaluran Logistik BGN di Desa Mangge Asi, Pastikan Kegiatan Berjalan Lancar

    • calendar_month Selasa, 11 Nov 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 10
    • 0Komentar

    Dompu, NTB – Babinsa Koramil 1614-01/Dompu Kodim 1614/Dompu, Peltu Suratman, melaksanakan pendampingan dan pemantauan penyaluran logistik BGN di Desa Mangge Asi, Kecamatan Dompu, pada Selasa (11/11/2025) pukul 08.50 Wita. Kegiatan tersebut merupakan bagian dari upaya memastikan program berjalan tepat sasaran dan aman. Dalam kegiatan itu, Peltu Suratman memberikan Arahan kepada para karyawan BGN agar selalu […]

  • Ibadah Minggu di Gereja Kristoforus Baa Berlangsung Khidmat dengan Kehadiran Babinsa

    Ibadah Minggu di Gereja Kristoforus Baa Berlangsung Khidmat dengan Kehadiran Babinsa

    • calendar_month Minggu, 14 Sep 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 20
    • 0Komentar

    Rote Ndao – Dalam rangka menjaga keamanan dan mempererat kemanunggalan TNI dengan masyarakat, Babinsa Koramil 1627-01/Ba’a, Sertu Fransiskus Alfonsus, melaksanakan kegiatan pemantauan sekaligus mengikuti ibadah Minggu bersama umat Katolik di Gereja Kristoforus Baa, Kabupaten Rote Ndao, Minggu (14/9/2025). Ibadah dimulai pukul 07.30 WITA dan berakhir pukul 09.45 WITA dengan jumlah jemaat sekitar 350 orang. Peribadatan […]

  • Dandim 1618/TTU Hadiri Upacara Hari Pahlawan, Kobarkan Semangat Melanjutkan Perjuangan

    Dandim 1618/TTU Hadiri Upacara Hari Pahlawan, Kobarkan Semangat Melanjutkan Perjuangan

    • calendar_month Senin, 10 Nov 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 10
    • 0Komentar

    NTT-Kefamenanu, Senin 10 November 2025., Dalam rangka memperingati Hari Pahlawan Nasional Tahun 2025, Komandan Kodim 1618/TTU Letkol Arm Didit Prasetyo Purwanto, S.E., bersama Ketua Persit KCK Cabang XIX Dim 1618, Ny. Sherly Didit P., menghadiri Upacara Pengibaran Bendera Merah Putih Dalam rangka Memperingati Hari Pahlawan yang Ke-80 Tahun 2025 yang mengusung tema “Pahlawanku Teladanku, Terus […]

  • Kodim 1602/Ende Aktif Amankan Distribusi Beras CBP di Wilayah Binaan

    Kodim 1602/Ende Aktif Amankan Distribusi Beras CBP di Wilayah Binaan

    • calendar_month Jumat, 1 Agt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 28
    • 0Komentar

    Ende, Dalam rangka mendukung program pemerintah serta memastikan penyaluran bantuan pangan berjalan aman dan tepat sasaran, Babinsa Koramil 1602-04/Maurole, Sertu Clementino P. Da Silva, melaksanakan kegiatan pengawasan dan pengamanan penyaluran Cadangan Beras Pemerintah (CBP) di Desa Detumbewa, Kecamatan Detukeli, Kabupaten Ende, pada Kamis (01/08/2025). Kegiatan yang dimulai pukul 09.00 WITA ini merupakan bagian dari kerja […]

expand_less