Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Bali » Paskibraka Buleleng 2025 Resmi Dikukuhkan, Dandim 1609/Buleleng Turut Hadir Penuh Khidmat

Paskibraka Buleleng 2025 Resmi Dikukuhkan, Dandim 1609/Buleleng Turut Hadir Penuh Khidmat

  • account_circle Rossa Rossa
  • calendar_month Minggu, 17 Agt 2025
  • comment 0 komentar

Buleleng – Dalam rangka menyambut peringatan Hari Ulang Tahun ke-80 Kemerdekaan Republik Indonesia, Pemerintah Kabupaten Buleleng melaksanakan Upacara Pengukuhan Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka) Kabupaten Buleleng Tahun 2025. Kegiatan berlangsung pada Sabtu (16/8/2025) pukul 09.00 Wita di Loby Astiti Wisma, Kantor Bupati Buleleng, Jalan Pahlawan No. 1, Kelurahan Banjar Tegal, Kecamatan Buleleng.

Hadir dalam kegiatan tersebut Dandim 1609/Buleleng Letkol Czi Ibnu Ria Indrawan, S.H., M.Han., bersama jajaran Forkopimda Kabupaten Buleleng serta undangan lainnya. Acara berlangsung khidmat dengan Bupati Buleleng, dr. I Nyoman Sutjidra, Sp.OG, bertindak sebagai Inspektur Upacara, dan Gede Oka Cakra Buana, siswa SMA Negeri 1 Gerokgak, dipercaya menjadi Komandan Upacara.

Dalam sambutannya, Bupati Buleleng menyampaikan apresiasi setinggi-tingginya kepada 70 anggota Paskibraka yang telah resmi dikukuhkan. Beliau menegaskan bahwa menjadi Paskibraka adalah sebuah kehormatan sekaligus amanah besar bagi putra-putri terbaik daerah.

“Program Paskibraka bukan hanya tentang mengibarkan Sang Merah Putih, tetapi juga membentuk kader pemimpin bangsa berkarakter Pancasila, disiplin, dan cinta tanah air. Kalian adalah generasi penerus perjuangan yang harus menanamkan semangat patriotisme dan nasionalisme dalam kehidupan sehari-hari,”tegasnya.
Lebih lanjut, Bupati menekankan pentingnya peran Paskibraka sebagai agen perubahan dalam melestarikan nilai-nilai persatuan dan kesatuan bangsa. Ia berpesan agar pengalaman sebagai Paskibraka dijadikan bekal untuk selalu menjadi teladan di lingkungan masing-masing.

Ucapan terima kasih juga disampaikan kepada para pelatih, pembina, sekolah, dan orang tua yang telah memberikan dukungan penuh dalam membimbing dan mempersiapkan para Paskibraka.

Acara pengukuhan berjalan dengan lancar, tertib, dan penuh kekhidmatan hingga pukul 09.55 Wita, ditutup dengan doa bersama serta sesi foto dengan seluruh anggota Paskibraka Kabupaten Buleleng Tahun 2025.

  • Penulis: Rossa Rossa

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Makodim 1602/Ende Laksanakan Upacara Merah Putih, Teguhkan Komitmen Tugas dan Pengabdian

    Makodim 1602/Ende Laksanakan Upacara Merah Putih, Teguhkan Komitmen Tugas dan Pengabdian

    • calendar_month Minggu, 31 Agt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 23
    • 0Komentar

    Ende, – Kodim 1602/Ende kembali melaksanakan kegiatan Upacara Bendera Merah Putih rutin yang digelar setiap awal pekan. Kegiatan upacara kali ini dilaksanakan pada hari Senin, 1 September 2025, pukul 07.00 WITA, bertempat di Lapangan Apel Makodim 1602/Ende, Jalan Kartini, Kelurahan Kotaraja, Kecamatan Ende Utara, Kabupaten Ende. Upacara berlangsung dengan tertib dan khidmat, dipimpin oleh Pasi […]

  • Sinergi TNI, Polri, dan Pemda Tangani Kelangkaan BBM di Wilayah Reo

    Sinergi TNI, Polri, dan Pemda Tangani Kelangkaan BBM di Wilayah Reo

    • calendar_month Kamis, 4 Sep 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 26
    • 0Komentar

    Reo, 4 September 2025 – Dalam upaya menjaga stabilitas dan keamanan wilayah di tengah isu kelangkaan Bahan Bakar Minyak (BBM), Koramil 1612-02/Reo melalui Bati Tuud, Peltu Lasiman, menghadiri rapat koordinasi lintas sektoral yang digelar di Kantor Kecamatan Reok, Kabupaten Manggarai, Kamis (4/9). Rapat yang dipimpin langsung oleh Camat Reo, Teobaldus Junaidin, S.H., ini melibatkan berbagai […]

  • Babinsa Koramil 1612-03/Reok Turun ke Lahan, Babinsa Jalin Komunikasi Dua Arah dan Beri Tips Perawatan Padi

    Babinsa Koramil 1612-03/Reok Turun ke Lahan, Babinsa Jalin Komunikasi Dua Arah dan Beri Tips Perawatan Padi

    • calendar_month Sabtu, 2 Agt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 23
    • 0Komentar

    Sabtu, 2 Agustus 2025 | Reok Barat, Manggarai — Komitmen TNI dalam mendukung ketahanan pangan terus ditunjukkan hingga ke pelosok desa. Kali ini, Babinsa Koramil 1612-03/Reok, Serka Jalaludin, melaksanakan pendampingan pertanian langsung di lahan milik Bapak Vinsensius Jemadu, petani padi yang berada di Kelurahan Reo, Kecamatan Reok Barat, Kabupaten Manggarai. Kegiatan ini tidak hanya sekadar […]

  • Babinsa Koramil 1628-01/Taliwang Gelar Patroli Malam Jaga Kondusivitas Wilayah

    Babinsa Koramil 1628-01/Taliwang Gelar Patroli Malam Jaga Kondusivitas Wilayah

    • calendar_month Minggu, 19 Okt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 17
    • 0Komentar

    Sumbawa Barat, NTB – Minggu, 19 Oktober 2025 Dalam rangka menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat di wilayah binaan, anggota Koramil 1628-01/Taliwang, Sertu Syarifudin melaksanakan kegiatan patroli malam di sekitar wilayah Kecamatan Taliwang pada Minggu (19/10/2025) pukul 21.20 WITA. Kegiatan patroli ini dilakukan untuk memantau situasi lingkungan serta memberikan himbauan kepada masyarakat agar senantiasa menjaga ketertiban […]

  • Perbekel Desa Batuan: Rehab RTLH Bangun Harapan Warga

    Perbekel Desa Batuan: Rehab RTLH Bangun Harapan Warga

    • calendar_month Minggu, 10 Agt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 23
    • 0Komentar

    Gianyar – Sukawati, Minggu (10/8/2025) – Program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-125 Kodim 1616/Gianyar terus memberikan manfaat nyata bagi masyarakat Desa Batuan, Kecamatan Sukawati. Salah satu bukti nyatanya adalah perehaban Rumah Tidak Layak Huni (RTLH) milik I Nyoman Masta di Banjar Puaya yang kini tengah berlangsung. Perbekel Desa Batuan, Ari Anggara, hadir langsung meninjau […]

  • Babinsa Rote Timur Dampingi Pembagian Makanan Sehat Bergizi kepada 2.905 Siswa

    Babinsa Rote Timur Dampingi Pembagian Makanan Sehat Bergizi kepada 2.905 Siswa

    • calendar_month Senin, 1 Des 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 7
    • 0Komentar

    Rote Timur, 1 Desember 2025 — Babinsa Koramil 1627-02/Pantai Baru, Serda Ismail Rahadat, melaksanakan kegiatan pendampingan dan monitoring pemberian makanan sehat bergizi kepada ribuan siswa di wilayah Kecamatan Rote Timur. Kegiatan berlangsung pada Senin pagi pukul 07.00 WITA di Yayasan Terdinda Berkat Lancar, Desa Papela. Program pemberian makanan sehat ini diselenggarakan oleh pihak ketiga bekerja […]

expand_less